Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Seorang Pria di Cililitan Tinggalkan Rumah Tanpa Kabar Berhari-hari

Kompas.com - 30/10/2020, 14:33 WIB
Walda Marison,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang pria bernama Mochamad Rizky Al Musalby (26) sudah empat hari menghilang sejak pergi dari rumahnya di Kampung Kramat, Cililitan, Kramat Jati, Jakarta Timur.

Rizky diketahui meninggalkan rumah sejak Selasa (27/10/2020), pada pukul 20.30 WIB. Kakak Rizky, Noval, mengatakan bahwa adiknya pergi tanpa alasan pasti.

"Adik saya izin ingin pergi kepada ibunya untuk pergi sebentar. Namun, hingga beberapa lama tidak pulang-pulang. Keluarga sudah mencari ke mana-mana tapi tidak ketemu," kata Noval saat dihubungi, Jumat (30/10/2020).

Noval mengaku tak tahu pasti apa yang menyebabkan adiknya pergi. Dia juga tak mengetahui apakah adiknya itu memiliki permasalahan tertentu.

Baca juga: Dicari Orang Hilang: Bapak Thomas Tenlima Usia 88 Tahun

Bahkan, keluarga sampai menghubungi beberapa rumah sakit untuk mencari Rizky. Namun, upaya tersebut tak membuahkan hasil.

"Akhirnya saya buat laporan ke Polsek pada Kamis kemarin," kata Noval.

Laporan tersebut tercatat dengan nomor DPO/27/B/X/2020/Sek.KJ.

Menanggapi hal tersebut, Kanit Reskrim Poslek Kramat Jati Iptu Dicky Agri Kurniawan mengaku akan melakukan beberapa langkah untuk mencari Rizky.

Pertama, polisi akan memeriksa keluarga untuk menggali informasi lebih lanjut terkait menghilangnya Rizky. Seluruh tempat yang biasanya Rizky sering singgahi juga akan diperiksa.

Selanjutnya, petugas akan berkoordinasi dengan Polsek di seluruh Jakarta Timur.

"Yang kedua adalah kita koordinasikan dengan jajaran Polres Jaktim. Kita akan koordinasi dengan 10 Polsek yang ada di Jakarta Timur dan selanjutnya mungkin dengan jajaran Polda Metro," kata Dicky saat dihubungi di hari yang sama.

Dicky juga akan meminta informasi terkait wajah ataupun ciri fisik Rizky. Foto ataupun lukisan yang bersangkutan akan disebar di media sosial guna membantu polisi melakukan pencarian.

"Kita akan lakukan upaya maksimal," tutup Dicky.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

Megapolitan
Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Megapolitan
Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Megapolitan
Uang Korban Dipakai 'Trading', Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mengaku Siap Dipenjara

Uang Korban Dipakai "Trading", Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mengaku Siap Dipenjara

Megapolitan
Siswa SMP yang Gantung Diri di Palmerah Dikenal Aktif Bersosialisasi di Lingkungan Rumah

Siswa SMP yang Gantung Diri di Palmerah Dikenal Aktif Bersosialisasi di Lingkungan Rumah

Megapolitan
Identitas 7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' Berhasil Diidentifikasi

Identitas 7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" Berhasil Diidentifikasi

Megapolitan
Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Sebesar Rp 22 Miliar Tak Hanya untuk Perbaikan, tapi Juga Penambahan Fasilitas

Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Sebesar Rp 22 Miliar Tak Hanya untuk Perbaikan, tapi Juga Penambahan Fasilitas

Megapolitan
Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditangkap Polisi

Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditangkap Polisi

Megapolitan
Komisi A DPRD DKI Desak Pemprov DKI Kejar Kewajiban Pengembang di Jakarta soal Fasos Fasum

Komisi A DPRD DKI Desak Pemprov DKI Kejar Kewajiban Pengembang di Jakarta soal Fasos Fasum

Megapolitan
Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Ambil Formulir Calon Wali Kota Bogor Lewat PDIP, tapi Belum Mengembalikan

Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Ambil Formulir Calon Wali Kota Bogor Lewat PDIP, tapi Belum Mengembalikan

Megapolitan
Tak Bisa Lagi Kerja Berat Jadi Alasan Lupi Tetap Setia Menarik Sampan meski Sepi Penumpang

Tak Bisa Lagi Kerja Berat Jadi Alasan Lupi Tetap Setia Menarik Sampan meski Sepi Penumpang

Megapolitan
Teman Siswa yang Gantung Diri di Palmerah Sebut Korban Tak Suka Cerita Masalah Apa Pun

Teman Siswa yang Gantung Diri di Palmerah Sebut Korban Tak Suka Cerita Masalah Apa Pun

Megapolitan
Demo di Depan Kedubes AS, Koalisi Musisi untuk Palestina Serukan Tiga Tuntutan Sebelum Membubarkan Diri

Demo di Depan Kedubes AS, Koalisi Musisi untuk Palestina Serukan Tiga Tuntutan Sebelum Membubarkan Diri

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com