Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kembali ke Indonesia, Rizieq Shihab Mulai Didekati Elite Parpol

Kompas.com - 12/11/2020, 13:04 WIB
Rindi Nuris Velarosdela,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah elite partai politik (parpol) langsung mendekati Pemimpin organisasi masyarakat (Ormas) Front Pembela Islam (FPI), Rizieq Shihab, begitu dia tiba di Jakarta setelah dua tahun lebih berada di Arab Saudi.

Mereka secara bergantian mendatangi rumah Rizieq di daerah Petamburan, Jakarta Pusat sejak kepulangan Rizieq pada Selasa (10/11/2020).

Isu bahwa elite parpol ingin meminang Rizieq untuk bergabung dalam partai politik pun bermunculan. 

Baca juga: PKS Harap Rizieq Tak Masuk Partai

Isu parpol ingin meminang Rizieq berawal ketika deklarator Partai Masyumi Reborn, Cholil Ridwan, dengan tegas mengajak kelompok Persaudaraan 212 dan Rizieq Shihab bergabung dengan partainya.

Cholil menyampaikan hal itu secara terbuka dalam forum tasyakuran milad ke-75 sekaligus deklarasi Partai Masyumi, pada 7 November 2020.

"Insya Allah tidak akan ada satu kekuatan parpol yang bisa mengalahkan Masyumi di masa yang akan datang. Partai komunis gaya baru akan pingsan kalau mendengar Partai Masyumi bergabung dengan Partai Ummat, didukung PA 212, FPI, " ujar Cholil.

Elite dua parpol sudah temui Rizieq 

Hingga Rabu kemarin, sudah ada elite dua parpol yang mengunjungi Rizieq, yakni deklarator Partai Ummat, Amien Rais, dan Presiden PKS Akhmad Syaikhu.

Amien Rais menemui Rizieq Shihab di kediamannya pada Rabu siang. Informasi tersebut dibenarkan loyalis Amien, Agung Mozin.

Agus tak menyebut secara gamblang hasil pertemuan Amien dan Rizieq. Dia hanya menjelaskan, pertemuan itu merupakan silaturahim biasa untuk melepas rindu antara Amien Rais dan Rizieq.

"Silaturahim, kan sudah lama tidak bertemu. Kangen-kangenan," kata Agung Mozin kepada Kompas.com, Rabu soe.

Agung mengatakan, Amien awalnya ingin menjemput Rizieq di Bandara Soekarno-Hatta. Namun, dia mengurungkan niatnya karena padatnya simpatisan FPI yang menjemput Rizieq.

Kemudian, Amien kembali berencana menemui Rizieq di kediamannya pada Selasa lalu. Namun, dia kembali mengurungkan niatnya karena ruas jalan menuju rumah pimpinan FPI itu dipadati massa.

Baca juga: Tamu-tamu Spesial di Masa Karantina Rizieq Shihab Pasca Pulang dari Arab Saudi...

"Akhirnya diterima oleh Habib Rizieq hari ini," kata Agung kemarin.

Pada Rabu malam, sejumlah petinggi PKS menemui Rizieq. Mereka adalah Sekjen PKS Aboe Bakar Al Habsyi, Presiden PKS Akhmad Syaikhu, dan Ketua Majelis Syuro PKS, Salim Segaf Al Jufri.

Menurut Syaikhu, pertemuan elite PKS dan Rizieq membahas isu terkini yang sedang ramai diperbincangkan publik, di antaranya tentang omnibus law Undang-Undang Cipta Kerja.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ada Obeng di TKP, Diduga Jadi Alat Suami Bunuh Istri di Bogor

Ada Obeng di TKP, Diduga Jadi Alat Suami Bunuh Istri di Bogor

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Kota Bekasi Hari Ini, Jumat, 29 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Kota Bekasi Hari Ini, Jumat, 29 Maret 2024

Megapolitan
Diduga Korban Pelecehan Seksual oleh Eks Ketua DPD PSI Jakbar Mengaku Diintimidasi agar Tak Lapor Polisi

Diduga Korban Pelecehan Seksual oleh Eks Ketua DPD PSI Jakbar Mengaku Diintimidasi agar Tak Lapor Polisi

Megapolitan
Wanita Tewas Dibunuh Suaminya di Bogor, Pelaku Dilaporkan Ayah Kandung ke Polisi

Wanita Tewas Dibunuh Suaminya di Bogor, Pelaku Dilaporkan Ayah Kandung ke Polisi

Megapolitan
Latihan Selama 3 Bulan, OMK Katedral Jakarta Sukses Gelar Visualisasi Jalan Salib pada Perayaan Jumat Agung

Latihan Selama 3 Bulan, OMK Katedral Jakarta Sukses Gelar Visualisasi Jalan Salib pada Perayaan Jumat Agung

Megapolitan
Gelar Pesantren Kilat di Kapal Perang, Baznas RI Ajak Siswa SMA Punya Hobi Berzakat

Gelar Pesantren Kilat di Kapal Perang, Baznas RI Ajak Siswa SMA Punya Hobi Berzakat

Megapolitan
Cerita Ridwan 'Menyulap' Pelepah Pisang Kering Menjadi Kerajinan Tangan Bernilai Ekonomi

Cerita Ridwan "Menyulap" Pelepah Pisang Kering Menjadi Kerajinan Tangan Bernilai Ekonomi

Megapolitan
Peringati Jumat Agung, Gereja Katedral Gelar Visualisasi Jalan Salib yang Menyayat Hati

Peringati Jumat Agung, Gereja Katedral Gelar Visualisasi Jalan Salib yang Menyayat Hati

Megapolitan
Wujudkan Solidaritas Bersama Jadi Tema Paskah Gereja Katedral Jakarta 2024

Wujudkan Solidaritas Bersama Jadi Tema Paskah Gereja Katedral Jakarta 2024

Megapolitan
Diparkir di Depan Gang, Motor Milik Warga Pademangan Raib Digondol Maling

Diparkir di Depan Gang, Motor Milik Warga Pademangan Raib Digondol Maling

Megapolitan
Polisi Selidiki Kasus Kekerasan Seksual yang Diduga Dilakukan Eks Ketua DPD PSI Jakbar

Polisi Selidiki Kasus Kekerasan Seksual yang Diduga Dilakukan Eks Ketua DPD PSI Jakbar

Megapolitan
Ingar-bingar Tradisi Membangunkan Sahur yang Berujung Cekcok di Depok

Ingar-bingar Tradisi Membangunkan Sahur yang Berujung Cekcok di Depok

Megapolitan
KSAL: Setelah Jakarta, Program Pesantren Kilat di Kapal Perang Bakal Digelar di Surabaya dan Makasar

KSAL: Setelah Jakarta, Program Pesantren Kilat di Kapal Perang Bakal Digelar di Surabaya dan Makasar

Megapolitan
Masjid Agung Bogor, Simbol Peradaban yang Dinanti Warga Sejak 7 Tahun Lalu

Masjid Agung Bogor, Simbol Peradaban yang Dinanti Warga Sejak 7 Tahun Lalu

Megapolitan
Duduk Perkara Penganiayaan 4 Warga Sipil oleh Oknum TNI di Depan Polres Jakpus

Duduk Perkara Penganiayaan 4 Warga Sipil oleh Oknum TNI di Depan Polres Jakpus

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com