Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siapkan Diri untuk Debat Kandidat, Tiga Paslon di Pilkada Tangsel Perbanyak Diskusi hingga Gelar Simulasi

Kompas.com - 20/11/2020, 09:17 WIB
Tria Sutrisna,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang Selatan (Tangsel) telah menetapkan waktu pelaksanaan debat kandidat pasangan calon pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2020.

Debat kandidat Pilkada Tangsel akan digelar dua kali. Putaran pertama akan berlangsung pada Minggu (22/11/2020) dan disiarkan langsung dari studio KompasTV.

Sementara debat putaran kedua yang digelar Kamis (3/12/2020) akan disiarkan di MetroTV.

Baca juga: KPU Siarkan Debat Kandidat Pilkada Tangsel 2020 di Dua TV Nasional

Debat tersebut akan digelar secara terbatas tanpa dengan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Hanya pasangan calon wali kota dan wakil wali kota Tangsel dan perwakilan pendukung yang diperkenankan datang ke lokasi debat.

Seiring dengan itu, tiga pasangan calon yang berkontestasi pada perhelatan Pilkada Tangsel pun mulai mempersiapkan diri untuk menghadapi tahapan debat tersebut.

Persiapan dilakukan para calon wali kota dan wakil wali kota agar bisa tampil maksimal dalam tahapan debat yang menjadi wadah penyampaian visi dan misinya kepada masyarakat Tangsel.

Perbanyak diskusi

Pasangan calon nomor urut tiga, Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan mengaku sudah menyiapkan waktu khusus untuk berdiskusi mengenai materi debat kandidat.

Benyamin mengatakan, pihaknya mulai melengkapi bahan paparan yang akan disampaikan dalam debat kandidat bersama tim pemenangan.

Baca juga: Persiapan Debat Pilkada Tangsel, Benyamin-Pilar Perbanyak Diskusi dan Simulasi

"Bahan paparan untuk debat nanti itu kan diambilnya dari visi misi kami. Nah ini sedang dilengkapi sama teman-teman," ujar Benyamin saat dikonfirmasi, Kamis (19/11/2020).

Hal serupa juga dilakukan oleh pasangan calon nomor urut satu, Muhamad-Rahayu Saraswati Djojohadikusumo (Sara)

Sara mengaku telah menyiapkan waktu khusus dengan Muhamad untuk berdiskusi satu sama lain menjelang debat kandidat.

"Pasti ada persiapan dan ada diskusi, itu harus," kata Sara.

Baca juga: Jelang Debat Pilkada Tangsel, Muhamad Siapkan Bahan Terkait Penanganan Covid-19 hingga Peningkatan Ekonomi

Di sisi lain, Muhamad mengatakan, sudah mempersiapkan bahan paparan tentang kesehatan, khususnya yang berkaitan dengan penanganan Covid-19.

"Kami akan fokus terhadap bagaimana menangani Covid-19 agar cepat tertangani dengan baik," kata Muhamad.

Selain itu, pihaknya juga mempersiapkan materi yang berkaitan dengan kesejahteraan dan peningkatan ekonomi masyarakat.

"Terkait kesejahteraan, kami sudah siapkan program-program menyangkut peningkatan ekonomi," kata dia.

Latih public speaking hingga simulasi debat

Selain memperbanyak diskusi, pasangan Muhamad-Sara juga mempersiapkan diri dengan melatih kemampuan berbicara di depan umum atau public speaking.

Kemampuan berbicara perlu dipersiapkan karena debat kandidat menjadi ajang untuk menyampaikan program dan visi misi pasangan calon.

Baca juga: Jelang Debat Pilkada Tangsel, Muhamad-Sara Latihan Public Speaking

Namun, penyampaian harus dilakukan secara cepat karena adanya batasan waktu yang ditentukan.

"Harus dilatih tentunya penyampaian materi-materi dalam waktu terbatas. Penekanan narasi," ungkap Sara.

Dengan demikian, pasangan yang diusulkan oleh oleh PDI Perjuangan, Gerindra, PSI, PAN dan Hanura itu bisa tampil maksimal dalam debat Pilkada Tangsel 2020.

Persiapan yang tidak jauh berbeda dilakukan oleh Benyamin-Pilar Saga menjelang debat kandidat putaran pertama.

Pasangan petahana Wakil Wali Kota Tangsel dan keponakan dari mantan Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah ini berencana menggelar simulasi debat bersama tim pemenangannya.

Benyamin mengatakan, simulasi debat bersama Pilar Saga berserta tim pemenangan perlu dilakukan sebagai pematangan persiapan.

"Jadi akan melakukan semacam simulasi, saya dan pilar nanti debat, kaya gitu aja. Belum tau hari apanya tapi yang pasti ada simulasi debat," kata Benyamin.

Persiapkan mental

Pasangan calon nomor urut dua, Siti Nur Azizah-Ruhamaben juga mulai mempersiapkan diri untuk mengikuti debat kandidat Pilkada Tangsel 2020.

Baca juga: Jelang Debat Pilkada Tangsel, Azizah-Ruhamaben Siapkan Mental dan Materi Hasil Blusukan

Azizah mengungkapkan salah satu yang dilakukan dia bersama Ruhamaben adalah mempersiapkan mental agar tidak grogi selama acara debat.

"Pertama pasti mental kami, kami siapkan. Karena tekanannya pasti sangat luar biasa pada saat debat ya," ujar Azizah kepada wartawan, Rabu (18/11/2020).

Menurut Azizah, persiapan mental perlu dilakukan karena dia mengaku kerap grogi ketika berbicara di atas panggung.

"(Saya) Sering nervous. Kayak tadi ketemu ketua umum (Partai Demokrat), enggak keluar apa yang dipikiran saya," ungkapnya.

Kumpulkan bahan hasil blusukan

Selain itu, Azizah mengaku akan mempersiapkan dan mengumpulkan bahan-bahan materi yang didapatkan selama blusukan ke perkampungan di wilayah Tangsel.

Nantinya, bahan tersebut akan digunakan untuk memperkuat substansi ketika mengikuti debat kandidat Pilkada Tangsel 2020.

"Jadi dari hasil kami ngampung akan menjadi bahan bagi kami untuk memperkuat substansi debat kami," kata Azizah.

Azizah pun menegaskan dia dan pasangannya sebagai pasangan calon yang diusung Demokrat, PKS dan PKB, akan tampil maksimal dalam debat kandidat.

"Kami diminta untuk bersungguh-sungguh memenangkan kontestasi Pilkada di 2020," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi Tangkap Pemuda yang Cabuli Anak 5 Tahun di Cengkareng

Polisi Tangkap Pemuda yang Cabuli Anak 5 Tahun di Cengkareng

Megapolitan
Usai Rampas Ponsel Pelanggan Warkop, Remaja di Bekasi Lanjut Begal Pengendara Motor

Usai Rampas Ponsel Pelanggan Warkop, Remaja di Bekasi Lanjut Begal Pengendara Motor

Megapolitan
Pemprov DKI Siapkan Mitigasi Cegah Risiko dan Dampak Perekonomian Setelah Jakarta Tak Lagi Ibu Kota

Pemprov DKI Siapkan Mitigasi Cegah Risiko dan Dampak Perekonomian Setelah Jakarta Tak Lagi Ibu Kota

Megapolitan
Polisi Tangkap TikTokers Galihloss Buntut Konten Diduga Nistakan Agama

Polisi Tangkap TikTokers Galihloss Buntut Konten Diduga Nistakan Agama

Megapolitan
Polisi Tangkap Begal Remaja yang Beraksi di Jatiasih dan Bantargebang Bekasi

Polisi Tangkap Begal Remaja yang Beraksi di Jatiasih dan Bantargebang Bekasi

Megapolitan
Jangan Khawatir Lagi, Taksi 'Online' Dipastikan Boleh Antar Jemput Penumpang di Terminal Kampung Rambutan

Jangan Khawatir Lagi, Taksi "Online" Dipastikan Boleh Antar Jemput Penumpang di Terminal Kampung Rambutan

Megapolitan
Polisi Periksa Kejiwaan Anak yang Aniaya Ibu Kandungnya di Cengkareng

Polisi Periksa Kejiwaan Anak yang Aniaya Ibu Kandungnya di Cengkareng

Megapolitan
Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading, Tak Ditolong Saat Pendarahan dan Dirampas Ponselnya oleh Kekasih

Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading, Tak Ditolong Saat Pendarahan dan Dirampas Ponselnya oleh Kekasih

Megapolitan
Polisi Tangkap Selebgram Terkait Kasus Narkoba di Jaksel

Polisi Tangkap Selebgram Terkait Kasus Narkoba di Jaksel

Megapolitan
Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Ditinggal Kekasih Saat Pendarahan

Wanita Hamil yang Tewas di Kelapa Gading Ditinggal Kekasih Saat Pendarahan

Megapolitan
Ketua Fraksi PSI: Penonaktifan NIK Konsekuensi bagi Warga Jakarta yang Pindah ke Daerah Lain

Ketua Fraksi PSI: Penonaktifan NIK Konsekuensi bagi Warga Jakarta yang Pindah ke Daerah Lain

Megapolitan
Bukan Transaksi Narkoba, 2 Pria yang Dikepung Warga Pesanggrahan Ternyata Mau ke Rumah Saudara

Bukan Transaksi Narkoba, 2 Pria yang Dikepung Warga Pesanggrahan Ternyata Mau ke Rumah Saudara

Megapolitan
Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Dibunuh 'Pelanggannya' karena Sakit Hati

Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Dibunuh "Pelanggannya" karena Sakit Hati

Megapolitan
12 Perusahaan Setor Dividen 2023 ke Pemprov DKI, Nilainya Capai Rp 545,8 Miliar

12 Perusahaan Setor Dividen 2023 ke Pemprov DKI, Nilainya Capai Rp 545,8 Miliar

Megapolitan
Anak yang Bacok Ibu di Cengkareng Positif Konsumsi Narkoba

Anak yang Bacok Ibu di Cengkareng Positif Konsumsi Narkoba

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com