TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Pasangan calon Siti Nur Azizah-Ruhamaben akan memperbanyak sosialisasi ke masyarakat hingga memperkuat jaringan saksi di setiap tempat pemungutan suara (TPS) pada akhir masa kampanye Pilkada Tangerang Selatan 2020.
Calon wali kota Azizah mengatakan, fokus dia dan pasangannya, Ruhamaben, pada akhir masa kampanye adalah terus menyapa masyarakat, termasuk menyampaikan visi dan misi yang dianggap dapat menjadi solusi untuk menyelesaikan permasalahan di Tangerang Selatan.
"Intinya, fokus kampanye Azizah-Ruhamaben adalah untuk menyuarakan perubahan di Tangerang Selatan," ujar Azizah saat dihubungi Kompas.com, Senin (30/11/2020).
Baca juga: Turun Gunung ke Tangsel, AHY Minta Siti Nur Azizah All Out dalam Pilkada 2020
Dia menegaskan, pasangan calon nomor urut dua akan terus blusukan dan mencari dukungan dari masyarakat sebelum masa tenang yang dimulai pada 5 Desember mendatang.
Di samping itu, lanjut Azizah, pihaknya juga akan memperkuat jaringan saksi di setiap TPS yang ada guna mengawal jalannya proses pemungutan suara pada Pilkada Tangerang Selatan tahun ini.
"Dalam hari-hari terakhir ini, kami juga memperkuat jaringan saksi sebagai upaya mengawal suara ke TPS," kata dia.
Baca juga: Siti Nur Azizah, Putri Wapres yang Rela Lepaskan Status ASN demi Jadi Wali Kota Tangsel
Pilkada Tangsel 2020 menjadi ajang persaingan tiga pasangan calon dari keluarga elite politik yang berebut kekuasaan lewat pemungutan suara 9 Desember 2020 mendatang.
Pasangan nomor urut satu Muhamad-Sara yang diusung PDI-P, Gerindra, PSI, PAN, dan Hanura dengan total 23 kursi di DPRD Tangsel.
Mereka juga didukung empat partai tanpa kursi di DPRD Tangsel, yakni Nasdem, Perindo, Garuda, dan Berkarya.
Muhamad ialah mantan sekretaris daerah (Sekda) Tangsel yang mengundurkan diri seiring pencalonan dirinya di Pilkada 2020.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan