Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Perjuangan Pedagang Tanaman Hias di Depok hingga Dapat Barter Rumah Rp 500 Juta

Kompas.com - 16/01/2021, 13:52 WIB
Vitorio Mantalean,
Nursita Sari

Tim Redaksi

DEPOK, KOMPAS.com - Seorang pedagang bernama Mario (40) kaget bukan kepalang saat seseorang bernama Hidmat Syamsudin menawarkan barter tak terduga sekitar bulan lalu.

Tak tanggung-tanggung, Mario ditawari barter satu unit rumah seharga Rp 500 juta di Garut, Jawa Barat.

Memangnya, apa dagangan Mario?

Mario yang tinggal di Depok, Jawa Barat, berjualan aneka jenis tanaman, termasuk jenis aroid yang sedang naik daun.

Tak hanya berdagang tanaman di lapaknya, ia coba cari peminat melalui Facebook, dari grup ke grup. Di sana lah takdir mempertemukannya dengan Hidmat.

"Saya juga enggak menyangka, saya enggak ngeh di inbox itu, terabaikan. Lalu dia (Hidmat) menelepon. Dari telepon itu dia bilang, 'Saya minat tanaman Bapak, bagus-bagus,'" tutur Mario ketika ditemui di kediamannya, Sabtu (16/1/2021).

"Seleranya tinggi," ucapnya.

Baca juga: Cerita Pelukis Pot Terakota Tuai Berkah dari Tren Tanaman Hias

Mario mengundang Hidmat agar menyambangi tempatnya guna melihat langsung tanaman yang diincar.

"Dia menawarkan, 'Bagaimana kalau ditukar rumah?'" kenang Mario.

"Saya enggak langsung deal, nilai rumah kan banyak, dan belum tahu nominalnya," ujarnya.

Hidmat pun memasang harga sekitar Rp 500 juta. Mario sempat ragu.

Ia berpikir, transaksi secara tunai sepertinya lebih baik.

"Tapi mungkin dia cashflow-nya kurang, kami pikirkan lah sekali lagi untuk barter," katanya.

Tanpa dinyana, Hidmat malam itu juga datang ke kediaman Mario untuk melihat-lihat tanaman incarannya.

Baca juga: Cerita Uus, Lulusan SD yang Sukses berkat WFH dan Tanaman Hias

Negosiasi pun terjadi. Rumah yang ditawarkan Hidmat kira-kira bernilai Rp 500 juta, dengan luas tanah tanah 135 meter persegi, bangunan 80 meter persegi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Megapolitan
Ketua DPRD DKI Kritik Kinerja Pj Gubernur, Heru Budi Disebut Belum Bisa Tanggulangi Banjir dan Macet

Ketua DPRD DKI Kritik Kinerja Pj Gubernur, Heru Budi Disebut Belum Bisa Tanggulangi Banjir dan Macet

Megapolitan
Rampas Ponsel, Begal di Depok Bacok Bocah SMP

Rampas Ponsel, Begal di Depok Bacok Bocah SMP

Megapolitan
“Semoga Prabowo-Gibran Lebih Bagus, Jangan Kayak yang Sudah”

“Semoga Prabowo-Gibran Lebih Bagus, Jangan Kayak yang Sudah”

Megapolitan
Ketua DPRD: Jakarta Globalnya di Mana? Dekat Istana Masih Ada Daerah Kumuh

Ketua DPRD: Jakarta Globalnya di Mana? Dekat Istana Masih Ada Daerah Kumuh

Megapolitan
Gerindra dan PKB Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bogor 2024

Gerindra dan PKB Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bogor 2024

Megapolitan
Anggaran Kelurahan di DKJ 5 Persen dari APBD, F-PKS: Kualitas Pelayanan Harus Naik

Anggaran Kelurahan di DKJ 5 Persen dari APBD, F-PKS: Kualitas Pelayanan Harus Naik

Megapolitan
Mobil Mario Dandy Dilelang, Harga Dibuka Rp 809 Juta

Mobil Mario Dandy Dilelang, Harga Dibuka Rp 809 Juta

Megapolitan
Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura di Jakpus Prediksi Pendapatannya Bakal Melonjak

Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura di Jakpus Prediksi Pendapatannya Bakal Melonjak

Megapolitan
Periksa Kejiwaan Anak Pembacok Ibu di Cengkareng, Polisi: Pelaku Lukai Tubuhnya Sendiri

Periksa Kejiwaan Anak Pembacok Ibu di Cengkareng, Polisi: Pelaku Lukai Tubuhnya Sendiri

Megapolitan
Fahira Idris Paparkan 5 Parameter Kota Tangguh Bencana yang Harus Dipenuhi Jakarta sebagai Kota Global

Fahira Idris Paparkan 5 Parameter Kota Tangguh Bencana yang Harus Dipenuhi Jakarta sebagai Kota Global

Megapolitan
Perampok Pecah Kaca Mobil Kuras Dompet, iPad hingga iPhone 11 Pro Max

Perampok Pecah Kaca Mobil Kuras Dompet, iPad hingga iPhone 11 Pro Max

Megapolitan
Maling di Sawangan Depok Angkut 2 Motor Lewati Portal Jalan

Maling di Sawangan Depok Angkut 2 Motor Lewati Portal Jalan

Megapolitan
Pedagang Pigura di Jakpus 'Curi Start' Jualan Foto Prabowo-Gibran

Pedagang Pigura di Jakpus "Curi Start" Jualan Foto Prabowo-Gibran

Megapolitan
Ketua DPRD DKI Pertanyakan Urgensi Kelurahan Dapat Anggaran 5 Persen dari APBD

Ketua DPRD DKI Pertanyakan Urgensi Kelurahan Dapat Anggaran 5 Persen dari APBD

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com