JAKARTA, KOMPAS.com - Kabar terkini soal jabatan baru mantan Wali Kota Jakarta Pusat Bayu Meghantara menjadi salah satu berita terpopuler di Megapolitan Kompas.com, Selasa (23/2/2021).
Ragam berita soal banjir di Jakarta akhir pekan lalu juga masih menarik perhatian pembaca sepanjang kemarin.
Berikut lima berita terpopuler pada Selasa kemarin.
Banjir yang terjadi di Jakarta sepanjang pekan lalu menjadi sorotan publik.
Kondisi itu sungguh berbeda dengan situasi banjir di Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, yang kondisinya justru lebih gawat.
Ketika banjir di Jakarta diklaim telah surut dalam satu hari saja, banjir di Kabupaten Bekasi masih ada dari Sabtu (20/2/2021) hingga Selasa.
Berita selengkapnya di sini.
Kasus kerumunan Rizieq Shihab yang menikahkan putrinya di Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat pada 14 November 2020 lalu berujung pada pemecatan sejumlah tokoh.
Bayu Meghantara, salah satunya. Ia dicopot dari posisinya sebagai Wali Kota Jakarta Pusat.
Namun, kini Bayu diberikan jabatan lain di DKI Jakarta dan baru saja dilantik oleh Gubernur Anies Baswedan.
Posisi baru Bayu selengkapnya di sini.
Mantan Wakil Menteri Luar Negeri Dino Patti Djalal mengungkapkan, rumah yang temboknya longsor di Kavling Melati No 2 Jalan Kemang Timur XI, Bangka, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan adalah milik ibunya.
Meski begitu, Dino mengaku tidak tahu apakah rumah itu berpenghuni atau tidak saat kejadian tembok roboh.
“Ini rumah ibu saya, dulu sih disewain, sekarang enggak tahu,” kata Dino kepada wartawan di lokasi tembok roboh, Selasa (23/2/2021) siang.
Baca juga: Informasi Lengkap Konsultasi Gratis soal Perawatan Hewan dan Tanaman Terdampak Banjir di Jaksel
Berita selengkapnya di sini.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.