Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lapangan Golf Kemayoran Akan Jadi Hutan Kota, Ada Jalur Sepeda dan Jogging Track

Kompas.com - 22/03/2021, 13:52 WIB
Ihsanuddin,
Irfan Maullana

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Lapangan Golf Bandar Kemayoran di Jakarta Pusat akan diubah menjadi hutan kota. Nantinya ada jalur sepeda hingga jogging track yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat secara gratis.

"Orang kan sekarang cycling, jogging, banyak sekali menumpuk di Jalan Jenderal Sudirman. Kita berikan alternatif," kata Sekretaris Menteri Sekretaris Negara Setya Utama saat dihubungi Kompas.com, Senin (22/3/2021).

Lapangan golf itu berada di bawah Badan Layanan Umum Pusat Pengelolaan Kompleks Kemayoran, satuan kerja di bawah Kementerian Sekretariat Negara.

Baca juga: Lapangan Golf Kemayoran Seluas 18 Hektar Akan Diubah Jadi Hutan Kota

Setya menjelaskan, secara keseluruhan lapangan golf di Kemayoran itu memiliki luas 33 hektar. Sebanyak 18 hektar lahan di sisi utara yang akan disulap menjadi hutan kota karena kontraknya sudah habis dan tak diperpanjang.

"Kita tahu golf kan eksklusif. Orang mesti bayar untuk masuk. Hanya orang tertentu yang bisa main golf dan masuk ke sana. Jadi kita dalam rangka menyumbangkan ruangan kita, lahan kita, untuk public space," ujar Setya.

Setya menambahkan, saat ini pihaknya masih melakukan pembersihan air di danau yang ada di lahan tersebut agar tidak berwarna hitam dan berbau. Setelah itu akan dilakukan penanaman mangrove. Kemudian, barulah dibangun jalur sepeda serta jogging track.

Baca juga: PDI-P Dukung Rencana Lapangan Golf Kemayoran Jadi Hutan Kota

Setya mengatakan, jalur sepeda dan jogging track ini sebenarnya sudah tersedia di Hutan Kota Kemayoran yang ada saat ini. Namun, jalurnya tidak cukup panjang karena luas hutan kota saat ini hanya sekitar 3 hektar.

"Nanti akan kita perluas di area bekas golf itu," ucapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com