Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesona Masjid Asmaul Husna, Rumah Ibadah Berselimut Kaligrafi Kufi di Tangerang...

Kompas.com - 23/04/2021, 04:00 WIB
Tria Sutrisna,
Nursita Sari

Tim Redaksi

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Masjid Asmaul Husna berdiri megah di sisi Jalan Raya Kelapa Dua, kawasan Gading Serpong, Tangerang.

Masjid bernuansa hijau dengan motif kaligrafi di hampir sebagian sisi luar bangunan itu terlihat jelas dari kejauhan.

Kubahnya datar berbentuk oval, tak menonjol seperti masjid pada umumnya. Permukaannya tampak menurun ke arah barat, sejajar dengan arah kiblat.

Masjid berbalut kaligrafi itu pun tak ayal menarik perhatian warga dan pengendara yang melintas.

Banyak di antaranya yang sejenak mampir untuk sekadar berswafoto atau bahkan menunaikan ibadah shalat di masjid tersebut.

Baca juga: Menengok Pesona Masjid Keramat Luar Batang, Bangunan Ratusan Tahun di Pesisir Jakarta

Masjid dengan tiga lantai itu dibangun atas inisiasi Komunitas Muslim Gading Serpong (KMGS).

Kala itu, muslim yang tergolong kelompok minoritas di kawasan tersebut menginginkan berdirinya rumah ibadah.

"Untuk kebutuhan muslim yang tinggal di sini, kan pasti memimpikan ada sebuah tempat ibadah. Nah kira-kira kami merintis ke sana lah," ujar Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Asmaul Husna, Ngatino, saat ditemui, Rabu (22/4/2021).

Ngatino bercerita, Masjid Asmaul Husna mulai dibangun pada 2011.

Pembangunan dilakukan secara bertahap selama kurang lebih tiga tahun secara sukarela oleh para jemaah.

Baca juga: Masjid Agung Al Jihad di Ciputat, Ikon Azan Maghrib TVRI Tahun 1960-an

Pada tahap pertama, bangunan seluas 2.500 meter persegi itu belum memiliki ornamen kaligrafi.

Sampai akhirnya pembangunan masjid tersebut dilanjutkan dan rampung pada 2013.

Setiap lantainya Masjid Asmaul Husna memiliki fungsi berbeda-beda.

Lantai satu berfungsi sebagai aula yang bisa dipakai untuk kegiatan keislaman hingga pernikahan, sedangkan lantai dua dan tiga dikhususkan sebagai ruang ibadah.

Rancangan Ridwan Kamil

Ruang ibadah dengan langit-langit bermotif bintang di Masjid Asmaul Husna, Gading Serpong, Kelapa Dua, TangerangKOMPAS.com/Tria Sutrisna Ruang ibadah dengan langit-langit bermotif bintang di Masjid Asmaul Husna, Gading Serpong, Kelapa Dua, Tangerang
Belakangan diketahui, masjid di kawasan Gading Serpong yang kini banyak memikat perhatian masyarakat itu ternyata dirancang oleh arsitek sekaligus Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dinas SDA DKI Sebut Proyek Polder di Tanjung Barat Akan Selesai pada Mei 2024

Dinas SDA DKI Sebut Proyek Polder di Tanjung Barat Akan Selesai pada Mei 2024

Megapolitan
Ketua DPRD Sebut Masih Ada Kawasan Kumuh Dekat Istana, Pemprov DKI: Lihat Saja di Google...

Ketua DPRD Sebut Masih Ada Kawasan Kumuh Dekat Istana, Pemprov DKI: Lihat Saja di Google...

Megapolitan
Mobil Rubicon Mario Dandy Dilelang Mulai dari Rp 809 Juta, Kajari Jaksel: Kondisinya Masih Cukup Baik

Mobil Rubicon Mario Dandy Dilelang Mulai dari Rp 809 Juta, Kajari Jaksel: Kondisinya Masih Cukup Baik

Megapolitan
Sindikat Pencuri di Tambora Berniat Buka Usaha Rental Motor

Sindikat Pencuri di Tambora Berniat Buka Usaha Rental Motor

Megapolitan
PDI-P DKI Mulai Jaring Nama Bacagub DKI, Kader Internal Jadi Prioritas

PDI-P DKI Mulai Jaring Nama Bacagub DKI, Kader Internal Jadi Prioritas

Megapolitan
PDI-P Umumkan Nama Bacagub DKI yang Diusung pada Mei 2024

PDI-P Umumkan Nama Bacagub DKI yang Diusung pada Mei 2024

Megapolitan
Keluarga Tak Tahu RR Tewas di Tangan 'Pelanggannya' dan Dibuang ke Sungai di Bekasi

Keluarga Tak Tahu RR Tewas di Tangan "Pelanggannya" dan Dibuang ke Sungai di Bekasi

Megapolitan
KPU Jaktim Buka Pendaftaran PPK dan PPS untuk Pilkada 2024, Ini Syarat dan Jadwal Seleksinya

KPU Jaktim Buka Pendaftaran PPK dan PPS untuk Pilkada 2024, Ini Syarat dan Jadwal Seleksinya

Megapolitan
NIK-nya Terancam Dinonaktifkan, 200-an Warga di Kelurahan Pasar Manggis Melapor

NIK-nya Terancam Dinonaktifkan, 200-an Warga di Kelurahan Pasar Manggis Melapor

Megapolitan
Pembunuh Wanita 'Open BO' di Pulau Pari Dikenal Sopan oleh Warga

Pembunuh Wanita "Open BO" di Pulau Pari Dikenal Sopan oleh Warga

Megapolitan
Pengamat: Tak Ada Perkembangan yang Fenomenal Selama PKS Berkuasa Belasan Tahun di Depok

Pengamat: Tak Ada Perkembangan yang Fenomenal Selama PKS Berkuasa Belasan Tahun di Depok

Megapolitan
“Liquid” Ganja yang Dipakai Chandrika Chika Cs Disebut Modus Baru Konsumsi Narkoba

“Liquid” Ganja yang Dipakai Chandrika Chika Cs Disebut Modus Baru Konsumsi Narkoba

Megapolitan
Chandrika Chika Cs Jalani Asesmen Selama 3,5 Jam di BNN Jaksel

Chandrika Chika Cs Jalani Asesmen Selama 3,5 Jam di BNN Jaksel

Megapolitan
DPRD dan Pemprov DKI Rapat Soal Anggaran di Puncak, Prasetyo: Kalau di Jakarta Sering Ilang-ilangan

DPRD dan Pemprov DKI Rapat Soal Anggaran di Puncak, Prasetyo: Kalau di Jakarta Sering Ilang-ilangan

Megapolitan
PDI-P Mulai Jaring Nama Buat Cagub DKI, Kriterianya Telah Ditetapkan

PDI-P Mulai Jaring Nama Buat Cagub DKI, Kriterianya Telah Ditetapkan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com