Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Transjakarta Siapkan 11 Layanan Tambahan 14-16 Mei

Kompas.com - 12/05/2021, 09:46 WIB
Singgih Wiryono,
Sandro Gatra

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) akan menambah 11 layanan tambahan saat libur Lebaran Idul Fitri 14-16 Mei 2021.

Direktur Utama PT Transportasi Jakarta Sardjono Jhony Tjitrokusumo mengatakan, layanan tambahan diberikan untuk mengakomodasi dan mengantisipasi lonjakan penumpang di beberapa titik wisata di sekitar Jakarta.

"Layanan ini akan melayani pelanggan selama tiga hari mulai 14-16 Mei 2021 dan beroperasi mulai pukul 05.00-19.00 WIB. Kami siap melayani mobilitas masyarakat semaksimal mungkin sesuai peraturan yang berlaku," kata Jhony dalam keterangan tertulis, Rabu (12/5/2021).

Baca juga: 12-16 Mei, Operasional Angkutan Umum di Jakarta Dibatasi hingga 21.30 WIB

Jhony menjelaskan, dalam layanan tambahan ini diberlakukan protokol kesehatan seperti layanan Transjakarta pada umumnya dengan kapasitas maksimal 50 persen dari kapasitas normal.

Berikut adalah 11 layanan tambahan yang dioperasikan:

1. Pulogadung 2-Ragunan (4h)

2. PGC 1-Ancol (5D)

3. Harmoni-Ancol (5H)

4. Ragunan-Tosari (6)

5. Stasiun Manggarai-Ragunan (6F)

6. Kampung Rambutan-Ancol (5E)

7. Ragunan-Blok M via Kemang (6N)

8. Ragunan-MRT Fatmawati (6R)

9. Pancoran-TMII (7D)

10. Ragunan-Departemen Pertanian (GR3)

11. Puri Beta-Ragunan (13D)

Baca juga: Preman Minta THR ke Pedagang Pasar Ciputat, Korban: 5 Orang Datang dalam 5 Menit

Jhony juga menjelaskan, khusus pada saat Hari Raya Idul Fitri, Transjakarta akan mulai beroperasi pukul 09.00 sampai dengan pukul 21.30 WIB.

Setelah Hari Raya Idul Fitri, jam mulai operasional Transjakarta kembali normal dimulai pukul 05.00 WIB, dengan penyesuaian batas operasional hingga pukul 21.30 WIB sampai dengan tanggal 16 Mei 2021.

"Sementara untuk layanan medis akan tetap beroperasi hingga pukul 23.00 WIB," ucap Jhony.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di DKI Jakarta, 29 Maret 2024

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di DKI Jakarta, 29 Maret 2024

Megapolitan
Minta Usut Tuntas Kasus Kematian Akseyna, BEM UI Akan Bersurat ke Rektor UI dan Polres Depok

Minta Usut Tuntas Kasus Kematian Akseyna, BEM UI Akan Bersurat ke Rektor UI dan Polres Depok

Megapolitan
Tanda Duka Cita, Mahasiswa UI Peringati 9 Tahun Kematian Akseyna

Tanda Duka Cita, Mahasiswa UI Peringati 9 Tahun Kematian Akseyna

Megapolitan
500 Siswa SMA Ikut Pesantren Kilat di Kapal Perang KRI Semarang

500 Siswa SMA Ikut Pesantren Kilat di Kapal Perang KRI Semarang

Megapolitan
Soal Peluang Maju Pilkada DKI, Heru Budi: Hari Esok Masih Penuh Misteri

Soal Peluang Maju Pilkada DKI, Heru Budi: Hari Esok Masih Penuh Misteri

Megapolitan
Sopir Truk Akui Kecelakaan di GT Halim karena Dikerjai, Polisi: Omongan Melantur

Sopir Truk Akui Kecelakaan di GT Halim karena Dikerjai, Polisi: Omongan Melantur

Megapolitan
Sebelum Tutup Celah Trotoar Dekat Gedung DPR, Petugas Sudah Pernah Tegur Pelaku Pungli

Sebelum Tutup Celah Trotoar Dekat Gedung DPR, Petugas Sudah Pernah Tegur Pelaku Pungli

Megapolitan
Sudah 1,5 Tahun Kompolnas dan Polisi Belum 'Update' Kasus Kematian Akseyna

Sudah 1,5 Tahun Kompolnas dan Polisi Belum "Update" Kasus Kematian Akseyna

Megapolitan
Ucap Syukur Nelayan Kamal Muara kala Rumahnya Direnovasi Pemprov DKI

Ucap Syukur Nelayan Kamal Muara kala Rumahnya Direnovasi Pemprov DKI

Megapolitan
Rekonstruksi Kasus Penembakan Ditunda sampai Gathan Saleh Sehat

Rekonstruksi Kasus Penembakan Ditunda sampai Gathan Saleh Sehat

Megapolitan
Buntut Pungli Sekelompok Orang, Dinas Bina Marga DKI Tutup Celah Trotoar Dekat Gedung DPR

Buntut Pungli Sekelompok Orang, Dinas Bina Marga DKI Tutup Celah Trotoar Dekat Gedung DPR

Megapolitan
Warga Bogor Tertipu Penjual Mobil Bekas di Bekasi, padahal Sudah Bayar Lunas

Warga Bogor Tertipu Penjual Mobil Bekas di Bekasi, padahal Sudah Bayar Lunas

Megapolitan
Gandeng Swasta, Pemprov DKI Renovasi 10 Rumah Tak Layak Huni di Kamal Muara

Gandeng Swasta, Pemprov DKI Renovasi 10 Rumah Tak Layak Huni di Kamal Muara

Megapolitan
Singgung 'Legal Standing' MAKI, Polda Metro Jaya Sebut SKT sebagai LSM Sudah Tak Berlaku

Singgung "Legal Standing" MAKI, Polda Metro Jaya Sebut SKT sebagai LSM Sudah Tak Berlaku

Megapolitan
Penyidikan Aiman Witjaksono Dihentikan, Polisi: Gugur karena Tak Berkekuatan Hukum

Penyidikan Aiman Witjaksono Dihentikan, Polisi: Gugur karena Tak Berkekuatan Hukum

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com