TANGERANG, KOMPAS.com - Direktur Utama Perusahaan Daerah Pasar Kota Tangerang Titien Mulyani menyatakan, harga bahan pokok di Kota Tangerang mulai menurun pasca-Lebaran 2021.
Dia berujar, penurunan harga bahan pokok tersebut terjadi di seluruh pasar di Kota Tangerang.
Titien menyatakan, pasokan bahan pokok bakal tercukupi hingga akhir Mei 2021.
"Seperti daging sapi dari harga Rp 150.000 turun menjadi Rp 140.000. Telur ayam sebelumnya Rp 25.000 per kilogram, sekarang jadi Rp 23.000 per kilogram," papar Titien kepada awak media, Rabu (19/5/2021).
Baca juga: Terlalu Mahal, Jadi Alasan Banyak Perusahaan di Kota Tangerang Batal Beli Vaksin Gotong Royong
Selain dua bahan pangan itu, harga bawang merah turun Rp 5.000 sehingga menjadi Rp 35.000 rupiah tiap kilogramnya.
Cabai merah besar, kata Titin, juga turun Rp 5.000 sehingga menjadi Rp 40.000 per kilogram.
"Bawang putih itu harganya stabil, per kilonya Rp 25.000," ucap dia.
"Lainnya yang stabil itu tepung terigu, harganya Rp 10.000 per kilogram, kacang kedelai Rp 12.000 per kilogram, sama minyak goreng Rp 15.000 per liter," sambung dia.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.