Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Senyum Anak Panti Asuhan di Cilincing Dapat Donasi BTS Meal dari Army

Kompas.com - 10/06/2021, 16:34 WIB
Ihsanuddin,
Sabrina Asril

Tim Redaksi

Sumber Kompas TV

JAKARTA, KOMPAS.com - Penggemar boyband BTS yang tergabung dalam BTS Army Help Center Indonesian (AHC IDN) menyambut gembira kehadiran BTS Meal di Indonesia.

Mereka turut berbagi kebahagiaan dengan membagikan produk BTS Meal ke anak-anak di panti asuhan.

Makanan kolaborasi BTS dan restoran cepat saji McDonald's itu dibagikan ke anak-anak panti asuhan di Cilincing Jakarta Utara.

Baca juga: Antisipasi Terjadi Kerumunan, Polisi Minta Promo BTS Meal Dihilangkan

Momen membahagiakan itu dibagikan dalam sebuah unggahan di akun Twitter @BTS_AHC_IDN. Terlihat beberapa anak tersenyum ceria dengan BTS Meal di tangan.

Sharon, perwakilan anggota AHC IDN, menyebutkan, event itu merupakan inisiatif pribadi dari teman-teman Army untuk membagikan BTS Meal ke anak-anak panti asuhan yang terdampak Covid-19.

"Jadi kebetulan kan memang hari ini BTS Meal di buka di Indonesia. Ini juga inisiatif pribadi aja dari aku dan mutual Army-ku. Minggu lalu kita ngobrol-ngobrol dan kepikiran sama adik-adik di panti asuhan yang pasti terdampak juga sama Covid-19," ujar Sharon, seperti dilansir Kompas TV, Rabu (9/6/2021).

Baca juga: Militansi BTS Army Asal Ciganjur, Rela Keliling 4 Gerai McDonalds demi BTS Meal

Sharon merasa bersyukur di tengah tingginya antusiasme Army, ia dan teman-teman tetap kebagian BTS Meal untuk dibagikan ke anak-anak panti asuhan.

"Niatnya cuma mau berbagi sedikit kebahagiaan melalui BTS Meal. Awalnya memang enggak nyangka sih kebagian juga adik-adik mengingat antrean yang cukup panjang hari ini," ujarnya.

Selain donasi ke panti asuhan, Sharon mengatakan, BTS Army Help Center Indonesian juga akan mengadakan proyek donasi lainnya untuk menyambut ulang tahun BTS.

Baca juga: Cerita Pegawai McDonalds Layani Order BTS Meal, Kerja Cepat hingga Dicaci Pengantar Makanan

"Kita memang ada project juga yang kita kerjakan menyambut Anniversary BTS di tanggal 13 Juni nanti yaitu #FESTAPora #MakanBarengARMY yang bagi-bagi sembako dan donasi untuk yang membutuhkan," ujarnya.

BTS Meal merupakan produk kolaborasi antara McDonald's dan BTS, boyband asal Korea Selatan.

Paket BTS Meal terdiri dari 9 pcs Chicken McNugget, French Fries, cola, dengan dua saus yaitu sweet chilli dan saus chajun.

Banyak yang memburu menu ini lantaran kemasan khusus yang dihadirkan dalam warna ungu yang merupakan warna khas BTS, disertai logo BTS yang tercetak di atasnya.

Begitu produk ini diluncurkan pukul 11.00 WIB kemarin, para fans BTS yang dinamakan Army langsung ramai-ramai memesan. Kebanyakan menggunakan jasa ojek online. Hal itu pun menimbulkan kerumunan di tengah pandemi Covid-19. Imbasnya, sejumlah gerai McDonald's dikenai sanksi penutupan sementara.

Berita ini sudah tayang sebelumnya di Kompas TV dengan judul "Senyum Ceria Anak-anak Panti Asuhan Terima Donasi BTS Meal dari Army".


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Kompas TV
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

Megapolitan
Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Megapolitan
Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Megapolitan
Uang Korban Dipakai 'Trading', Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mengaku Siap Dipenjara

Uang Korban Dipakai "Trading", Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mengaku Siap Dipenjara

Megapolitan
Siswa SMP yang Gantung Diri di Palmerah Dikenal Aktif Bersosialisasi di Lingkungan Rumah

Siswa SMP yang Gantung Diri di Palmerah Dikenal Aktif Bersosialisasi di Lingkungan Rumah

Megapolitan
Identitas 7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' Berhasil Diidentifikasi

Identitas 7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" Berhasil Diidentifikasi

Megapolitan
Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Sebesar Rp 22 Miliar Tak Hanya untuk Perbaikan, tapi Juga Penambahan Fasilitas

Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Sebesar Rp 22 Miliar Tak Hanya untuk Perbaikan, tapi Juga Penambahan Fasilitas

Megapolitan
Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditangkap Polisi

Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditangkap Polisi

Megapolitan
Komisi A DPRD DKI Desak Pemprov DKI Kejar Kewajiban Pengembang di Jakarta soal Fasos Fasum

Komisi A DPRD DKI Desak Pemprov DKI Kejar Kewajiban Pengembang di Jakarta soal Fasos Fasum

Megapolitan
Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Ambil Formulir Calon Wali Kota Bogor Lewat PDIP, tapi Belum Mengembalikan

Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Ambil Formulir Calon Wali Kota Bogor Lewat PDIP, tapi Belum Mengembalikan

Megapolitan
Tak Bisa Lagi Kerja Berat Jadi Alasan Lupi Tetap Setia Menarik Sampan meski Sepi Penumpang

Tak Bisa Lagi Kerja Berat Jadi Alasan Lupi Tetap Setia Menarik Sampan meski Sepi Penumpang

Megapolitan
Teman Siswa yang Gantung Diri di Palmerah Sebut Korban Tak Suka Cerita Masalah Apa Pun

Teman Siswa yang Gantung Diri di Palmerah Sebut Korban Tak Suka Cerita Masalah Apa Pun

Megapolitan
Demo di Depan Kedubes AS, Koalisi Musisi untuk Palestina Serukan Tiga Tuntutan Sebelum Membubarkan Diri

Demo di Depan Kedubes AS, Koalisi Musisi untuk Palestina Serukan Tiga Tuntutan Sebelum Membubarkan Diri

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com