Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kilas Balik Peresmian MRT Jakarta yang Disambut Sorak-sorai Warga...

Kompas.com - 18/06/2021, 07:24 WIB
Tria Sutrisna,
Sandro Gatra

Tim Redaksi

"Hari ini sebuah peradaban baru akan kita mulai, yaitu dengan dioperasikannya MRT moda raya transportasi di Jakarta fase pertama," kata Jokowi.

Dia berpesan kepada warga DKI Jakarta dan Indonesia untuk bersama-sama menjaga infrastruktur angkutan umum berbasis rel tersebut.

Jokowi juga meminta agar masyarakat tertib dan disiplin ketika menggunakan transportasi publik tersebut.

"Apa yang ingin saya titipkan? Pertama, jangan buang sampah di MRT kita, di stasiun-stasiun MRT kita. Jaga agar MRT dan stasiun-stasiun yang kita miliki tidak kotor," tutur Jokowi.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini bahkan berseloroh jangan sampai ada masyarakat yang terjepit pintu rangkaian ketika memasuki rangkaian kereta karena tidak tertib.

"Jaga agar tetap bersih, stasiun dan MRT kita tidak kotor. Jangan buang sampah sembarangan, antre, budaya antre, dan disiplin waktu," ucap Jokowi.

Baca juga: Stasiun MRT Kota Akan Terintegrasi dengan Stasiun Kereta Beos

Terima kasih Anies kepada pendahulu

Anies yang kala itu juga memberikan sambutan mengucapkan terima kasih kepada para gubernur DKI pendahulunya.

"Izinkan kami menyampaikan terima kasih kepada para gubernur yang telah ikut mengawal dan mendorong proses MRT ini," ujar Anies.

Dia menyebut sejumlah nama Gubernur DKI Jakarta terdahulu, mulai dari Sutiyoso, Fauzi Bowo, Jokowi, Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok, hingga Djarot Saiful Hidayat.

"Para gubernur pendahulu saya, yaitu Bapak Sutiyoso, Gubernur Fauzi Bowo, Gubernur Joko Widodo, Gubernur Basuki Tjahaja Purnama...," tutur Anies.

Warga yang hadir di lokasi peresmian sontak bersorak dan bertepuk tangan saat Anies menyebut nama Ahok.

Anies sejenak menghentikan sambutannya sebelum akhirnya lanjut berbicara dan menyebut nama Djarot.

"Gubernur Djarot Saiful Hidayat," kata Anies.

Menurut Anies, pembangunan MRT Jakarta fase I melewati proses panjang dan tentunya tidak terlepas dari peranan para pemimpin DKI Jakarta sebelumnya.

"Saya menyampaikan terima kasih, pembangunan MRT ini mulai dari ide, perancangan, hingga pembangunan, melalui jalan yang panjang dan pasang surut," ungkapnya.

Sementara itu, Sutiyoso yang turut hadir saat peresmian di Bundaran HI mengaku lega melihat MRT Jakarta terwujud dan resmi beroperasi

"Akhirnya hari ini terwujud mimpi saya. Memang prosesnya panjang, tetapi akhirnya bisa terwujud, terima kasih," kata pria yang akrab Bang Yos itu saat diwawancarai.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Remaja Perempuan Tanpa Identitas Tewas di RSUD Kebayoran Baru, Diduga Dicekoki Narkotika

Remaja Perempuan Tanpa Identitas Tewas di RSUD Kebayoran Baru, Diduga Dicekoki Narkotika

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Pedagang di Pasar Induk Kramatjati Buang Puluhan Ton Pepaya | Tante di Tangerang Bunuh Keponakannya

[POPULER JABODETABEK] Pedagang di Pasar Induk Kramatjati Buang Puluhan Ton Pepaya | Tante di Tangerang Bunuh Keponakannya

Megapolitan
Rute Mikrotrans JAK98 Kampung Rambutan-Munjul

Rute Mikrotrans JAK98 Kampung Rambutan-Munjul

Megapolitan
Bisakah Beli Tiket Masuk Ancol On The Spot?

Bisakah Beli Tiket Masuk Ancol On The Spot?

Megapolitan
Keseharian Galihloss di Mata Tetangga, Kerap Buat Konten untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Keseharian Galihloss di Mata Tetangga, Kerap Buat Konten untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Megapolitan
Kajari Jaksel Harap Banyak Masyarakat Ikut Lelang Rubicon Mario Dandy

Kajari Jaksel Harap Banyak Masyarakat Ikut Lelang Rubicon Mario Dandy

Megapolitan
Datang Posko Pengaduan Penonaktifkan NIK di Petamburan, Wisit Lapor Anak Bungsunya Tak Terdaftar

Datang Posko Pengaduan Penonaktifkan NIK di Petamburan, Wisit Lapor Anak Bungsunya Tak Terdaftar

Megapolitan
Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Megapolitan
Ketua DPRD DKI Kritik Kinerja Pj Gubernur, Heru Budi Disebut Belum Bisa Tanggulangi Banjir dan Macet

Ketua DPRD DKI Kritik Kinerja Pj Gubernur, Heru Budi Disebut Belum Bisa Tanggulangi Banjir dan Macet

Megapolitan
Rampas Ponsel, Begal di Depok Bacok Bocah SMP

Rampas Ponsel, Begal di Depok Bacok Bocah SMP

Megapolitan
“Semoga Prabowo-Gibran Lebih Bagus, Jangan Kayak yang Sudah”

“Semoga Prabowo-Gibran Lebih Bagus, Jangan Kayak yang Sudah”

Megapolitan
Ketua DPRD: Jakarta Globalnya di Mana? Dekat Istana Masih Ada Daerah Kumuh

Ketua DPRD: Jakarta Globalnya di Mana? Dekat Istana Masih Ada Daerah Kumuh

Megapolitan
Gerindra dan PKB Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bogor 2024

Gerindra dan PKB Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bogor 2024

Megapolitan
Anggaran Kelurahan di DKJ 5 Persen dari APBD, F-PKS: Kualitas Pelayanan Harus Naik

Anggaran Kelurahan di DKJ 5 Persen dari APBD, F-PKS: Kualitas Pelayanan Harus Naik

Megapolitan
Mobil Mario Dandy Dilelang, Harga Dibuka Rp 809 Juta

Mobil Mario Dandy Dilelang, Harga Dibuka Rp 809 Juta

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com