"Saat ini ada 90 persen keterpakaian tempat tidur isolasi di Jakarta, sedangkan ICU (intensive cate unit) 81 persen," kata Widyastuti dalam keterangan suara, Senin.
Padahal, kata Widyastuti, Pemprov DKI Jakarta sudah menambah ribuan tempat tidur isolasi dibandingkan dua pekan lalu.
Baca juga: Mulai Senin Malam, Polisi Sekat 10 Jalan di Jakarta Pukul 21.00-04.00
Pada 6 Juni 2021, tempat tidur isolasi di Jakarta yang tersedia sebanyak 6.577 tempat tidur.
"Sekarang (tempat tidur isolasi yang disediakan) sudah mencapai 9.000 lebih ya," kata Widyastuti.
Dia mengatakan, total keseluruhan tempat tidur perawatan pasien Covid-19 di Jakarta, termasuk tempat tidur ICU, mencapai 10.000 tempat tidur dari 106 rumah sakit rujukan.
Berkaitan dengan semakin menipisnya ketersediaan tempat tidur perawatan pasien Covid-19,
Widyastuti mengatakan, Pemprov DKI terus berusaha untuk menambah. Penambahan kapasitas untuk menurunkan angka BOR yang kini sudah mendekati 100 persen.
"Jadi artinya, mengingat keterpakaian semakin cepat sehingga perlu penambahan yang begitu cepat," tutur Dia
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.