JAKARTA, KOMPAS.com -- Kantor Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) di Jl Percetakan Negara, Jakarta Pusat, terbakar, Minggu (18/7/2021) malam.
Berdasarkan cuitan akun Pemakam Kebakaran DKI Jakarta di Twitter, kebakaran terjadi pada pukul 21.30 WIB.
Terjadi kebakaran pd kantor BPOM pkl. 21.30 di Jl. Percetakan Negara Raya No. 29 Kel. Johar Baru Kec. Johar Baru Jakarta Pusat. Pengerahan 7 Unit. Dalam penanganan petugas (18/7/2021) #JAKI #infokebakaran @DKIJakarta @aniesbaswedan @ArizaPatria @dprddkijakarta pic.twitter.com/Cy3ncTHPys
— Pemadam DKI Jakarta (@humasjakfire) July 18, 2021
Saat ini petugas pemadam kebakaran sudah mengerahkan setidaknya 17 unit kebakaran ke lokasi. Belum diketahui bagian mana dari kantor dan situasi menyeluruh atas musibah ini.
Pada pukul 22.31 WIB api sudah mulai dapat dikendalikan tetapi proses pemadaman penuh termasuk penguraian asap masih berlangsung hingga berita ini diturunkan.
Proses pemadaman oleh petugas pic.twitter.com/B1wT0mnvoy
— Pemadam DKI Jakarta (@humasjakfire) July 18, 2021
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.