JAKARTA, KOMPAS.com - Target vaksinasi dosis satu warga DKI Jakarta diharapkan 100 persen terpenuhi pada peringatan hari Kemerdekaan Indonesia, 17 Agustus 2021.
"Kami harap bersama Gubernur DKI Jakarta (Anies Baswedan) jumlah vaksinasi capai 100 persen saat 17 Agustus 2021 nanti," kata Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Fadil Imran di Jakarta, Rabu (28/7/2021).
Untuk mencapai target tersebut, Polda Metro Jaya meluncurkan program vaksinasi merdeka.
Melalui program ini, gerai-gerai vaksin dibuka di RW dengan capaian vaksinasi Covid-19 yang masih rendah.
"Total ada 900 RW di Jakarta jadi titik vaksinasi program vaksin merdeka," kata Fadil.
Vaksinasi merdeka mulai diluncurkan pada hari ini di SMK Satria, Kelurahan Srengseng, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat.
Posko vaksinasi di SMK Satria diharapkan dapat meningkatkan capaian vaksinasi Covid-19 bagi warga RW 05 dan 06 Kelurahan Srengseng.
Di Jakarta Barat telah dipetakan 209 RW yang menjadi lokasi vaksinasi merdeka.
Vaksinasi merdeka akan melibatkan ratusan relawan yang terdiri dari dokter, perawat maupun mahasiswa bidang medis.
"Kita menggandeng Yayasan Tunas Bakti Nusantara, sudah hampir 908 orang relawan yang mendaftar untuk kegiatan ini. Jadi nanti mereka akan support di titik-titik di 209 RW itu," kata Kapolres Jakarta Barat Kombes Pol Ady Wibowo dalam kesempatan yang sama.
Baca juga: Kapolda Metro: Jangan Manfaatkan Pandemi untuk Kejahatan, Kami Tindak Tegas
Adapun, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta Dwi Oktavia, mengatakan bahwa per Selasa (27/7/2021), 81,8 persen warga DKI Jakarta telah menerima vaksin Covid-19 dosis satu dengan jumlah 7.209.473 orang.
"Sedangkan, total dosis 2 kini mencapai 2.321.531 orang (26,3 persen)," ujarnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.