Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Revitalisasi TIM Capai 67,8 Persen

Kompas.com - 23/08/2021, 19:02 WIB
Ihsanuddin,
Irfan Maullana

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Proyek revitalisasi pusat kesenian Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat, yang ditangani BUMD DKI Jakarta, PT Jakarta Propertindo (JakPro) sudah mencapai 67,83 persen untuk keseluruhan pekerjaan pada tahap satu dan dua.

Manajer Komunikasi Proyek Revitalisasi TIM Yeni Kurnaen menjelaskan, pengerjaan revitalisasi berjalan sesuai target.

"Untuk progres revitalisasi secara keseluruhan tahap satu dan tahap dua itu sudah mencapai 67,83 persen. Masih on the track sesuai dengan target awal," kata Yeni, seperti dilansir Antara, Senin (23/8/2021).

Baca juga: Revitalisasi TIM Dilakukan dalam 2 Tahap, Ini Alasannya

Yeni menjelaskan, pengerjaan konstruksi revitalisasi untuk tahap satu sudah mencapai 97 persen dengan rincian dua fasilitas yang sudah selesai dibangun, yakni Masjid Amir Hamzah dan gedung parkir.

Masjid Amir Hamzah telah digunakan untuk beribadah sejak diresmikan oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada 3 Juli 2020. Sedangkan gedung parkir belum dibuka untuk umum, meskipun pengerjaannya sudah selesai.

Saat ini, pengerjaan bangunan yang masih berjalan, yaitu Gedung Panjang yang terdiri atas 14 lantai dengan perkembangan mencapai 96,25 persen atau berada di tahap penyelesaian (finishing).

Baca juga: Revitalisasi TIM Capai 61 Persen

Adapun untuk revitalisasi tahap dua yang baru berjalan sejak Maret 2021, sudah memasuki minggu ke-28 dengan perkembangan secara keseluruhan mencapai 31,76 persen.

Sejumlah fasilitas yang dibangun pada tahap dua mencakup Wisma Seni, Galeri Annex, Graha Bhakti Budaya, Teater Halaman dan renovasi Planetarium.

Jika dirinci, pembangunan Wisma Seni telah mencapai 27,47 persen Galeri Annex 70,71 persen, Graha Bhakti Budaya mencapai 40,26 persen dan Teater Halaman mencapai 24,59 persen

Revitalisasi tahap 2 direncanakan dapat rampung dengan target 9 bulan pengerjaan atau pada Desember 2021.

"Seluruh fasilitas akan 'launching' di akhir tahun ini ketika pembangunan sudah selesai semua, termasuk tahap dua. Mudah-mudahan sesuai harapan," kata Yeni.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

MRT Bakal Masuk Tangsel, Wali Kota Harap Ada Pembahasan dengan Pemprov DKI

MRT Bakal Masuk Tangsel, Wali Kota Harap Ada Pembahasan dengan Pemprov DKI

Megapolitan
Polisi Periksa Satpam dan 'Office Boy' dalam Kasus Pencurian di Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran

Polisi Periksa Satpam dan "Office Boy" dalam Kasus Pencurian di Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran

Megapolitan
Sudah Rencanakan Aksinya, Maling Motor Naik Ojol ke Benhil untuk Cari Target

Sudah Rencanakan Aksinya, Maling Motor Naik Ojol ke Benhil untuk Cari Target

Megapolitan
4 Korban Kebakaran 'Saudara Frame' yang Disemayamkan di Rumah Duka Jelambar adalah Satu Keluarga

4 Korban Kebakaran "Saudara Frame" yang Disemayamkan di Rumah Duka Jelambar adalah Satu Keluarga

Megapolitan
4 Korban Kebakaran di Mampang Disebut Akan Dimakamkan di TPU Gunung Gadung Bogor

4 Korban Kebakaran di Mampang Disebut Akan Dimakamkan di TPU Gunung Gadung Bogor

Megapolitan
Polisi Tunggu Hasil Laboratorium untuk Tentukan Penyebab Kematian Perempuan di Pulau Pari

Polisi Tunggu Hasil Laboratorium untuk Tentukan Penyebab Kematian Perempuan di Pulau Pari

Megapolitan
Maling Motor di Tanah Abang Ditangkap Warga, Sempat Sembunyi di Kandang Ayam

Maling Motor di Tanah Abang Ditangkap Warga, Sempat Sembunyi di Kandang Ayam

Megapolitan
Kondisi Jasad Perempuan di Pulau Pari Sudah Membusuk, Ada Luka di Dada dan Leher

Kondisi Jasad Perempuan di Pulau Pari Sudah Membusuk, Ada Luka di Dada dan Leher

Megapolitan
Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Disemayamkan di Rumah Duka Jelambar

Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Disemayamkan di Rumah Duka Jelambar

Megapolitan
Motor Adu Banteng dengan Pembalap Liar di Bekasi, Seorang Perempuan Tewas di Tempat

Motor Adu Banteng dengan Pembalap Liar di Bekasi, Seorang Perempuan Tewas di Tempat

Megapolitan
Diberi Mandat Maju Pilkada DKI 2024, Ahmed Zaki Disebut Sudah Mulai Blusukan

Diberi Mandat Maju Pilkada DKI 2024, Ahmed Zaki Disebut Sudah Mulai Blusukan

Megapolitan
Polisi Tangkap 4 Remaja yang Tawuran di Bekasi, Pelaku Bawa Busur dan Anak Panah

Polisi Tangkap 4 Remaja yang Tawuran di Bekasi, Pelaku Bawa Busur dan Anak Panah

Megapolitan
Cerita Lupi Tukang Ojek Sampan Didera Perasaan Bersalah karena Tak Mampu Biayai Kuliah Anak

Cerita Lupi Tukang Ojek Sampan Didera Perasaan Bersalah karena Tak Mampu Biayai Kuliah Anak

Megapolitan
Berniat Melanjutkan Studi ke Filipina, Ratusan Calon Mahasiswa S3 Malah Kena Tipu Puluhan Juta Rupiah

Berniat Melanjutkan Studi ke Filipina, Ratusan Calon Mahasiswa S3 Malah Kena Tipu Puluhan Juta Rupiah

Megapolitan
MRT Lanjut sampai Tangsel, Wali Kota Benyamin: Diharapkan Segera Terealisasi

MRT Lanjut sampai Tangsel, Wali Kota Benyamin: Diharapkan Segera Terealisasi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com