Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kembali Beroperasi, Bioskop XXI Mal Kelapa Gading Tak Terima Pembayaran Tunai

Kompas.com - 16/09/2021, 16:04 WIB
Ira Gita Natalia Sembiring,
Sandro Gatra

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bioskop XXI di Mal Kelapa Gading, Jakarta Utara, sudah kembali beroperasi, Kamis (16/9/2021).

Para pengunjung yang ingin memasuki area bioskop, diwajibkan melakukan scan barcode melalui apilikasi PeduliLindungi di depan pintu.

Seorang petugas berjaga untuk memastikan para pengunjung yang datang telah melakukan scan barcode, serta mengecek suhu.

Berdasarkan pantauan Kompas.com pada Kamis pukul 13.20 WIB, nampak belasan calon penonton sudah berada di lobi bioskop.

Baca juga: Bioskop di Jakarta Kembali Dibuka, Penonton: Prokes Ketat, Merasa Aman

Dua orang wanita sedang melihat jadwal film yang diputar, sedangkan tujuh orang terlihat sedang mengantre di depan loket pembelian tiket.

Seorang pria berbaju kuning hendak membayar dua tiket yang dibelinya dengan pecahan Rp 100.000, namun sayangnya petugas penjaga loket menolak.

Bioksop XXI hanya menerima pembelian tiket langsung secara non tunai.

"Maaf, pembayaran hanya dalam bentuk cahsless, tidak terima tunai," kata petugas penjaga loket tiket.

Si pria tersebut kemudian mengeluarkan kartu untuk membayar dua tiket film Black Widow.

"Iya baru tahu harus cashless, tadi enggak sempat pesan online soalnya," ucap pria bernama Angga itu.

Baca juga: Bioskop di Central Park Mulai Dibuka: Tak Boleh Makan dan Minum, Film Terakhir Pukul 19.20 WIB

Selain tak bisa bertransaksi menggunakan uang tunai, para penonton juga tidak diperbolehkan makan dan minum selama berada di area bioskop.

Penjual makanan dan minuman yang biasa berada di depan lobi nampak tutup.

Sementara itu, di dalam studio, tempat duduk penonton berjarak satu bangku dengan penonton lainnya.

Ada sekitar 15 orang penonton berada di dalam studio satu. Mereka mengenakan masker dengan baik dan fokus menatap latar lebar yang menampilkan aktris Hollywood Scarlett Johansson.

Putri (27), salah satu penonton mengaku merasa tak khawatir akan terpapar virus Covid-19 saat menonton bioskop.

"Enggak khawatir lah, di dalam aman kok semua pake masker dan prokesnya ketat," kata Putri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kondisi Terkini Kebakaran Saudara Frame Mampang, Api Belum Dinyatakan Padam Setelah 11 Jam

Kondisi Terkini Kebakaran Saudara Frame Mampang, Api Belum Dinyatakan Padam Setelah 11 Jam

Megapolitan
Anak-anak Belanjakan THR ke Toko Mainan, Pedagang Pasar Gembrong Raup Jutaan Rupiah

Anak-anak Belanjakan THR ke Toko Mainan, Pedagang Pasar Gembrong Raup Jutaan Rupiah

Megapolitan
Petantang-petenteng Sopir Fortuner yang Ngaku Anggota TNI: Bermula Pakai Pelat Dinas Palsu, Kini Terancam Bui

Petantang-petenteng Sopir Fortuner yang Ngaku Anggota TNI: Bermula Pakai Pelat Dinas Palsu, Kini Terancam Bui

Megapolitan
Polisi Usut Laporan terhadap Pendeta Gilbert Lumoindong Atas Dugaan Penistaan Agama

Polisi Usut Laporan terhadap Pendeta Gilbert Lumoindong Atas Dugaan Penistaan Agama

Megapolitan
Asap Masih Mengepul, Damkar Belum Bisa Pastikan Kapan Pemadaman Toko Bingkai di Mampang Selesai

Asap Masih Mengepul, Damkar Belum Bisa Pastikan Kapan Pemadaman Toko Bingkai di Mampang Selesai

Megapolitan
Momen Lebaran, Pelanggan Borong Mainan sampai Rp 1 Juta di Pasar Gembrong Jatinegara

Momen Lebaran, Pelanggan Borong Mainan sampai Rp 1 Juta di Pasar Gembrong Jatinegara

Megapolitan
Tengah Malam, Api di Toko Bingkai Mampang Kembali Menyala

Tengah Malam, Api di Toko Bingkai Mampang Kembali Menyala

Megapolitan
Polisi Bakal Periksa Pelapor dan Saksi Kasus Dugaan Penipuan Beasiswa Doktoral ke Filipina

Polisi Bakal Periksa Pelapor dan Saksi Kasus Dugaan Penipuan Beasiswa Doktoral ke Filipina

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 19 April 2024 dan Besok: Siang ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 19 April 2024 dan Besok: Siang ini Hujan Sedang

Megapolitan
Terdengar Ledakan Keras Sebelum Toko Bingkai di Mampang Terbakar

Terdengar Ledakan Keras Sebelum Toko Bingkai di Mampang Terbakar

Megapolitan
Cara ke Aviary Park Bintaro Naik Transportasi Umum

Cara ke Aviary Park Bintaro Naik Transportasi Umum

Megapolitan
Ratusan Orang Tertipu Program Beasiswa Doktoral di Filipina, Uang Para Korban Dipakai Pelaku untuk Trading

Ratusan Orang Tertipu Program Beasiswa Doktoral di Filipina, Uang Para Korban Dipakai Pelaku untuk Trading

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Akhir Arogansi Sopir Fortuner yang Mengaku Anggota TNI | Masyarakat Diimbau Tak Sebar Video Meli Joker

[POPULER JABODETABEK] Akhir Arogansi Sopir Fortuner yang Mengaku Anggota TNI | Masyarakat Diimbau Tak Sebar Video Meli Joker

Megapolitan
Pengemudi Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI Palsu Bakal Jalani Pemeriksaan Psikologi

Pengemudi Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI Palsu Bakal Jalani Pemeriksaan Psikologi

Megapolitan
Sudah 3 Jam, Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Belum Juga Padam

Sudah 3 Jam, Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Belum Juga Padam

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com