Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polisi: Pria yang Coba Kabur dari Polda Metro Jaya Belum Berstatus Tersangka

Kompas.com - 18/09/2021, 13:48 WIB
Sonya Teresa Debora,
Ivany Atina Arbi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Polisi menyebut bahwa pria yang tengah diamankan di Polda Metro Jaya dan berusaha kabur pada Sabtu (18/9/2021) belum berstatus tersangka sehingga bukan merupakan tahanan.

"Itu bukan tahanan. Kami masih penyelidikan, masih harus dibuktikan dia ini layak dijadikan tersangka apa enggak berdasarkan dua alat bukti. Jadi belum tahanan," kata Kasubdit 2 Ditnarkoba Polda Metro Jaya Kompol Rohman Yongky, kepada wartawan, Sabtu (18/9/2021).

Kata Yongky, pria tersebut memang telah diamankan, tetapi masih dimintai keterangan.

Pria tersebut diamankan atas kasus narkoba.

"Kasus narkobanya itu tembakau gorila, masih dalam pemeriksaan kan baru diamankan tadi dini hari," jelas Yongky.

Baca juga: Seorang Tahanan Coba Kabur dari Polda Metro Jaya, Mengaku Hendak Hadiri Pernikahan Saudara

Kata Yongky, pria tersebut mencoba kabur saat hendak ke toilet.

"Jadi pada saat dia mau ke toilet (mencoba kabur), ya penjagaan lengah. Jadi yang bersangkutan yang namanya dalam keadaan terdesak dia bagaimana pun juga berusaha berpikir yang tidak logis. Ya dalam keadaan terdesak begitu," lanjut Yongky.

Sebelumnya diberitakan, seorang pria yang tengah diamankan di Polda Metro Jaya berusaha kabur pada Sabtu.

Namun, pria tersebut tidak berhasil lolos dan kembali diamankan aparat.

Kepada awak media, pria tersebut mengaku kabur lantaran hendak menghadiri pernikahan salah seorang saudaranya.

"Adik sepupu saya mau nikah," ujarnya kepada wartawan setelah diamankan kembali, Sabtu.

Baca juga: Ganjil Genap di Jakarta Diperluas, Ini Daftar Ruas Jalan yang Terdampak Aturan

Diketahui, pria tersebut sempat terlibat kejar-kejaran dengan aparat dari Polda Metro Jaya.

Sekitar pukul 09.35 WIB, ia sempat berlari ke arah lapangan Presisi Ditlantas Polda Metro Jaya.

Di belakangnya, beberapa orang anggota Brimob dan Provost Polda Metro Jaya mengejar.

Belum sempat kabur, aparat mengamankan pria tersebut di sekitar Gedung Biru Ditlantas Polda Metro Jaya.

Dalam sebuah video yang diterima Kompas.com, pria tersebut mengenakan baju hitam.

Ia nampak digiring oleh petugas Provost dengan langkah cepat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tak Hanya Chandrika Chika, Polisi juga Tangkap Atlet E-Sport Terkait Kasus Penyalahgunaan Narkoba

Tak Hanya Chandrika Chika, Polisi juga Tangkap Atlet E-Sport Terkait Kasus Penyalahgunaan Narkoba

Megapolitan
Akibat Pipa Bocor, Warga BSD City Terpaksa Beli Air Isi Ulang

Akibat Pipa Bocor, Warga BSD City Terpaksa Beli Air Isi Ulang

Megapolitan
Buka Pendaftaran PPK, KPU Depok Butuh 55 Orang untuk di 11 Kecamatan

Buka Pendaftaran PPK, KPU Depok Butuh 55 Orang untuk di 11 Kecamatan

Megapolitan
Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Polisi Terkait Kasus Penyalahgunaan Narkotika

Selebgram Chandrika Chika Ditangkap Polisi Terkait Kasus Penyalahgunaan Narkotika

Megapolitan
Polisi Sebut Korban Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Derita Kerugian Puluhan Juta

Polisi Sebut Korban Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Derita Kerugian Puluhan Juta

Megapolitan
Sambut Pilkada DKI dan Jabar, PAN Prioritaskan Kadernya Maju di Pilkada 2024 Termasuk Zita Anjaini

Sambut Pilkada DKI dan Jabar, PAN Prioritaskan Kadernya Maju di Pilkada 2024 Termasuk Zita Anjaini

Megapolitan
Air di Rumahnya Mati, Warga Perumahan BSD Terpaksa Mengungsi ke Rumah Saudara

Air di Rumahnya Mati, Warga Perumahan BSD Terpaksa Mengungsi ke Rumah Saudara

Megapolitan
Pria Tewas di Kamar Kontrakan Depok, Diduga Sakit dan Depresi

Pria Tewas di Kamar Kontrakan Depok, Diduga Sakit dan Depresi

Megapolitan
Polisi Periksa Empat Saksi Terkait Kasus Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

Polisi Periksa Empat Saksi Terkait Kasus Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina

Megapolitan
Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mangkir dari Panggilan Polisi

Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mangkir dari Panggilan Polisi

Megapolitan
Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading, Kekasih Menyesal dan Minta Maaf ke Keluarga Korban

Wanita Hamil Tewas di Kelapa Gading, Kekasih Menyesal dan Minta Maaf ke Keluarga Korban

Megapolitan
Terjerat Kasus Penistaan Agama, TikTokers Galihloss Terancam 6 Tahun Penjara

Terjerat Kasus Penistaan Agama, TikTokers Galihloss Terancam 6 Tahun Penjara

Megapolitan
Banyak Warga Jakarta Disebut Belum Terima Sertifikat Tanah dari PTSL

Banyak Warga Jakarta Disebut Belum Terima Sertifikat Tanah dari PTSL

Megapolitan
Heru Budi Minta Antisipasi Dampak Konflik Iran-Israel Terhadap Perekonomian Jakarta

Heru Budi Minta Antisipasi Dampak Konflik Iran-Israel Terhadap Perekonomian Jakarta

Megapolitan
Agusmita Terancam 15 Tahun Penjara karena Diduga Terlibat dalam Kematian Kekasihnya yang Sedang Hamil

Agusmita Terancam 15 Tahun Penjara karena Diduga Terlibat dalam Kematian Kekasihnya yang Sedang Hamil

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com