Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saat Kurir yang Tengah Antar Paket Berhenti Sejenak demi Foto di Pameran Alutsista

Kompas.com - 05/10/2021, 21:02 WIB
Mita Amalia Hapsari,
Nursita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - 112 alat utama sistem senjata (alutsista), termasuk kendaraan tempur, milik TNI berjejer dengan gagah, dipamerkan di dekat Istana Merdeka dalam rangka memperingati hari ulang tahun (HUT) ke-76 TNI, Selasa (5/10/2021).

Momen ini dimanfaatkan masyarakat untuk mengenal lebih dekat alat tempur di dunia kemiliteran Indonesia.

Tidak hanya masyarakat umum, banyak pengemudi ojek online dan kurir dengan seragam masing-masing turut melihat kegagahan alutsista yang di parkir di Jalan Medan Merdeka Barat dan Jalan Medan Merdeka Utara tersebut.

Baca juga: Pameran Alutsista di HUT Ke-76 TNI, Ajang Kenalkan Anak pada Dunia Militer

Salah satunya Wahyu (35), warga asli Banyumas yang kini berdomisili di Tanjung Duren, Jakarta Barat.

Wahyu mengaku sengaja berhenti beberapa menit untuk berfoto bersama personel TNI dan kendaraan perang.

"Saya lagi antar paket dari Kelapa Gading ke Grand Bay. Kebetulan di jalan ada pameran HUT TNI. Sekali-sekali foto sama tentara kita," kata Wahyu saat ditemui di sekitar Istana Merdeka, Selasa.

Wahyu merasa senang bisa bertemu langsung dengan banyak personel TNI yang ia banggakan. Ia pun menyampaikan kebanggaannya itu.

"Tentara paling menbanggakan masyarakat Indonesia. Kita bangga sekali kalau punya tentara yang baik, ramah, sopan santun seperti mereka di sini. Lebih bangga lagi kalau kita punya tim pasukan elite. Sangat bangga," kata dia.

Baca juga: Mural Bertulisan Koruptor Dirangkul, Rakyat Kecil Dipukul Muncul di Bintaro Jaksel

Setelah berfoto, Wahyu melanjutkan perjalanan untuk mengirim barang pesanan kliennya. Baginya, beberapa menit itu terasa berharga.

Selain Wahyu, Bakri (50), pengemudi ojek online yang tinggal di Pondok Aren, Tangerang Selatan, pun mampir ke pameran ini ketika dalam perjalanan mencari rezeki.

"Saya kebetulan enggak tahu soal pameran ini, kalau HUT TNI saya tahu. Cuma tadi saya kebetulan lewat dari arah Glodok. Saya heran, ini apa ini kok orang foto-foto, saya ikut dong. Kebetulan lewat," ungkap Bakri selepas berfoto dengan latar salah satu kendaraan.

Baca juga: Langkah Anies soal Kampanye Anti-rokok di Jakarta, Kirim Surat ke Bloomberg hingga Larang Pajang Bungkus Rokok

Dari sekian banyak jenis alutsista, kendaraan panser dengan rudal di atasnya itu paling menyita perhatian Bakri.

"Saya sih penginnya (foto) sama si panser itu, yang ada rudal-rudalnya itu, tapi kalau foto di panser kayaknya butuh waktu lama ya, takutnya enggak boleh parkir lama-lama di pinggir jalan," lanjut Bakri.

Bakri pun berharap nantinya bisa memiliki cucu seorang TNI.

"Kalau anak cucu kita bisa jadi seperti dia, jadi bangga dong punya angkatan yang seperti ini," harap Bakri sambil tersenyum.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Rekam Jejak Chandrika Chika di Dunia Hiburan: Dari Joget 'Papi Chulo' hingga Terjerat Narkoba

Rekam Jejak Chandrika Chika di Dunia Hiburan: Dari Joget "Papi Chulo" hingga Terjerat Narkoba

Megapolitan
Remaja Perempuan Tanpa Identitas Tewas di RSUD Kebayoran Baru, Diduga Dicekoki Narkotika

Remaja Perempuan Tanpa Identitas Tewas di RSUD Kebayoran Baru, Diduga Dicekoki Narkotika

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Pedagang di Pasar Induk Kramatjati Buang Puluhan Ton Pepaya | Tante di Tangerang Bunuh Keponakannya

[POPULER JABODETABEK] Pedagang di Pasar Induk Kramatjati Buang Puluhan Ton Pepaya | Tante di Tangerang Bunuh Keponakannya

Megapolitan
Rute Mikrotrans JAK98 Kampung Rambutan-Munjul

Rute Mikrotrans JAK98 Kampung Rambutan-Munjul

Megapolitan
Bisakah Beli Tiket Masuk Ancol On The Spot?

Bisakah Beli Tiket Masuk Ancol On The Spot?

Megapolitan
Keseharian Galihloss di Mata Tetangga, Kerap Buat Konten untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Keseharian Galihloss di Mata Tetangga, Kerap Buat Konten untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Megapolitan
Kajari Jaksel Harap Banyak Masyarakat Ikut Lelang Rubicon Mario Dandy

Kajari Jaksel Harap Banyak Masyarakat Ikut Lelang Rubicon Mario Dandy

Megapolitan
Datang Posko Pengaduan Penonaktifkan NIK di Petamburan, Wisit Lapor Anak Bungsunya Tak Terdaftar

Datang Posko Pengaduan Penonaktifkan NIK di Petamburan, Wisit Lapor Anak Bungsunya Tak Terdaftar

Megapolitan
Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Dibacok Begal, Pelajar SMP di Depok Alami Luka di Punggung

Megapolitan
Ketua DPRD DKI Kritik Kinerja Pj Gubernur, Heru Budi Disebut Belum Bisa Tanggulangi Banjir dan Macet

Ketua DPRD DKI Kritik Kinerja Pj Gubernur, Heru Budi Disebut Belum Bisa Tanggulangi Banjir dan Macet

Megapolitan
Rampas Ponsel, Begal di Depok Bacok Bocah SMP

Rampas Ponsel, Begal di Depok Bacok Bocah SMP

Megapolitan
“Semoga Prabowo-Gibran Lebih Bagus, Jangan Kayak yang Sudah”

“Semoga Prabowo-Gibran Lebih Bagus, Jangan Kayak yang Sudah”

Megapolitan
Ketua DPRD: Jakarta Globalnya di Mana? Dekat Istana Masih Ada Daerah Kumuh

Ketua DPRD: Jakarta Globalnya di Mana? Dekat Istana Masih Ada Daerah Kumuh

Megapolitan
Gerindra dan PKB Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bogor 2024

Gerindra dan PKB Sepakat Berkoalisi di Pilkada Bogor 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com