Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pulang dari PON XX Papua, 37 Atlet DKI Dikarantina di Hotel Grand Cempaka

Kompas.com - 14/10/2021, 14:24 WIB
Jessi Carina

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 37 atlet DKI Jakarta yang baru pulang dari Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua dikarantina di Hotel Grand Cempaka, Jakarta Pusat.

Puluhan atlet ini dikarantina bersama 30 orang kontingen DKI lainnya yang turut mendampingi para atlet selama gelaran PON XX Papua.

“Hingga kemarin malam total sudah ada 67 orang yang masuk Hotel Grand Cempaka Business Hotel,” ucap Direktur Utama PT Jaktour Novita Dewi, Kamis (14/10/2021).

Novita menyebut, puluhan kontingen DKI yang sudah kembali ke ibu kota ini mengisi 36 kamar yang ada di hotel tersebut.

Baca juga: 5 Fakta Terkini Kaburnya Selebgram Rachel Vennya Saat Karantina di Wisma Atlet

“Dari 200 kamar yang disiapkan, sampai saat ini sudah terisi 28 kamar,” ujarnya saat dikonfirmasi.

Selain di Hotel Grand Cempaka, Pemprov DKI juga menyiapkan Hotel D’Arcici Sunter sebagai lokasi karantina.

Total ada 105 yang disiapkan di hotel yang terletak di daerah Jakarta Utara tersebut.

“Jadi ada dua hotel yang kami siapkan, yaitu di Grand Cempaka Business Hotel dan Hotel D’Arcici Sunter,” kata anak buah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ini.

Diberitakan sebelumnya, Pemprov DKI Jakarta telah mengambil langkah serius dalam menindaklanjuti arahan pemerintah pusat yang meminta pemerintah daerah (Pemda) untuk mempersiapkan isolasi terpusat bagi atlet di daerah masing-masing guna mengantisipasi klaster PON.

Baca juga: Usai Didatangi Anies, Warteg di Matraman Tutup karena Diserbu Pembeli

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan bila kini Pemprov DKI Jakarta sudah memiliki lokasi pasti untuk isolasi terpadu (isoter) ini.

"Ya di Hotel Grand Cempaka," ujarnya singkat di Balai Kota, Selasa (12/10/2021) malam.

Nantinya, para atlet akan melakukan isolasi selama lima hari di Hotel Grand Cempaka yang terletak di Jalan Letjend Suprapto, Cempaka Putih, Jakarta Pusat guna mengantisipasi klaster PON.

"Kalau sesuai ketentuan 5 hari ya," paparnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul "Pulang dari PON XX Papua, 37 Atlet DKI Dikarantina di Hotel Grand Cempaka".

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kemendagri Nonaktifkan 40.000 NIK Warga Jakarta yang Sudah Wafat

Kemendagri Nonaktifkan 40.000 NIK Warga Jakarta yang Sudah Wafat

Megapolitan
Mayat dalam Koper yang Ditemukan di Cikarang Berjenis Kelamin Perempuan

Mayat dalam Koper yang Ditemukan di Cikarang Berjenis Kelamin Perempuan

Megapolitan
Pembunuh Perempuan di Pulau Pari Mengaku Menyesal

Pembunuh Perempuan di Pulau Pari Mengaku Menyesal

Megapolitan
Disdukcapil DKI Bakal Pakai 'SMS Blast' untuk Ingatkan Warga Terdampak Penonaktifan NIK

Disdukcapil DKI Bakal Pakai "SMS Blast" untuk Ingatkan Warga Terdampak Penonaktifan NIK

Megapolitan
Sesosok Mayat Ditemukan di Dalam Koper Hitam di Cikarang Bekasi

Sesosok Mayat Ditemukan di Dalam Koper Hitam di Cikarang Bekasi

Megapolitan
Warga Rusunawa Muara Baru Keluhkan Biaya Sewa yang Naik

Warga Rusunawa Muara Baru Keluhkan Biaya Sewa yang Naik

Megapolitan
8.112 NIK di Jaksel Telah Diusulkan ke Kemendagri untuk Dinonaktifkan

8.112 NIK di Jaksel Telah Diusulkan ke Kemendagri untuk Dinonaktifkan

Megapolitan
Heru Budi Bertolak ke Jepang Bareng Menhub, Jalin Kerja Sama untuk Pembangunan Jakarta Berkonsep TOD

Heru Budi Bertolak ke Jepang Bareng Menhub, Jalin Kerja Sama untuk Pembangunan Jakarta Berkonsep TOD

Megapolitan
Mau Maju Jadi Cawalkot Bogor, Wakil Ketua DPRD Singgung Program Usulannya Tak Pernah Terealisasi

Mau Maju Jadi Cawalkot Bogor, Wakil Ketua DPRD Singgung Program Usulannya Tak Pernah Terealisasi

Megapolitan
Seorang Anggota TNI Meninggal Tersambar Petir di Cilangkap, Telinga Korban Pendarahan

Seorang Anggota TNI Meninggal Tersambar Petir di Cilangkap, Telinga Korban Pendarahan

Megapolitan
Harga Bawang Merah di Pasar Senen Blok III Naik Dua Kali Lipat sejak Lebaran

Harga Bawang Merah di Pasar Senen Blok III Naik Dua Kali Lipat sejak Lebaran

Megapolitan
Dua Anggota TNI yang Tersambar Petir di Cilangkap Sedang Berteduh di Bawah Pohon

Dua Anggota TNI yang Tersambar Petir di Cilangkap Sedang Berteduh di Bawah Pohon

Megapolitan
Imam Budi Hartono dan Partai Golkar Jalin Komunikasi Intens untuk Pilkada Depok 2024

Imam Budi Hartono dan Partai Golkar Jalin Komunikasi Intens untuk Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Pembunuh Wanita 'Open BO' di Pulau Pari Baru 2 Bulan Indekos di Bekasi

Pembunuh Wanita "Open BO" di Pulau Pari Baru 2 Bulan Indekos di Bekasi

Megapolitan
Dua Anggota TNI Tersambar Petir di Cilangkap, Satu Orang Meninggal Dunia

Dua Anggota TNI Tersambar Petir di Cilangkap, Satu Orang Meninggal Dunia

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com