BEKASI, KOMPAS.com - Tempat usaha laundry di Jl. Sedap malam B177a RT 07/RW11 Kelurahan Jaka setia, Kecamatan Bekasi selatan, Kota Bekasi, hangus dilalap api pada Kamis (4/11/2021).
Komandan Kompi pleton C Dinas Pemadam Kebakaran Kota Bekasi, Nasrudin mengatakan, pihaknya pertama kali menerima laporan pada pukul 05.15 WIB.
"Petugas tiba di lokasi pada 05.29 WIB," ujar Nasrudin saat dikonfirmasi.
Baca juga: Fakta Baru Kecelakaan Transjakarta di Cawang: Sopir Bus Epilepsi karena Tak Minum Obat
Enam unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi.
Menurut keterangan saksi, kata Nasrudin, api diduga berasal dari arus pendek listrik di lantai 1.
"Api berasal dari lantai 1 dan sudah membakar alat mesin cuci dan baju," ujarnya.
Nasrudin menambahkan, api padam pukul 06.39 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.