BEKASI, KOMPAS.com - Pemerintah Kota (Pemkot) Bekasi, Jawa Barat mencatat, vaksinasi Covid-19 dosis pertama di wilayahnya telah mencapai 74,75 persen.
Capaian tersebut berdasarkan data terbaru yang dihimpun Komite Kebijakan Penanganan Covid-19 dan Transformasi Pemulihan Ekonomi Kota Bekasi, Sabtu (20/11/2021).
Dalam menghitung capaian vaksinasi Covid-19, Pemkot Bekasi menggunakan dua data, yaitu berdasarkan data faskes (fasilitas kesehatan) atau siapa pun yang menerima vaksin di wilayah Kota Bekasi dan berdasarkan KTP Kota Bekasi yakni warga Bekasi yang sudah divaksinasi di lokasi mana pun.
Baca juga: UPDATE 21 November: Vaksinasi Covid-19 Dosis Kedua Capai 42,84 Persen
"Cakupan vaksinasi Covid-19 dosis pertama berdasarkan data faskes mencapai 1.506.334 atau 74,75 persen dari target sebesar 2.016.006 jiwa," ujar Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi melalui keterangan tertulis, Senin (22/11/2021).
Jika dilihat dari KTP warga Kota Bekasi, tercatat sebanyak 1.632.001 orang atau 80,95 persen dari target telah divaksinasi.
Sementara itu, untuk capaian vaksinasi dosis kedua berdasarkan data faskes, tercatat sebanyak 1.271.331 atau 63,06 persen.
"Sedangkan jika dilihat berdasarkan KTP sebanyak 1.343.915 jiwa yang telah menerima vaksin dosis kedua atau menyentuh 66,66 persen dari target," ungkap dia.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.