Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dompet Sering Kering gara-gara Harga Minyak Goreng Naik

Kompas.com - 06/12/2021, 19:21 WIB
Muhammad Naufal,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - "Gara-gara harga minyak goreng naik, ya, dompet sering kering," demikian Kasrun, seorang pedagang gorengan di Kota Tangerang menyampaikan keluh kesahnya.

Sebagaimana diketahui, harga minyak goreng saat ini memang tengah meningkat. Adanya peningkatan harga tersebut membuat Kasrun sedih.

Bagaimana tidak, saat ini, pria 51 tahun itu harus menghabiskan Rp 400.000 hanya untuk membeli minyak goreng untuk modalnya berjualan selama satu setengah hari.

"Rp 400.000 habis buat minyak, kan biasa saya habisnya Rp 150.000, itu untuk satu setengah hari. Jadi habis buat minyak doang," tutur Kasrun saat berjualan di dekat RSUD Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, Senin (6/12/2021).

Baca juga: Harga Cabai Rawit dan Minyak Goreng Tak Kunjung Turun di Pasar Anyar

Di satu sisi, keuntungan yang didapat olehnya setiap hari hanya sebesar Rp 50.000.

Duit tersebut hanya mampu menutupi kebutuhan perut keluarganya.

Kasrun bercerita, tidak ada trik atau siasat yang dilakukan untuk meraup untung lebih besar saat harga minyak goreng melambung.

Sebab, jumlah minyak goreng yang digunakan juga tak bisa dikurangi.

"Ya nguranginnya gimana ya, ya enggak bisa," ujar dia.

"Pemasukannya berkurang, drastis. Kadang-kadang Rp 50.000, untungnya. Cuma buat makan doang. Makanya dompet kering," sambungnya.

Baca juga: Pemprov DKI Jakarta Sebut Masalah Ini Jadi Penyebab Kenaikan Harga Minyak Goreng

Pria asli Cirebon, Jawa Barat, harus keliling toko demi toko untuk mencari minyak goreng yang ada diskonnya.

Untuk mencari minyak goreng diskonan, Kasrun kerap mencari toko yang lokasinya jauh dari tempat dia berjualan.

Terkadang, dia juga harus membawa istrinya saat toko tertentu membatasi jumlah minyak goreng yang dijual untuk satu pembeli.

"Saya kadang-kadang ke Robinson. Ada diskon, lari ke robinson. Di Robinson cuma dapet tiga kemasan, yang dua kilo, buat satu orang. Enggak boleh banyak-banyak," urainya.

"Berburu promo," lanjut Kasrun.

Baca juga: Ada Diskon Minyak Goreng, Simak Promo Hypermart Pekan Ini

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

Megapolitan
Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Megapolitan
Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Megapolitan
Uang Korban Dipakai 'Trading', Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mengaku Siap Dipenjara

Uang Korban Dipakai "Trading", Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mengaku Siap Dipenjara

Megapolitan
Siswa SMP yang Gantung Diri di Palmerah Dikenal Aktif Bersosialisasi di Lingkungan Rumah

Siswa SMP yang Gantung Diri di Palmerah Dikenal Aktif Bersosialisasi di Lingkungan Rumah

Megapolitan
Identitas 7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' Berhasil Diidentifikasi

Identitas 7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" Berhasil Diidentifikasi

Megapolitan
Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Sebesar Rp 22 Miliar Tak Hanya untuk Perbaikan, tapi Juga Penambahan Fasilitas

Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Sebesar Rp 22 Miliar Tak Hanya untuk Perbaikan, tapi Juga Penambahan Fasilitas

Megapolitan
Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditangkap Polisi

Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditangkap Polisi

Megapolitan
Komisi A DPRD DKI Desak Pemprov DKI Kejar Kewajiban Pengembang di Jakarta soal Fasos Fasum

Komisi A DPRD DKI Desak Pemprov DKI Kejar Kewajiban Pengembang di Jakarta soal Fasos Fasum

Megapolitan
Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Ambil Formulir Calon Wali Kota Bogor Lewat PDIP, tapi Belum Mengembalikan

Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Ambil Formulir Calon Wali Kota Bogor Lewat PDIP, tapi Belum Mengembalikan

Megapolitan
Tak Bisa Lagi Kerja Berat Jadi Alasan Lupi Tetap Setia Menarik Sampan meski Sepi Penumpang

Tak Bisa Lagi Kerja Berat Jadi Alasan Lupi Tetap Setia Menarik Sampan meski Sepi Penumpang

Megapolitan
Teman Siswa yang Gantung Diri di Palmerah Sebut Korban Tak Suka Cerita Masalah Apa Pun

Teman Siswa yang Gantung Diri di Palmerah Sebut Korban Tak Suka Cerita Masalah Apa Pun

Megapolitan
Demo di Depan Kedubes AS, Koalisi Musisi untuk Palestina Serukan Tiga Tuntutan Sebelum Membubarkan Diri

Demo di Depan Kedubes AS, Koalisi Musisi untuk Palestina Serukan Tiga Tuntutan Sebelum Membubarkan Diri

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com