Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapolda Metro Jaya Bocorkan Formula E Digelar di Ancol

Kompas.com - 20/12/2021, 14:54 WIB
Tria Sutrisna,
Ivany Atina Arbi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Polda Metro Jaya membeberkan lokasi penyelenggaraan kompetisi balap mobil listrik Formula E yang akan digelar oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran mengatakan bahwa kompetisi Formula E bakal digelar di kawasan Taman Impian Jaya Ancol.

Hal itu disampaikan oleh Fadil saat menjabarkan rencana pelaksanaan kompetisi resmi dan sirkuit untuk memfasilitasi pelaku balap liar di Jakarta mulai Januari 2022.

"Saya kira ekosistem yang kita bangun ini akan berkembang terus menerus. Mudah-mudahan Jaya Ancol akan membangun segera lokasi ini, karena kan Formula E juga ada di sana," ungkap Fadil kepada wartawan, Senin (20/12/2021).

Baca juga: Lokasi Sirkuit Formula E Jakarta Diumumkan 23 Desember 2021

Menurut Fadil, fasilitas yang dibangun guna memfasilitasi balap liar itu, diharapkan bisa berkepanjangan dan dapat digunakan untuk kegiatan lain.

"Jadi ini akan bisa berlanjut. Jadi kalau sudah ada lokasi khusus Otomotif secara ekonomi juga akan bisa berkembang," kata Fadil.

Sebelumnya, Direktur Utama PT Jakarta Propertindo (Jakpro) Widi Amanasto mengatakan, lokasi sirkuit Formula E akan diumumkan pada Kamis, 23 Desember 2021.

"Tanggal 23 diumumkan, sudah disurvei tim FEO," kata Widi saat dihubungi melalui pesan singkat, Jumat (17/12/2021).

Baca juga: Butuh Kajian Panjang, Penentuan Sirkuit Formula E Berpotensi Diundur

Widi tidak memberikan bocoran soal lokasi yang kemungkinan besar dipilih dari lima opsi lokasi sirkuit Formula E yang dibahas sebelumnya.

Saat ini, kata Widi, belum ada keputusan dan penentuan lokasi masih dibahas intensif oleh panitia pelaksana, Jakpro, dan pihak Formula E.

"Lagi dibahas intensif tim Jakpro, IMI (Ikatan Motor Indonesia sebagai panitia) dan FEO (Formula E Operations)," tutur Widi.

Adapun lima opsi lokasi sirkuit Formula E pernah diungkapkan oleh Ketua Umum IMI yang juga Dewan Pengarah Pelaksanaan Formula E Bambang Soesatyo.

Pria yang akrab disapa Bamsoet itu menyebutkan, opsi pertama berada di Jalan Protokol Sudirman.

Baca juga: Anggota DPRD DKI: Penunjukan Bendahara Nasdem Jadi Ketua Pelaksana Formula E Bersifat Politis

Opsi kedua bertempat di kawasan Pantai Indah Kapuk Jakarta Utara, ketiga di sekitar Jakarta International Stadium (JIS), keempat di Jakarta International Expo Kemayoran, dan terakhir di kawasan Ancol.

"Itu ada lima yang nanti kita usul," kata Bamsoet di Gedung Blackstone, Jakarta Pusat, Rabu (25/11/2021).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Kemalingan, TV, Alat Podcast dan Dokumen Penting Raib Dicuri

Rumah Pemenangan Prabowo-Gibran Kemalingan, TV, Alat Podcast dan Dokumen Penting Raib Dicuri

Megapolitan
KPU Gelar Sayembara Maskot dan 'Jingle' Pilkada DKI 2024 Khusus Warga Jakarta

KPU Gelar Sayembara Maskot dan "Jingle" Pilkada DKI 2024 Khusus Warga Jakarta

Megapolitan
Berdiri Hampir Satu Jam, Pemudik Minta Tempat Duduk di Stasiun Pasar Senen Ditambah

Berdiri Hampir Satu Jam, Pemudik Minta Tempat Duduk di Stasiun Pasar Senen Ditambah

Megapolitan
Korban Kecelakaan Mobil di Sawangan Depok Alami Memar hingga Patah Tulang

Korban Kecelakaan Mobil di Sawangan Depok Alami Memar hingga Patah Tulang

Megapolitan
Diduga Alami 'Microsleep', Pengemudi Jazz Hantam Mobil Innova di Sawangan Depok

Diduga Alami "Microsleep", Pengemudi Jazz Hantam Mobil Innova di Sawangan Depok

Megapolitan
Pekan Ini, Pemprov DKI Bakal Surati Kemendagri untuk Nonaktifkan NIK 92.432 Warga Jakarta

Pekan Ini, Pemprov DKI Bakal Surati Kemendagri untuk Nonaktifkan NIK 92.432 Warga Jakarta

Megapolitan
Lebaran 2024 Usai, Fahira Idris: Semoga Energi Kebaikan Bisa Kita Rawat dan Tingkatkan

Lebaran 2024 Usai, Fahira Idris: Semoga Energi Kebaikan Bisa Kita Rawat dan Tingkatkan

Megapolitan
H+6 Lebaran, Stasiun Pasar Senen Masih Dipadati Pemudik yang Baru Mau Pulang Kampung

H+6 Lebaran, Stasiun Pasar Senen Masih Dipadati Pemudik yang Baru Mau Pulang Kampung

Megapolitan
Dirawat di Panti Sosial, Lansia M Masih Melantur Diperkosa oleh Ponsel

Dirawat di Panti Sosial, Lansia M Masih Melantur Diperkosa oleh Ponsel

Megapolitan
Dua Korban Tewas Kecelakaan Tol Cikampek Km 58 Asal Depok Dimakamkan di Ciamis

Dua Korban Tewas Kecelakaan Tol Cikampek Km 58 Asal Depok Dimakamkan di Ciamis

Megapolitan
Lansia yang Mengaku Diperkosa Ponsel Diduga Punya Masalah Kejiwaan

Lansia yang Mengaku Diperkosa Ponsel Diduga Punya Masalah Kejiwaan

Megapolitan
Pakai Mobil Dinas ke Puncak, Pejabat Dishub DKI Disanksi Tak Dapat Tunjangan 2 Bulan

Pakai Mobil Dinas ke Puncak, Pejabat Dishub DKI Disanksi Tak Dapat Tunjangan 2 Bulan

Megapolitan
98.432 Pemudik Sudah Kembali ke Jakarta Naik Kereta Api via Stasiun Pasar Senen

98.432 Pemudik Sudah Kembali ke Jakarta Naik Kereta Api via Stasiun Pasar Senen

Megapolitan
Dishub DKI: 80 Persen Pemudik Sudah Pulang, Lalu Lintas Jakarta Mulai Padat

Dishub DKI: 80 Persen Pemudik Sudah Pulang, Lalu Lintas Jakarta Mulai Padat

Megapolitan
Wanita di Jaksel Sempat Cekcok dengan Kekasih Sebelum Gantung Diri

Wanita di Jaksel Sempat Cekcok dengan Kekasih Sebelum Gantung Diri

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com