Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nasdem Gelar Vaksinasi Covid-19 di Cilandak, Sediakan 300 Dosis Per Hari

Kompas.com - 24/01/2022, 22:30 WIB
Muhammad Isa Bustomi,
Kristian Erdianto

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 300 dosis vaksinasi jenis Sinovac dan Pfizer disediakan di gerai yang berada di kawasan Andara, Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan.

Gerai vaksinasi yang digelar oleh DPP Partai Nasdem itu untuk membantu Pemerintah Kota Jakarta Selatan dalam percepatan vaksinasi Covid-19.

Adapun vaksinasi yang difokuskan dosis ketiga itu digelar selama satu bulan sejak Senin (24/1/2022) hingga 22 Februari 2022.

"Per hari kami memasok untuk vaksinasi itu 300 dosis atau peserta. Terutama untuk vaksinasi booster," ujar Ketua DPP Nasdem Bidang Kesehatan Okky Asokawaty, dalam keterangannya, Senin.

Baca juga: Wali Kota Jaksel Sebut 14 Warga Cilandak yang Terpapar Omicron Selesai Jalani Isolasi

Selain booster, sentra vaksinasi Covid-19 ini juga melayani vaksinasi anak usia 6-11 tahun untuk warga Jakarta Selatan.

Adapun sebanyak 300 dosis vaksinasi yang disediakan berupa jenis Sinovac dan Pfizer.

Bagi masyarakat penerima vaskinasi booster syaratnya dapat memperlihatkan tiket yang tertera pada aplikasi PeduliLindungi.

"Di sini ada booster untuk lansia dan umum, dan untuk anak-anak. Kalau untuk anak-anak itu mereka menggunakan dosis jenis Sinovac dan vaksin booster menggunakan Pfizer," kata Okky.

Okky mengatakan, sentra vaksinasi didirikan sebagai langkah antisipasi penyebaran Covid-19 maupun varian Omicron semakin merebak di Jakarta.

Terlebih diprediksi puncak kasus Covid-19 varian Omicron akan terjadi pada Februari-Maret 2022.

"Dan kita bisa antisipasi dan minimalisir dengan prokes serta vaksinasi," kata Okky.

Baca juga: 14 Warga Cilandak Positif Omicron, Camat Sebut Terpapar Setelah Bepergian ke Luar Negeri

Diketahui, 14 orang terpapar Covid-19 akibat Omicron telah ditemukan di Kecamatan Cilandak, Jakarta Selatan.

Wali Kota Jakarta Selatan, Munjirin sebelumnya mengatakan, keberadaan gerai vaksinasi itu sebagai upaya mengencarkan percepatan vaksin terhadap warga Cilandak, Jakarta Selatan, setelah adanya temuan Omicron.

"Kalau vaksinasi semuanya terlaksana kan dalam tubuh, imun kita kuat. Jadi antisipasi imunitas kita untuk serangan-serangan virus itu agar lebih bisa kita kendalikan," kata Munjirin.

Munjirin mengemukakan, bahwa persentase vaksinasi anak usia 6-11 tahun sudah mencapai 92 persen dari angka yang ditargetkan 202.000 anak.

"Kalau untuk vaksinasi booster yang lansia belum (diterima datanya). Karena kita secara keseluruhan," kata Munjirin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

Megapolitan
Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Megapolitan
Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Megapolitan
Uang Korban Dipakai 'Trading', Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mengaku Siap Dipenjara

Uang Korban Dipakai "Trading", Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mengaku Siap Dipenjara

Megapolitan
Siswa SMP yang Gantung Diri di Palmerah Dikenal Aktif Bersosialisasi di Lingkungan Rumah

Siswa SMP yang Gantung Diri di Palmerah Dikenal Aktif Bersosialisasi di Lingkungan Rumah

Megapolitan
Identitas 7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' Berhasil Diidentifikasi

Identitas 7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" Berhasil Diidentifikasi

Megapolitan
Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Sebesar Rp 22 Miliar Tak Hanya untuk Perbaikan, tapi Juga Penambahan Fasilitas

Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Sebesar Rp 22 Miliar Tak Hanya untuk Perbaikan, tapi Juga Penambahan Fasilitas

Megapolitan
Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditangkap Polisi

Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditangkap Polisi

Megapolitan
Komisi A DPRD DKI Desak Pemprov DKI Kejar Kewajiban Pengembang di Jakarta soal Fasos Fasum

Komisi A DPRD DKI Desak Pemprov DKI Kejar Kewajiban Pengembang di Jakarta soal Fasos Fasum

Megapolitan
Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Ambil Formulir Calon Wali Kota Bogor Lewat PDIP, tapi Belum Mengembalikan

Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Ambil Formulir Calon Wali Kota Bogor Lewat PDIP, tapi Belum Mengembalikan

Megapolitan
Tak Bisa Lagi Kerja Berat Jadi Alasan Lupi Tetap Setia Menarik Sampan meski Sepi Penumpang

Tak Bisa Lagi Kerja Berat Jadi Alasan Lupi Tetap Setia Menarik Sampan meski Sepi Penumpang

Megapolitan
Teman Siswa yang Gantung Diri di Palmerah Sebut Korban Tak Suka Cerita Masalah Apa Pun

Teman Siswa yang Gantung Diri di Palmerah Sebut Korban Tak Suka Cerita Masalah Apa Pun

Megapolitan
Demo di Depan Kedubes AS, Koalisi Musisi untuk Palestina Serukan Tiga Tuntutan Sebelum Membubarkan Diri

Demo di Depan Kedubes AS, Koalisi Musisi untuk Palestina Serukan Tiga Tuntutan Sebelum Membubarkan Diri

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com