Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kecelakaan Lagi, Kali Ini Bus Transjakarta Tabrak Tiang di Tangerang

Kompas.com - 11/02/2022, 17:01 WIB
Muhammad Naufal,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Beredar di media sosial sebuah foto yang menampilkan armada bus transjakarta mengalami kecelakaan di Kota Tangerang, Jumat (11/2/2022) siang. Bus tersebut tampak menabrak tiang dan mengalami kerusakan pada bodi sebelah kiri.

Akun Instagram @kabarciledug mengunggah foto kecelakaan itu pada Jumat sekitar pukul 15.50 WIB.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kabar Ciledug (@kabarciledug)


Dalam keterangan foto dijelaskan bahwa kecelakaan yang menimpa armada transjakarta itu terjadi pada pukul 13.21 WIB tadi.

Menurut akun berbagi informasi tersebut, kecelakaan terjadi di Puri Beta, Kecamatan Larangan, Kota Tangerang.

"Terlihat di foto yang beredar, busway mengalami rusak di bagian body sebelah kiri," tulis akun tersebut.

Baca juga: KNKT Rekomendasikan Transjakarta Hapus Apel Pukul 03.00 agar Pengemudi Tak Kelelahan

Saat dikonfirmasi, Kapolsek Ciledug Kompol Poltar L Gaol berujar bahwa pihaknya masih menyelidiki kecelakaan lalu lintas itu.

"Beberapa menit yang lalu, sudah saya suruh anggota untuk mengeceknya," ujarnya melalui sambungan telepon.

Saat ditanya apakah armada Transjakarta yang mengalami kecelakaan itu sudah diangkut, Poltar mengaku belum mengetahuinya.

Baca juga: Selama 2021, Ada 508 Kecelakaan Bus Transjakarta, PPD Paling Banyak

"Belum tahu (sudah dievakuasi atau belum), makanya kami cek terlebih dahulu," tutur dia.

Adapun kecelakaan yang dialami bus transjakarta tak hanya terjadi di Kota Tangerang saja pada Jumat ini.

Sebelumnya diberitakan bahwa bus transjakarta juga mengalami kecelakaan di Jalan I Gusti Ngurah Rai, wilayah Duren Sawit, Jakarta Timur, Jumat pagi.

Bus menabrak pembatas jalan dan rambu. Bus tampak masuk ke taman di batas jalan. Bodi depan bus tersebut ringsek.

Baca juga: Transjakarta Tabrak Pembatas dan Rambu di Jalan I Gusti Ngurah Rai, Bodi Depan Bus Ringsek

Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Jakarta Timur AKBP Edy Surasa mengatakan, kecelakaan itu terjadi sekira pukul 09.00 WIB.

"Baru saja (kecelakaannya), lokasi setelah traffic light Citra Mall (Klender) itu lho," ujar Edy, Jumat.

Edy belum bisa memberikan keterangan soal penyebab kecelakaan itu. Yang pasti, bus melaju dari arah barat menuju timur.

Baca juga: Transjakarta Tabrak Pembatas dan Rambu di Jalan I Gusti Ngurah Rai karena Hindari Motor yang Potong Jalur

Ia mengatakan, tidak ada korban jiwa dalam insiden itu.

"Nihil korban jiwa. Kerusakan hanya materi saja," kata Edy.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com