JAKARTA, KOMPAS.com - Harga cabai rawit merah di Pasar Tomang Barat, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, mencapai Rp 100.000 per kilogram.
Menurut salah satu pedagang, Mei (45), harga cabai rawit merah melonjak sejak empat hari lalu.
"Sudah empat hari ini harganya Rp 100.000 per kilogram untuk cabai rawit merah," kata Mei kepada wartawan, Rabu (9/3/2022).
Baca juga: Pemkot Jaksel Pastikan Stok Pangan Aman Selama Ramadhan hingga Lebaran 2022
Harga cabai rawit merah melonjak dari semula Rp 80.000 per kilogram.
"Baru empat hari ini, sebelumnya Rp 80.000, langsung naiknya bertahap, dari Rp 80.000, lalu Rp 90.000, sekarang Rp 100.000," jelas Mei.
Selain cabai rawit merah, harga jenis cabai lainnya juga meningkat.
"Cabai merah besar naik dari Rp 40.000 menjadi Rp 60.000, naiknya sudah seminggu. Kalau capai merah keriting sekarang Rp 60.000, keriting ijo Rp 35.000, dan rawit ijo Rp 50.000 (per kilogram)," jelas Mei.
Baca juga: Pemprov DKI Sebut Harga Cabai di Tingkat Grosir Mulai Turun
Selain cabai, kenaikan harga juga terjadi pada bawang.
"Bawang merah Rp 50.000 (per kilogram), bawang putih kalau sudah dipotong itu Rp 40.000. Yang bulat masih Rp 30.000, normal," imbuh dia.
Atas kenaikan harga tersebut, lanjut Mei, banyak konsumen yang mengurangi jumlah pembelian cabai.
"Ada banyak konsumen yang berubah, yang bisa beli setengah kilo jadi beli seperempat," ucap Mei.
Mei pun mengeluhkan keadaan ini. Ia berharap harga cabai dapat kembali normal, sehingga konsumennya dapat kembali berbelanja seperti biasa.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.