Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Gelar Unjuk Rasa, Minta Pemkot Segera Perbaiki Jalan Rusak di Tangerang

Kompas.com - 21/03/2022, 18:04 WIB
Muhammad Naufal,
Kristian Erdianto

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Warga Kelurahan Batusari, Kecamatan Batuceper, Kota Tangerang, menggelar unjuk rasa terkait kerusakan Jalan Juanda dan Jalan Garuda, Senin (21/3/2022).

Kedua ruas jalan itu saling terhubung dan terletak di wilayah Kelurahan Batusari. Koordinator aksi, Ervin mengatakan, Jalan Juanda dan Jalan Garuda mengalami kerusakan sejak beberapa tahun yang lalu dan kian parah.

"Jelas ya protes kita ini tentang perbaikan jalan yang ada di Jalan Juanda dan juga Jalan Garuda," ujarnya kepada wartawan, Senin.

Baca juga: Jalan Rusak Bertahun-tahun Tak Diperbaiki, Masyarakat Adat Moy Tutup Aktivitas Galian C di Jayapura

Menurut Ervin, warga sekitar telah mengeluhkan soal kerusakan di dua jalan itu ke pemerintah setempat sejak 2020.

Namun, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang tak kunjung memperbaiki jalan tersebut hingga saat ini.

Kata dia, warga setempat kembali menyuarakan soal rusaknya dua jalan itu lantaran semakin banyak pengendara yang mengalami kecelakaan.

"Sejauh ini tidak diperbaiki-perbaiki padahal kita sudah bersuara dari tahun 2020. Karena ini sudah banyak makan korban makanya kita bersuara lagi," sebut dia.

Ervin menyebutkan, tidak sedikit pengendara motor yang terjatuh saat melintasi Jalan Juanda dan Jalan Garuda.

Warga menilai, kerusakan jalan tersebut mengganggu kenyamanan dan keselamatan pengguna jalan.

Baca juga: Pemkot Bekasi Terima 61 Aduan Masyarakat soal Jalan Rusak

Berdasarkan pantauan Kompas.com, Jalan Juanda yang terletak di depan kantor Kelurahan Batusari mengalami kerusakan pada beberapa bagian.

Diperkirakan, Jalan Juanda memiliki panjang sekitar 1,8 kilometer. Jalan itu memiliki dua jalur. Namun, sebagian dari salah satu jalurnya ditutup karena rusak total.

Dengan demikian, pengendara terpaksa melewati jalur satu arah yang dibuat menjadi dua arah.

Kerusakan parah juga terjadi di ujung timur Jalan Juanda atau berada di dekat kantor Kelurahan Batusari.

Lantaran rusak parah, ujung jalan yang berupa pertigaan itu menyebabkan kemacetan kendaraan bermotor.

Sementara, ujung barat Jalan Juanda berada di dekat kantor AirNav, salah satu BUMN.

Baca juga: Jalan Rusak di Kaliabang Bekasi Belum Diperbaiki karena Anggaran Diprioritaskan untuk Covid-19

Kondisi Jalan Garuda tak berbeda jauh dengan Jalan Juanda. Kerusakan di ujung barat jalan yang berbentuk pertigaan tersebut tergolong parah.

Di kedua jalan itu, kebanyakan kendaraan yang melintas merupakan kendaraan bermuatan besar.

Tak sedikit warga yang juga melintas di kedua jalan itu, bersamaan dengan truk bermuatan besar.

Di pertigaan Jalan Garuda, terdapat warga yang mengatur lalu lintas untuk meminimalisasi kemacetan yang ada.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siswa SMP yang Gantung Diri di Jakbar Dikenal Sebagai Atlet Maraton

Siswa SMP yang Gantung Diri di Jakbar Dikenal Sebagai Atlet Maraton

Megapolitan
Detik-detik Mencekam Kebakaran Toko 'Saudara Frame': Berawal dari Percikan Api, Lalu Terdengar Teriakan Korban

Detik-detik Mencekam Kebakaran Toko "Saudara Frame": Berawal dari Percikan Api, Lalu Terdengar Teriakan Korban

Megapolitan
Polisi Periksa Saksi-saksi Terkait Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari

Polisi Periksa Saksi-saksi Terkait Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari

Megapolitan
Massa Aksi yang Menuntut MK Adil Terkait Hasil Pemilu 2024 Bakar Ban Sebelum Bubarkan Diri

Massa Aksi yang Menuntut MK Adil Terkait Hasil Pemilu 2024 Bakar Ban Sebelum Bubarkan Diri

Megapolitan
Massa Pendukung Prabowo-Gibran Juga Demo di Patung Kuda, tapi Beberapa Orang Tak Tahu Isi Tuntutan

Massa Pendukung Prabowo-Gibran Juga Demo di Patung Kuda, tapi Beberapa Orang Tak Tahu Isi Tuntutan

Megapolitan
DPC PDI-P: Banyak Kader yang Minder Maju Pilwalkot Bogor 2024

DPC PDI-P: Banyak Kader yang Minder Maju Pilwalkot Bogor 2024

Megapolitan
Siswa SMP di Palmerah Sempat Cekcok dengan Kakak Sebelum Gantung Diri

Siswa SMP di Palmerah Sempat Cekcok dengan Kakak Sebelum Gantung Diri

Megapolitan
Salah Satu Korban Tewas Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' adalah ART Infal yang Bekerja hingga 20 April

Salah Satu Korban Tewas Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" adalah ART Infal yang Bekerja hingga 20 April

Megapolitan
Saat Toko 'Saudara Frame' Terbakar, Saksi Dengar Teriakan Minta Tolong dari Lantai Atas

Saat Toko "Saudara Frame" Terbakar, Saksi Dengar Teriakan Minta Tolong dari Lantai Atas

Megapolitan
9 Orang Ambil Formulir Pendaftaran Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

9 Orang Ambil Formulir Pendaftaran Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
Minta Polisi Periksa Riwayat Pelanggaran Hukum Sopir Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI, Pakar: Agar Jera

Minta Polisi Periksa Riwayat Pelanggaran Hukum Sopir Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI, Pakar: Agar Jera

Megapolitan
Diwarnai Aksi Lempar Botol dan Batu, Unjuk Rasa di Patung Kuda Dijaga Ketat Polisi

Diwarnai Aksi Lempar Botol dan Batu, Unjuk Rasa di Patung Kuda Dijaga Ketat Polisi

Megapolitan
Basarnas Resmikan Unit Siaga SAR di Kota Bogor

Basarnas Resmikan Unit Siaga SAR di Kota Bogor

Megapolitan
Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 ke Filipina, Total Kerugian Hingga Rp 6 Miliar

Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 ke Filipina, Total Kerugian Hingga Rp 6 Miliar

Megapolitan
Farhat Abbas Daftar Jadi Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Farhat Abbas Daftar Jadi Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com