JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengatakan, pengaspalan sirkuit Formula E Jakarta di Ancol, Jakarta Timur akan selesai dalam sepekan.
Hal tersebut dia sampaikan dalam akun instagram resminya @arizapatria saat mengunjungi lokasi sirkuit, Kamis (7/4/2022).
"Saya sedang mengunjungi sirkuit Formula E yang seminggu lagi selesai pengaspalannya," kata Riza.
Baca juga: Ketua DPRD DKI Minta Anies Tidak Parno Ditanya soal Formula E
Riza juga menyebut pembangunan sirkuit secara keseluruhan selesai pada 28 April 2022 mendatang, termasuk dari grandstand dan beberapa persiapan lainnya.
"Dan setelah Lebaran mulai dibuat tribune, insya Allah persiapannya sudah sangat baik," ucap Riza.
Riza kemudian meminta dukungan kepada seluruh masyarakat Jakarta agar proses pembangunan bisa berjalan lancar.
"Kita doakan semoga sirkuit ini yang dibuat secara permanen bisa selesai sesuai waktu dan memenuhi standar yang diminta," tutur Riza.
Sebagai informasi, penyelenggaraan Formula E Jakarta 2022 akan digelar 4 Juni 2022 dan merupakan rangkaian acara hari ulang tahun ke 494 DKI Jakarta.
Baca juga: Sidang Interpelasi Formula E Akan Digulirkan Kembali, Fraksi PAN Tegas Menolak
Komite Pelaksana Formula E Jakarta menjanjikan 50.000 tiket penonton siap dijual dengan harga paling rendah Rp 350.000.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.