Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sosok Tri Sugiarti, Pendiri Bank Sampah dan Penghasil Produk Daur Ulang Kertas

Kompas.com - 22/04/2022, 17:27 WIB
Deti Mega Purnamasari,
Kristian Erdianto

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Tri Sugiarti (46), pendiri Bank Sampah Tri Alam Lestari menjadi sosok perempuan inspiratif karena kepeduliannya terhadap lingkungan.

Tri mendirikan Bank Sampah Tri Alam Lestari pada akhir 2013 di Pesanggrahan, Jakarta Selatan.

Tidak hanya bank sampah, Tri juga memiliki workshop daur ulang pengolahan sampah, dan taman bacaan untuk mengedukasi pengolahan sampah.

"Ternyata sampah itu punya nilai jual yang tinggi ketika kita mau mengolahnya, potensi (dari) sampahnya itu banyak banget," kata Tri, saat berbincang dengan Kompas.com di Jakarta, Jumat (22/4/2022).

Baca juga: Marsya Nurmaranti, Berbagi Kebahagiaan lewat Dunia Kerelawanan

Tri mengatakan, semula dirinya hanya sendiri melakukan berbagai aktivitas tersebut. Namun,  kini sudah banyak orang yang membantunya, termasuk para tetangganya.

Setidaknya, untuk membantu kegiatan di workshop pembuatan produk dari daur ulang, terdapat tujuh orang yang membantunya melakukan hal tersebut.

Sementara untuk mengelola bank sampah, terdapat empat orang yang membantunya. Sedangkan untuk taman bacaan, kata dia, banyak relawan yang sering membantunya.

Tri sengaja mendirikan bank sampah untuk warga agar bisa mengolah sampah dari rumah.

"Dan menabung sampahnya di bank sampah jadi sampah yang sudah terpilah tidak terbuang begitu saja, berakhir di tempat pembuangan akhir. Jadi bisa dikelola lagi, diolah lagi jadi produk-produk yang bagus, punya nilai jual tinggi," kata dia.

Dia mengatakan, setiap minggu dia melakukan penimbangan bagi warga yang membawa sampah yang sudah dipilah. Mereka kemudian menabung sampah-sampah tersebut di bank sampahnya dan dikonversikan dengan uang.

Tri mengatakan, ada berbagai macam jenis sampah anorganik yang diterimanya. Mulai dari kertas, plastik, logam, aki, hingga minyak jelantah yang masing-masing mempunyai harga sendiri.

Baca juga: Kasatpol PP Tanjung Priok Evita Wahyu: Kita Mampu Laksanakan Tugas di Lapangan

Tidak ada alasan lain bagi Tri untuk melakukan kegiatan memanfaatkan sampah tersebut. Ia pun turut mendirikan workshop daur ulang sampah.

Menariknya, produk daur ulang yang dibuat Tri seluruhnya berasal dari kertas dan sudah terdaftar hingga diekspor ke luar negeri.

"Jadi beraneka ragam bentuk-bentuk peralatan rumah tangga seperti kotak tisu, nampan, piring, lampu, meja. Itu ada lebih dari 50 macam dan sudah banyak dipasarkan ke luar negeri," kata dia.

Produk-produk daur ulangnya itu, kata dia, sudah difasilitasi di berbagai pameran dalam negeri. Antara lain di Pekan Raya Jakarta (PRJ), trade expo, Inacraft, dan lainnya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi Pesta Narkoba di Depok, Pengamat: Harus Dipecat Tidak Hormat

Polisi Pesta Narkoba di Depok, Pengamat: Harus Dipecat Tidak Hormat

Megapolitan
Belajar dari Kasus Tiktoker Galihloss: Buatlah Konten Berdasarkan Aturan dan Etika

Belajar dari Kasus Tiktoker Galihloss: Buatlah Konten Berdasarkan Aturan dan Etika

Megapolitan
Cari Calon Wakil Wali Kota, Imam Budi Hartono Sebut Sudah Kantongi 6 Nama

Cari Calon Wakil Wali Kota, Imam Budi Hartono Sebut Sudah Kantongi 6 Nama

Megapolitan
Sepakat Koalisi di Pilkada Bogor, Gerindra-PKB Siap Kawal Program Prabowo-Gibran

Sepakat Koalisi di Pilkada Bogor, Gerindra-PKB Siap Kawal Program Prabowo-Gibran

Megapolitan
Foto Presiden-Wapres Prabowo-Gibran Mulai Dijual, Harganya Rp 250.000

Foto Presiden-Wapres Prabowo-Gibran Mulai Dijual, Harganya Rp 250.000

Megapolitan
Pemprov DKI Diingatkan Jangan Asal 'Fogging' buat Atasi DBD di Jakarta

Pemprov DKI Diingatkan Jangan Asal "Fogging" buat Atasi DBD di Jakarta

Megapolitan
April Puncak Kasus DBD, 14 Pasien Masih Dirawat di RSUD Tamansari

April Puncak Kasus DBD, 14 Pasien Masih Dirawat di RSUD Tamansari

Megapolitan
Bakal Diusung Jadi Cawalkot Depok, Imam Budi Hartono Harap PKS Bisa Menang Kelima Kalinya

Bakal Diusung Jadi Cawalkot Depok, Imam Budi Hartono Harap PKS Bisa Menang Kelima Kalinya

Megapolitan
“Curi Start” Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura Pakai Foto Editan

“Curi Start” Jual Foto Prabowo-Gibran, Pedagang Pigura Pakai Foto Editan

Megapolitan
Stok Darah Bulan Ini Menipis, PMI Jakbar Minta Masyarakat Berdonasi untuk Antisipasi DBD

Stok Darah Bulan Ini Menipis, PMI Jakbar Minta Masyarakat Berdonasi untuk Antisipasi DBD

Megapolitan
Trauma, Pelajar yang Lihat Pria Pamer Alat Vital di Jalan Yos Sudarso Tak Berani Pulang Sendiri

Trauma, Pelajar yang Lihat Pria Pamer Alat Vital di Jalan Yos Sudarso Tak Berani Pulang Sendiri

Megapolitan
Seorang Pria Pamer Alat Vital di Depan Pelajar yang Tunggu Bus di Jakut

Seorang Pria Pamer Alat Vital di Depan Pelajar yang Tunggu Bus di Jakut

Megapolitan
Nasib Tragis Bocah 7 Tahun di Tangerang, Dibunuh Tante Sendiri karena Dendam Masalah Uang

Nasib Tragis Bocah 7 Tahun di Tangerang, Dibunuh Tante Sendiri karena Dendam Masalah Uang

Megapolitan
Resmi, Imam Budi Hartono Bakal Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota Depok

Resmi, Imam Budi Hartono Bakal Diusung PKS Jadi Calon Wali Kota Depok

Megapolitan
Menguatnya Sinyal Koalisi di Pilkada Bogor 2024..

Menguatnya Sinyal Koalisi di Pilkada Bogor 2024..

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com