Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
KILAS METRO

Mudahkan Masyarakat Berzakat, Dompet Dhuafa Buka Gerai Donasi Ziswaf di Pusat Perbelanjaan

Kompas.com - 29/04/2022, 18:41 WIB
Dwi NH,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Dompet Dhuafa senantiasa berikhtiar memfasilitasi masyarakat untuk menunaikan zakat, infak, sedekah, dan wakaf (ziswaf).

Usaha tersebut diwujudkan dengan menghadirkan gerai-gerai donasi ziswaf di pusat perbelanjaan, salah satunya di Lippo Mall Kemang Village. Layanan ini digelar agar Dompet Dhuafa bisa selalu dekat dan memudahkan masyarakat yang hendak berzakat.

Gerai donasi ziswaf di Lippo Mall Kemang Village merupakan konter reguler yang berada di lantai lower ground (LG).

Selain di LG, terdapat satu konter tambahan di lantai ground (G) sebagai charity partner atau mitra amal dari event mal yang digelar oleh I Love Bazaar Jakarta sejak Kamis (21/4/2022) hingga Minggu (4/5/2022).

Baca juga: Cara Bayar Zakat Fitrah Secara Online lewat Dompet Dhuafa

Dalam event tersebut, Dompet Dhuafa juga berkolaborasi bersama Mario Kahitna dan para influencer yang memeriahkan serta memberikan awareness atau kesadaran ajakan berzakat di bulan Ramadhan kepada masyarakat.

Salah satu fundraiser Dompet Dhuafa, Abdulrazak mengatakan, donasi ziswaf di konter mal Kemang Village sudah terhimpun sekitar 100.000.000 juta rupiah.

Alhamdulillah, hingga hari ini, Kamis (28/4/2022), donasi ziswaf di konter mal Kemang Village sudah terhimpun sekitar Rp 100.000.000 juta,” imbuhnya dalam siaran pers yang diterima Kompas.com, Jumat (19/4/2022).

Abdulrazak menceritakan ada beberapa donatur yang menanyakan tentang ziswaf, seperti zakat rumah, zakat maal sampai Rp 20.000.000 juta.

Baca juga: Dompet Dhuafa Singgalang Jadi Juara 1 ZISWAF FESyar 2021 Tingkat Sumbar dan Sumatera

Nah, tadi ada donatur bernama Ibu Charisa. Ia donatur langganan yang percayakan Dompet Dhuafa sejak lama, barusan ia bayar fidyah selama 25 hari. Dari hal-hal itu saya dapat banyak cerita soal tanggung jawab, jadi lebih bersyukur,” ucapnya.

Emban amanah di garda terdepan

Pada kesempatan itu, Abdulrazak mengungkapkan, tugasnya sebagai fundraiser di gerai zakat Dompet Dhuafa merupakan pekerjaan pertama yang dilakoni sejak Ramadhan 1443 Hijriah (H).

“Awalnya kayak merasa munafik, tetapi makin ke sini seperti jadi terpanggil ke jalan yang baik,” ucapnya.

Abdulrazak adalah mahasiswa yang baru saja menyelesaikan skripsi dan melewati sidang ujian akhir. Pemuda rantau asal Bukittinggi, Sumatera Barat (Sumbar), ini rela mengemban amanah sebagai garda terdepan dan menikmati Idul Fitri 2022 di Jakarta.

Baca juga: Ada 211.809 Pemudik Belum Berangkat pada H-3 Lebaran, Kapolri Sebut Ada Perubahan Skema One Way

Ia mengaku sempat terpikir apa yang dilakoninya cukup berat. Sebab, Abdulrazak terbiasa pulang kampung saat Lebaran.

Seperti diketahui, ia terakhir pulang ke kampung halamannya di Padang pada November 2021. Namun, sekarang ia memiliki tanggung jawab pekerjaan sampai H+3 Lebaran.

Halaman:


Terkini Lainnya

DPC PDI-P: Banyak Kader yang Minder Maju Pilwalkot Bogor 2024

DPC PDI-P: Banyak Kader yang Minder Maju Pilwalkot Bogor 2024

Megapolitan
Siswa SMP di Palmerah Sempat Cekcok dengan Kakak Sebelum Gantung Diri

Siswa SMP di Palmerah Sempat Cekcok dengan Kakak Sebelum Gantung Diri

Megapolitan
Salah Satu Korban Tewas Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' adalah ART Infal yang Bekerja hingga 20 April

Salah Satu Korban Tewas Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" adalah ART Infal yang Bekerja hingga 20 April

Megapolitan
Saat Toko 'Saudara Frame' Terbakar, Saksi Dengar Teriakan Minta Tolong dari Lantai Atas

Saat Toko "Saudara Frame" Terbakar, Saksi Dengar Teriakan Minta Tolong dari Lantai Atas

Megapolitan
9 Orang Ambil Formulir Pendaftaran Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

9 Orang Ambil Formulir Pendaftaran Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
Minta Polisi Periksa Riwayat Pelanggaran Hukum Sopir Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI, Pakar: Agar Jera

Minta Polisi Periksa Riwayat Pelanggaran Hukum Sopir Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI, Pakar: Agar Jera

Megapolitan
Diwarnai Aksi Lempar Botol dan Batu, Unjuk Rasa di Patung Kuda Dijaga Ketat Polisi

Diwarnai Aksi Lempar Botol dan Batu, Unjuk Rasa di Patung Kuda Dijaga Ketat Polisi

Megapolitan
Basarnas Resmikan Unit Siaga SAR di Kota Bogor

Basarnas Resmikan Unit Siaga SAR di Kota Bogor

Megapolitan
Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 ke Filipina, Total Kerugian Hingga Rp 6 Miliar

Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 ke Filipina, Total Kerugian Hingga Rp 6 Miliar

Megapolitan
Farhat Abbas Daftar Jadi Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Farhat Abbas Daftar Jadi Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
Siswa SMP di Palmerah Ditemukan Gantung Diri di Kamarnya

Siswa SMP di Palmerah Ditemukan Gantung Diri di Kamarnya

Megapolitan
Selain ke Gerindra, Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Juga Mendaftar Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Selain ke Gerindra, Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Juga Mendaftar Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
Keluarga Pemilik Toko Bingkai 'Saudara Frame' yang Kebakaran Dikenal Dermawan

Keluarga Pemilik Toko Bingkai "Saudara Frame" yang Kebakaran Dikenal Dermawan

Megapolitan
Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 di Filipina, Percaya karena Pelaku Pernah Berangkatkan Mahasiswa

Ratusan Orang Tertipu Beasiswa S3 di Filipina, Percaya karena Pelaku Pernah Berangkatkan Mahasiswa

Megapolitan
 Aksi Lempar Botol Warnai Unjuk Rasa di Patung Kuda

Aksi Lempar Botol Warnai Unjuk Rasa di Patung Kuda

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com