BEKASI, KOMPAS.com - Sesosok jasad yang ditemukan di Jalan Cibubur CBD, Kelurahan Jatirangga, Kecamatan Jatisampurna, Kota Bekasi pada Jumat (29/4/2022) sudah dalam kondisi membusuk.
"Yang jelas jenazahnya itu sudah mulai membusuk dan sudah ada belatung," kata Kanit Reskrim Polsek Jatisampurna Iptu Valerij Lakahena saat dikonfirmasi melalui sambungan telepon, Minggu (1/5/2022).
Valerij menyebut bahwa dugaan sementara mayat tersebut merupakan korban pembunuhan.
Baca juga: Mayat Perempuan Ditemukan di Jalanan Jatirangga Bekasi, Polisi Duga Korban Pembunuhan
Dugaan ini diperkuat dengan ditemukannya sejumlah luka sayatan di tubuh korban dan luka akibat hantaman benda tumpul di kepala korban.
"Beberapa luka diakibatkan senjata dan benda tumpul. Untuk luka benda tajam di kedua pergelangan tangan dan luka benda tumpul pada kepala sebelah kanan," jelas Valerij.
Baca juga: Mayat Bayi Ditemukan di Tempat Sampah di Kramatjati, Tewas Dibekap Ibunya Sendiri
Dikonfirmasi secara terpisah melalui sambungan telepon, Kapolsek Jatisampurna Iptu Santri Dirga mengatakan mayat perempuan yang tidak diketahui identitasnya itu sudah dibawa Rumah Sakit (RS) Polri Kramat Jati, Jakarta Timur untuk proses autopsi.
"Sudah kita bawa ke RS Polri, belum keluar hasil visum dan juga surat hasil autopsinya," singkat Dirga.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.