JAKARTA, KOMPAS.com - Kebakaran melanda rumah yang berada di Jalan Pinang IV, Pondok Labu, Cilandak, Jakarta Selatan, pada Senin (23/5/2022) dini hari.
Perwira piket Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan, Usman, menjelaskan, kebakaran rumah itu dilaporkan oleh warga sekitar pukul 01.05 WIB.
Berdasarkan keterangan sementara, kebakaran terjadi karena bara puntung rokok yang sedang diisap oleh anak pemilik rumah jatuh ke kasur.
Baca juga: Tak Terima Ditegur Merokok, Pria di Bintara Bekasi Bunuh Kakak Ipar Pacarnya
"Anak (pemilik rumah) berinisial W, kondisi gangguan jiwa mengisap rokok di kasur dan sudah menyambar sebagian kasur," ucap Usman dalam keterangannya, Senin.
Akibat dari kejadian itu, api lalu merembet ke isi rumah yang berada di lantai 2. Pemilik rumah dan keluarga berupaya memadamkan dengan air yang ada, tetapi api justru semakin besar.
"Pihak keluarga berusaha memadamkan, tetapi api makin membesar. Warga menghubungi pihak Damkar," ucap Usman.
Lalu, unit pemadam kebakaran mengerahkan 11 mobil dan 45 personel untuk memadamkan api dari rumah mewah yang terbakar itu. Api berhasil dipadamkan sekitar satu jam.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.