Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siap Sambut Jokowi di Sirkuit Ancol, Anies: Formula E Bukan Event Politik

Kompas.com - 03/06/2022, 07:45 WIB
Ihsanuddin

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo dikabarkan akan datang menyaksikan langsung balap mobil listrik Formula E di Sirkuit Ancol, Jakarta Utara pada Sabtu (4/6/2022) mendatang.

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pun mengaku siap menyambut kedatangan Presiden Jokowi.

"Semua orang akan disambut, kami berharap ini bisa berjalan lancar," ucap Anies di Balai Kota Jakarta, Kamis (2/6/2022), dilansir dari Tribun Jakarta. 

Baca juga: Kecewa BUMN Tak Jadi Sponsor Formula E, Sahroni: Bukan Masalah Duit, Gua Memelas Demi Bangsa

Orang nomor satu di DKI ini pun menyebut tak ada yang perlu diperdebatkan dengan hadirnya Presiden Jokowi di sirkuit Formula E.

Ia meminta agar Formula E tidak dipolitisasi.

"Ini bukan event politik, tapi event sport dan penyelenggaranya adalah Pemprov DKI Jakarta berkolaborasi dengan Formula E dan IMI (Ikatan Motor Indonesia)," ujar Anies.

"Jadi, fenomenanya sama, hanya tergantung kacamata yang digunakan apa," sambungnya.

Baca juga: BUMN Tak Sponsori Formula E Jakarta, Erick Thohir: No Comment

Pemprov DKI sebelumnya memang sudah mengirimkan undangan ke Presiden Jokowi untuk menghadiri Formula E di Ancol. 

Hal ini diungkap Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria.

"Tentu, Pak Jokowi sebagai Presiden Republik Indonesia tentu diundang, sudah dikirimkan (undangannya) karena ini event Internasional tentu Presiden Republik Indonesia, Pak Jokowi diundang," kata Riza pada Selasa (24/5/2022).

Baca juga: Anies: Formula E Enggak Ada Pawang-pawangan

Pengamanan hingga Rekayasa Lalu Lintas

Belakangan, Pasukan Pengamanan Presiden dibantu pihak kepolisian sudah melakukan pengecekan langsung ke sirkuit untuk mengatur skema pengamanan kepala negara.

Jajaran Polda Metro Jaya mendatangi sirkuit Formula E atau Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC) 2022 di Ancol, Jakarta Utara, pada Senin (30/5/2022).

Kepala Biro Operasional Polda Metro Jaya Kombes Pol Marsudianto mengatakan, peninjauan  melibatkan anggota TNI, termasuk Paspampres yang juga sudah melakukan pengecekan.

"Keterlibatan dari TNI nanti untuk pengamanan presiden saja. Insya Allah hadir (Presiden). Dari Paspampres juga sudah ada yang melakukan pengecekan di sini," kata Marsudianto. 

Baca juga: Presiden Jokowi Akan Hadiri Formula E, Paspampres Sudah Cek Sirkuit

Ia menambahkan, jajaran Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya juga menyiapkan pengaturan arus lalu lintas menjelang kedatangan Presiden. Misalnya dengan mengatur truk trailer yang memang setiap hari mengaspal di jalanan Jakarta Utara.

"Satu jam sebelum Presiden hadir, nantinya kendaraan-kendaraan besar, terutama kontainer, akan kami hentikan. Sampai Presiden selesai kegiatan, dari sini baru kita buka kembali, untuk sementara saja," ucap Marsudianto.

Panitia Siapkan Parkir Khusus hanya Untuk Presiden

Ketua Komite Pelaksana Formula E Ahmad Sahroni mengatakan, lokasi parkir di dekat sirkuit Formula E atau di dalam kawasan Ancol, Jakarta Utara, pada Sabtu (4/6/2022), hanya diperuntukkan untuk Presiden Joko Widodo.

"Kalau Presiden datang, hanya kendaraaan Presiden yang boleh parkir di dalam (area) VVIP," kata Sahroni kepada wartawan, Selasa (31/5/2022).

Baca juga: Saat Pergelaran Formula E, Hanya Mobil Presiden Jokowi yang Boleh Parkir di Dekat Sirkuit

Sementara itu, para penonton Formula E diharuskan parkir sesuai kelas tiket yang dibelinya, yakni di area Jakarta International Expo (JIExpo) dan Jakarta International Stadium (JIS).

Khusus pemegang tiket  VVIP Royal Suit bisa turun kendaraan di dekat lokasi sirkuit, namun tetap harus parkir di JIS. 

 

Kendaraan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pun, lanjut Sahroni, nantinya akan parkir di JIS. Namun, Anies sebelumnya akan turun terlebih dahulu di area sirkuit.

"Semua kendaraaan di JIS atau JIExpo, kecuali Presiden," ujar dia.

Jokow

Sebagian artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul "Jokowi Dikabarkan Nonton Langsung Formula E, Gubernur Anies: Semua Kita Sambut"

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' di Mampang Telah Dipulangkan

7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" di Mampang Telah Dipulangkan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] 7 Orang Tewas Terjebak Kebakaran Toko Saudara Frame | Serba-serbi Warung Madura yang Jarang Diketahui

[POPULER JABODETABEK] 7 Orang Tewas Terjebak Kebakaran Toko Saudara Frame | Serba-serbi Warung Madura yang Jarang Diketahui

Megapolitan
3 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' di Mampang adalah ART

3 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" di Mampang adalah ART

Megapolitan
Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Staf Khusus Bupati Kediri Ikut Daftar Bakal Calon Wali Kota Bogor Lewat PDI-P

Megapolitan
4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

4 dari 7 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang adalah Satu Keluarga

Megapolitan
Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Tangkap Komplotan Pencuri yang Beraksi di Pesanggrahan, Polisi Sita 9 Motor

Megapolitan
Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Alami Luka Bakar Hampir 100 Persen, 7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" Bisa Diidentifikasi Lewat Gigi

Megapolitan
Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Melawan Saat Ditangkap, Salah Satu Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditembak Polisi

Megapolitan
Uang Korban Dipakai 'Trading', Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mengaku Siap Dipenjara

Uang Korban Dipakai "Trading", Pelaku Dugaan Penipuan Beasiswa S3 ke Filipina Mengaku Siap Dipenjara

Megapolitan
Siswa SMP yang Gantung Diri di Palmerah Dikenal Aktif Bersosialisasi di Lingkungan Rumah

Siswa SMP yang Gantung Diri di Palmerah Dikenal Aktif Bersosialisasi di Lingkungan Rumah

Megapolitan
Identitas 7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai 'Saudara Frame' Berhasil Diidentifikasi

Identitas 7 Jenazah Korban Kebakaran Toko Bingkai "Saudara Frame" Berhasil Diidentifikasi

Megapolitan
Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Sebesar Rp 22 Miliar Tak Hanya untuk Perbaikan, tapi Juga Penambahan Fasilitas

Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI Sebesar Rp 22 Miliar Tak Hanya untuk Perbaikan, tapi Juga Penambahan Fasilitas

Megapolitan
Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditangkap Polisi

Komplotan Pencuri Motor di Pesanggrahan Ditangkap Polisi

Megapolitan
Komisi A DPRD DKI Desak Pemprov DKI Kejar Kewajiban Pengembang di Jakarta soal Fasos Fasum

Komisi A DPRD DKI Desak Pemprov DKI Kejar Kewajiban Pengembang di Jakarta soal Fasos Fasum

Megapolitan
Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Ambil Formulir Calon Wali Kota Bogor Lewat PDIP, tapi Belum Mengembalikan

Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Ambil Formulir Calon Wali Kota Bogor Lewat PDIP, tapi Belum Mengembalikan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com