BOGOR, KOMPAS.com - Sebuah papan reklame atau billboard berukuran besar dengan gambar Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto terpampang di salah satu jalanan di wilayah Cilandak, Jakarta Selatan.
Dalam billboard itu, tampak Bima Arya mengenakan baju berwarna merah dengan logo Asosiasi Lari Trail Seluruh Indonesia (ALTI). Papan iklan tersebut juga bertuliskan tagline "Siap-siap".
Foto billboard tersebut dibagikan di akun media sosial Instagram seorang netizen, @nuchabachri.
"Cilandak. Wihh Siap-siap! Ada apa ini siap-siap @bimaaryasugiarto," tulisnya.
Diketahui, masa jabatan Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto akan habis pada tahun 2023 mendatang.
Baca juga: Dituntut Ganti Rugi Rp 250 Juta, Yusuf Mansur Nawar jadi Rp 1 Juta
Desas-desus beredar bahwa usai kepemimpinannya di Kota Bogor, Bima Arya akan melanjutkan karir politiknya sebagai Gubernur di Jawa Barat atau DKI Jakarta.
Salah seorang warga Kota Bogor, Anugerah, mengatakan bahwa keberadaan billboard dengan wajah Bima Arya tersebut merupakan hal yang lumrah.
Anugerah juga mendukung apabila Bima Arya maju ke kontestasi pemilihan kepala daerah (pilkada) Jakarta.
"Dua periode memimpin Kota Bogor, saya rasa beliau sudah layak mencalonkan diri membangun Jakarta," kata Anugerah, Kamis (9/6/2022).
Baca juga: Yusuf Mansur Tolak Bayarkan Kerugian Imateriel kepada Penggugat Sebesar Rp 250 Juta
Sementara itu, Bima Arya belum bisa dimintai keterangan perihal billboard tersebut.
Pada Februari 2022, Bima Arya terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Asosiasi Lari Trail Seluruh Indonesia (ALTI).
Selain Bima, nama anggota DPR RI Muhammad Farhan juga terpilih sebagai Ketua Harian ALTI.
Dalam setiap agenda ALTI, Bima kerap berbicara soal keinginannya mengembangkan sport tourism lewat olahraga lari trail.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.