Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tidak Ada Lagi Parkir Liar di Area "Citayam Fashion Week" Setelah Dishub Lakukan Penertiban

Kompas.com - 27/07/2022, 13:41 WIB
Reza Agustian,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Suku Dinas Perhubungan Jakarta Pusat melakukan penertiban terhadap parkir liar di kawasan Stasiun MRT Dukuh Atas atau area aksi peragaan busana dadakan "Citayam Fashion Week" pada Selasa (27/7/2022) sore.

Berdasarkan pantauan Kompas.com setelah penertiban parkir liar tersebut dilakukan, kini tidak ada lagi juru parkir yang membuka jasa parkir untuk masyarakat yang datang ke Dukuh Atas.

Di lokasi parkir liar Selasa kemarin, kini hanya diisi oleh beberapa kendaraan ojek online yang sedang menunggu order di kawasan Stasiun MRT Dukuh Atas, Jakarta Pusat.

Baca juga: Agar Citayam Fashion Week Tak Semakin Semrawut: Catwalk Diblokade, Parkir Liar Ditindak

Imbas dilakukannya penertiban parkir liar pada Selasa sore kemarin, sejumlah orang yang diduga juru parkir liar sempat adu mulut dengan petugas Sudinhub Jakpus.

Zahra (20) salah satu saksi mata mengatakan, keributan tersebut dipicu setelah adanya petugas Sudinhub yang menertibkan kendaraan yang terparkir di trotoar jalan.

"Ya masalah parkir-parkir liar juga. Polisi datang (melerai) baru pada di trotoar semua," kata Ikram di Dukuh Atas, Rabu (27/7/2022).

Ikram mengungkapkan, setelah dilakukan penertiban parkir liar itu, sejumlah juru parkir liar juga berusaha membubarkan aksi peragaan busana "Citayam Fashion Week".

Baca juga: Dishub Tertibkan Parkir Liar di Sekitar Citayam Fashion Week, Sejumlah Sepeda Motor Diangkut

Dinas Perhubungan DKI Jakarta melakukan penertiban parkir liar di sekitar lokasi Citayam Fashion Week, Selasa (16/7/2022). (TRIBUNJAKARTA.COM/PEBBY ADHE LIANA)
Dinas Perhubungan DKI Jakarta melakukan penertiban parkir liar di sekitar lokasi Citayam Fashion Week, Selasa (16/7/2022). (TRIBUNJAKARTA.COM/PEBBY ADHE LIANA)

"Kondisinya sih masih ramai. Cuma dianya rusuh gitu ngebubarin teriak-teriak. Dia tendang-tendang pembatas jalan (barrier)," ujarnya.

Sebelumnya diberitakan, Suku Dinas Perhubungan Jakarta Pusat melakukan penertiban parkir liar di sekitar kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat, yang menjadi lokasi digelarnya Citayam Fashion Week, Selasa (16/7/2022) sore.

Sejumlah kendaraan roda dua yang parkir di trotoar sekitar Jalan Tanjung Karang menjadi sasaran angkut para petugas.

Seperti dilaporkan Tribun Jakarta, personel Dinas Perhubungan DKI Jakarta bersama dengan Satpol PP dan juga personel kepolisian awalnya beberapa kali menyampaikan imbauan menggunakan pengeras suara.

Baca juga: Petugas Akan Tertibkan Parkir Liar demi Urai Kemacetan di Jalan Daan Mogot

Selain soal parkir liar, imbauan juga terkait penerapan protokol kesehatan dan tidak membuang sampah sembarangan.

Sejumlah kendaraan roda dua yang tak juga dipindahkan oleh pemilik pun akhirnya diangkut oleh para personel menggunakan truk Dinas Perhubungan sekitar pukul 15.50 WIB.

Kepala Suku Dinas Perhubungan Jakarta Pusat Wildan mengatakan, operasi penertiban ini dilakukan untuk menjawab keluhan masyarakat terkait banyaknya kendaraan yang parkir liar di lokasi tersebut. 

"Memang ada beberapa keluhan dari masyarakat sekitar sini, karena menjadi macet jalannya. Kalau ada mobil tentunya juga akan kami derek," kata Wildan, Selasa (26/7/2022).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Pedagang Kecil Jaga Marwah Kebangsaan, Belum Jual Foto Prabowo-Gibran meski Sudah Jadi Pemenang

Saat Pedagang Kecil Jaga Marwah Kebangsaan, Belum Jual Foto Prabowo-Gibran meski Sudah Jadi Pemenang

Megapolitan
Kekecewaan Pedagang yang Terpaksa Buang Puluhan Ton Pepaya di Pasar Induk Kramatjati karena Tak Laku

Kekecewaan Pedagang yang Terpaksa Buang Puluhan Ton Pepaya di Pasar Induk Kramatjati karena Tak Laku

Megapolitan
Kehebohan Warga Rusun Muara Baru Saat Kedatangan Gibran, Sampai Ada yang Kena Piting Paspampres

Kehebohan Warga Rusun Muara Baru Saat Kedatangan Gibran, Sampai Ada yang Kena Piting Paspampres

Megapolitan
Remaja Perempuan di Jaksel Selamat Usai Dicekoki Obat di Hotel, Belum Tahu Temannya Tewas

Remaja Perempuan di Jaksel Selamat Usai Dicekoki Obat di Hotel, Belum Tahu Temannya Tewas

Megapolitan
Gibran Janji Akan Evaluasi Program KIS dan KIP agar Lebih Tepat Sasaran

Gibran Janji Akan Evaluasi Program KIS dan KIP agar Lebih Tepat Sasaran

Megapolitan
Berkunjung ke Rusun Muara Baru, Gibran Minta Warga Kawal Program Makan Siang Gratis

Berkunjung ke Rusun Muara Baru, Gibran Minta Warga Kawal Program Makan Siang Gratis

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 25 April 2024, dan Besok: Tengah Malam ini Berawan

Megapolitan
Rekam Jejak Chandrika Chika di Dunia Hiburan: Dari Joget 'Papi Chulo' hingga Terjerat Narkoba

Rekam Jejak Chandrika Chika di Dunia Hiburan: Dari Joget "Papi Chulo" hingga Terjerat Narkoba

Megapolitan
Remaja Perempuan Tanpa Identitas Tewas di RSUD Kebayoran Baru, Diduga Dicekoki Narkotika

Remaja Perempuan Tanpa Identitas Tewas di RSUD Kebayoran Baru, Diduga Dicekoki Narkotika

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Pedagang di Pasar Induk Kramatjati Buang Puluhan Ton Pepaya | Tante di Tangerang Bunuh Keponakannya

[POPULER JABODETABEK] Pedagang di Pasar Induk Kramatjati Buang Puluhan Ton Pepaya | Tante di Tangerang Bunuh Keponakannya

Megapolitan
Rute Mikrotrans JAK98 Kampung Rambutan-Munjul

Rute Mikrotrans JAK98 Kampung Rambutan-Munjul

Megapolitan
Bisakah Beli Tiket Masuk Ancol On The Spot?

Bisakah Beli Tiket Masuk Ancol On The Spot?

Megapolitan
Keseharian Galihloss di Mata Tetangga, Kerap Buat Konten untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Keseharian Galihloss di Mata Tetangga, Kerap Buat Konten untuk Bantu Perekonomian Keluarga

Megapolitan
Kajari Jaksel Harap Banyak Masyarakat Ikut Lelang Rubicon Mario Dandy

Kajari Jaksel Harap Banyak Masyarakat Ikut Lelang Rubicon Mario Dandy

Megapolitan
Datang Posko Pengaduan Penonaktifkan NIK di Petamburan, Wisit Lapor Anak Bungsunya Tak Terdaftar

Datang Posko Pengaduan Penonaktifkan NIK di Petamburan, Wisit Lapor Anak Bungsunya Tak Terdaftar

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com