JAKARTA, KOMPAS.com - Polda Metro Jaya menyebut bahwa hanya satu anggota yang terluka akibat terkena tembakan di wilayah Gambir, Jakarta Pusat.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan menjelaskan, korban yang mengalami luka tembak tersebut adalah Bripda EP.
Pada saat kejadian, Bripda EP sedang bertugas menjaga salah satu bank bersama rekannya Brigadir AS.
Baca juga: 2 Anggota Polda Metro Jaya Terluka Diduga Tertembak di Jakarta Pusat
"Jadi saya luruskannya yang sebelumnya, kejadiannya itu Rabu (3/8/2022) kemarin siang, pada saat jam istirahat. Yang jaga dua orang, satu lagi Bripda EP satu lagi Brigadir AS, terus yang jadi korban Bripda EP," ujar Zulpan saat dikonfirmasi Kamis (4/8/2021).
Setelah kejadian itu, kata Zulpan, Bripda EP yang mengalami luka tembak langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.
Saat ini, kasus tersebut tengah diselidiki oleh Bidanh Profesi dan Pengamanan (Propam) Polda Metro Jaya.
Brigadir AS pun kini tengah diperiksa atas dugaan kelalaian yang dilakukannya.
"Yang jelas korban langsung dirawat dan ada rekam medis kondisinya baik-baik saja, saya belum ngecek lagi. Untuk yang melakukan kelalaian ini akan diambil tindakan oleh Propam," ungkap Zulpan.
Baca juga: Polisi Selidiki Pencurian Motor Modus Hipnotis di Karawaci yang Dilakukan Emak-emak
"Jadi diperiksa secara disiplin dan kode etik. Nanti Propam melihat apakah ada unsur pidana atau disiplin," pungkasnya.
Diberitakan sebelumnya, Zulpan membenarkan informasi terkait adanya anggota polisi yang terkena tembakan di wilayah Gambir, Jakarta Pusat.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.