Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bocah 4 Tahun Tewas Usai Terjatuh dari Lantai 11 Rusun di Cakung

Kompas.com - 28/08/2022, 10:53 WIB
Larissa Huda

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang anak berinisial FFP (4) tewas usai terjatuh dari lantai 11 di salah satu rumah susun (rusun) Kecamatan Cakung, Jakarta Timur, pada Sabtu (27/8/2022) sore.

Kepala Kepolisian Sektor Cakung Komisaris Syarifah Chaira mengatakan kejadian berawal ketika ayah korban sedang mencuci baju. Adapun FFP saat itu bersama kakaknya bermain handphone di dalam unit.

"Ketika korban dan abangnya sedang asyik bermain handphone, tiba-tiba korban mengambil handphone dari abangnya. Lalu, (korban) masuk ke kamar dan dikunci," kata Syarifah seperti dikutip dari TribunJakarta.com, Sabtu.

Baca juga: Usut Penyebab Lift Toko Dekorasi di Sawah Besar Jatuh, Polisi Panggil Penyedia Jasa Pemeliharaan

Setelah korban mengunci pintu FR sempat berupaya mengetuk untuk meminta agar pintu dibuka, namun tidak mendapat jawaban dan suara korban tak lagi terdengar.

Hingga akhirnya sekitar pukul 16.00 WIB seorang petugas keamanan rusun yang sedang berpatroli mendapati tubuh korban dalam keadaan terkapar lalu melapor ke pengelola rusun.

"Menurut keterangan ayah korban jendela di dalam kamar sedang terbuka. Diduga korban keluar dari jendela sehingga terjatuh dari lantai 11 dan mengakibatkan korban meninggal," ujarnya.

Syarifah menuturkan berdasar hasil olah TKP jajaran Unit Reskrim Polsek Cakung pada unit Rusun tempat korban tinggal memang tidak terdapat pembatas tralis di bagian jendela.

Jajaran Unit Reskrim Polsek Cakung sempat hendak melakukan autopsi memastikan penyebab kematian FFP, tapi ayah korban menolak dan menyatakan kasus tidak ingin berlanjut.

Baca juga: Polisi Tidur di Sunter Agung Awalnya untuk Cegah Balap Liar, Malah Bikin Banyak Pengendara Motor Jatuh

"Ayah korban membuat surat pernyataan, dan tidak menuntut secara hukum. Baik pidana dan perdata kepada Kepolisian di kemudian hari dengan disaksikan oleh Ketua RT setempat, dan pengelola Rusun," tuturnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Miris! Bocah 4 Tahun di Cakung Tewas Usai Terjatuh dari Lantai 11 Rusun. (Penulis: Bima Putra | Editor: Wahyu Septiana)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Keluarga Pelaku Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Telah Dihubungi Polisi untuk Pendampingan

Keluarga Pelaku Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Telah Dihubungi Polisi untuk Pendampingan

Megapolitan
Dibawa Kabur dari Setiabudi, Mobil Patroli Polisi Ditemukan di Kemayoran

Dibawa Kabur dari Setiabudi, Mobil Patroli Polisi Ditemukan di Kemayoran

Megapolitan
Menilik Padi Apung Waduk Elok Cakung, Solusi untuk Sawah Kebanjiran

Menilik Padi Apung Waduk Elok Cakung, Solusi untuk Sawah Kebanjiran

Megapolitan
Sopirnya di Bawah Umur, Pemilik Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Bakal Diperiksa Polisi

Sopirnya di Bawah Umur, Pemilik Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama Bakal Diperiksa Polisi

Megapolitan
Polisi Belum Tahan Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama

Polisi Belum Tahan Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di GT Halim Utama

Megapolitan
Mobil Patroli Polisi di Jakarta Selatan Dibawa Kabur Jambret yang Sedang Diamankan

Mobil Patroli Polisi di Jakarta Selatan Dibawa Kabur Jambret yang Sedang Diamankan

Megapolitan
Polisi Masih Dalami Motif Oknum Sopir Grab Culik dan Peras Penumpang

Polisi Masih Dalami Motif Oknum Sopir Grab Culik dan Peras Penumpang

Megapolitan
Momen Peserta Sanlat Ekspresi Baznas Diminta “Push Up” Karena Ketiduran saat Ada Seminar

Momen Peserta Sanlat Ekspresi Baznas Diminta “Push Up” Karena Ketiduran saat Ada Seminar

Megapolitan
Polisi Amankan 1 Mobil sebagai Barang Bukti Kasus Pemerasan yang Dilakukan Sopir Grab

Polisi Amankan 1 Mobil sebagai Barang Bukti Kasus Pemerasan yang Dilakukan Sopir Grab

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Tangerang Hari Ini, 29 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Tangerang Hari Ini, 29 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Depok Hari Ini, Jumat 29 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Depok Hari Ini, Jumat 29 Maret 2024

Megapolitan
Seorang Ibu Diduga Menipu, Jual Cerita Anak Sakit lalu Minta Uang Rp 300.000

Seorang Ibu Diduga Menipu, Jual Cerita Anak Sakit lalu Minta Uang Rp 300.000

Megapolitan
Polisi Tangkap Sopir Grab yang Culik dan Peras Penumpangnya Rp 100 Juta

Polisi Tangkap Sopir Grab yang Culik dan Peras Penumpangnya Rp 100 Juta

Megapolitan
Wanita Tewas Bersimbah Darah di Bogor, Korban Terkapar dan Ditutup Selimut

Wanita Tewas Bersimbah Darah di Bogor, Korban Terkapar dan Ditutup Selimut

Megapolitan
Ada Obeng di TKP, Diduga Jadi Alat Suami Bunuh Istri di Bogor

Ada Obeng di TKP, Diduga Jadi Alat Suami Bunuh Istri di Bogor

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com