BEKASI, KOMPAS.com - Polisi berencana untuk memeriksa sopir truk yang terlibat kecelakaan maut di halte SD Negeri Kota Baru II dan III pada Kamis (1/9/2022).
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Kasi Laka Subdit Gakkum Ditlantas Polda Metro Jaya Kompol Edy Purwanto.
"Kemarin siang kondisinya masih labil, sehingga rencana penyidik melakukan pemeriksaan pada pagi ini," ungkap Edy di lokasi tabrakan maut, Kamis (1/9/2022).
Selain agenda pemeriksaan sopir truk, pihak polisi juga menggelar olah tempat kejadian perkara untuk mengetahui kronologi pasti kecelakaan yang terjadi.
Baca juga: Kisah Pilu Kakek Korban Kecelakaan Maut Bekasi, Temukan Cucunya Saat Bangkai Truk Digeser
Edy menyebut bahwa setelah olah TKP dilakukan, pihaknya akan mengolah video yang sudah diambil untuk melihat kronologi jelasnya.
"Kami melaksanakan kegiatan pengambilan video melalui alat 3D scanner, hasilnya nanti berupa video rekonstruksi, akan terlihat sebelum, sesaat, dan sesudah terjadinya kecelakaan," katanya.
Adapun hasil video dari olah tkp akan keluar paling cepat 1x24 jam. Hasil video tersebut akan digunakan sebagai data pendukung dalam sidang pengadilan.
"Yang pasti olah TKP hari ini akan kami olah terus, hasilnya akan menjadi bahan video rekonstruksi," pungkasnya.
Baca juga: Saat Kecelakaan Truk Maut Merenggut Nyawa 4 Anak yang Menunggu Dijemput Pulang Sekolah...
Sebelumnya, Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Pol Hengki mengatakan bahwa setelah kecelakaan maut kemarin, sopir truk kontainer masih sebatas dibawa ke Mapolres Bekasi Kota dan belum diperiksa.
Kondisi sopir yang masih labil menjadi alasan mengapa pemeriksaan tidak langsung dilakukan.
"Belum kami mintai keterangan, karena masih menangis trauma, kami menunggu dia sudah pulih, nanti kami akan langsung mintai keterangan," ujar Hengki, Rabu kemarin.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.