Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polres Jakarta Utara Amankan Puluhan Gram Narkoba dari Tangan 5 Pengedar

Kompas.com - 02/09/2022, 14:21 WIB
Zintan Prihatini,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

 

JAKARTA, KOMPAS.com - Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Utara mengamankan sekitar 95,29 gram narkoba jenis sabu dalam beberapa hari terakhir.

Wakapolres Metro Jakarta Utara AKBP Erlin Tangjaya menjelaskan, ada lima pengedar narkoba yang ditangkap pada 23 Agustus hingga 1 September 2022.

Adapun kelima tersangka kerap beroperasi dengan mengedarkan narkoba jenis sabu di wilayah Kebon Pisang, Kampung Bahari, Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Dalam periode tersebut, setidaknya terdapat 2,41 gram narkoba yang disita pada 23 Agustus 2022.

Baca juga: Selundupkan Narkoba, 2 WNA dan Seorang WNI Ditangkap Bea Cukai Soekarno-Hatta

Selanjutnya, terdapat 45,9 gram pada 30 Agustus dan sebanyak 4,98 gram narkoba pada 31 Agustus yang disita.

"Kemudian ini ada yang terbaru, ada sekitar 42 gram (narkoba). Kemudian ada beberapa ribu butir jenis obat yang juga ditangkap oleh jajaran Sat Resnarkoba Polres Jakarta Utara," ungkap Erlin dalam konferensi pers di Polres Metro Jakarta Utara, Jumat (2/9/2022).

Hingga kini, pihaknya telah menangkap lima orang tersangka dalam kasus pengedaran narkoba di Jakarta Utara.

Sementara itu, Kasat Resnarkoba Polres Metro Jakarta Utara, Kompol Slamet Riyanto berkata modus pelaku ialah mengedarkan narkoba ke para pembeli.

Baca juga: Selama 4 Hari, 66 Orang Ditangkap Polisi Terkait Penyalahgunaan Narkoba

Slamet mengungkapkan bahwa kelimanya selama ini berperan langsung menawarkan, sampai mengedarkan kepada pemakai.

"Mereka mengedarkan ke pemakai. Mereka (tersangka) ini pengedar," ujarnya.

Ia menambahkan, bahwa penangkapan ini dilakukan dalam upaya pencegahan peredaran narkoba di daerah Kebon Pisang.

Sejauh ini, lanjut dia, para pelaku mengedarkan narkoba secara konvensional kepada pembeli.

"Jadi enggak ada trik khusus," kata Slamet.

Baca juga: Ironi Kasat Narkoba Polres Karawang: Bertugas Berantas Narkoba, tapi Malah Jadi Pemasok dan Positif Sabu

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Puluhan Barang Pendakian Digondol Maling, Toko 'Outdoor' di Pesanggrahan Rugi Hingga Rp 10 Juta

Puluhan Barang Pendakian Digondol Maling, Toko "Outdoor" di Pesanggrahan Rugi Hingga Rp 10 Juta

Megapolitan
Ratusan Orang Jadi Korban Penipuan Program Beasiswa Doktoral di Filipina

Ratusan Orang Jadi Korban Penipuan Program Beasiswa Doktoral di Filipina

Megapolitan
Sejumlah Tokoh Bakal Berebut Tiket Pencalonan Wali Kota Bogor Lewat Gerindra

Sejumlah Tokoh Bakal Berebut Tiket Pencalonan Wali Kota Bogor Lewat Gerindra

Megapolitan
Alasan Warga Masih 'Numpang' KTP DKI: Saya Lebih Pilih Pendidikan Anak di Jakarta

Alasan Warga Masih "Numpang" KTP DKI: Saya Lebih Pilih Pendidikan Anak di Jakarta

Megapolitan
Usai Videonya Viral, Pengemudi Fortuner yang Mengaku Adik Jenderal Buang Pelat Palsu TNI ke Sungai di Lembang

Usai Videonya Viral, Pengemudi Fortuner yang Mengaku Adik Jenderal Buang Pelat Palsu TNI ke Sungai di Lembang

Megapolitan
NIK-nya Dinonaktifkan karena Tak Lagi Berdomisili di Ibu Kota, Warga: Saya Enggak Tahu Ada Informasi Ini

NIK-nya Dinonaktifkan karena Tak Lagi Berdomisili di Ibu Kota, Warga: Saya Enggak Tahu Ada Informasi Ini

Megapolitan
Remaja yang Dianiaya Mantan Sang Pacar di Koja Alami Memar dan Luka-luka

Remaja yang Dianiaya Mantan Sang Pacar di Koja Alami Memar dan Luka-luka

Megapolitan
Toko 'Outdoor' di Pesanggrahan Dibobol Maling, Total Kerugian Rp 10 Juta

Toko "Outdoor" di Pesanggrahan Dibobol Maling, Total Kerugian Rp 10 Juta

Megapolitan
Dua Begal Motor di Bekasi Terancam Pidana 9 Tahun Penjara

Dua Begal Motor di Bekasi Terancam Pidana 9 Tahun Penjara

Megapolitan
Pakai Pelat Palsu TNI, Pengemudi Fortuner yang Mengaku Adik Jenderal Terancam 6 Tahun Penjara

Pakai Pelat Palsu TNI, Pengemudi Fortuner yang Mengaku Adik Jenderal Terancam 6 Tahun Penjara

Megapolitan
Cerita Warga 'Numpang' KTP DKI, Bandingkan Layanan Kesehatan di Jakarta dan Pinggiran Ibu Kota

Cerita Warga "Numpang" KTP DKI, Bandingkan Layanan Kesehatan di Jakarta dan Pinggiran Ibu Kota

Megapolitan
Gerindra Jaring Sosok Calon Wali Kota Bogor, Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Jadi Pendaftar Pertama

Gerindra Jaring Sosok Calon Wali Kota Bogor, Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Jadi Pendaftar Pertama

Megapolitan
Heru Budi: Normalisasi Ciliwung Masuk Tahap Pembayaran Pembebasan Lahan

Heru Budi: Normalisasi Ciliwung Masuk Tahap Pembayaran Pembebasan Lahan

Megapolitan
Pengemudi Fortuner Arogan Pakai Pelat Palsu TNI untuk Hindari Ganjil Genap di Tol

Pengemudi Fortuner Arogan Pakai Pelat Palsu TNI untuk Hindari Ganjil Genap di Tol

Megapolitan
Dua Kecamatan di Jaksel Nol Kasus DBD, Dinkes: Berkat PSN dan Pengasapan

Dua Kecamatan di Jaksel Nol Kasus DBD, Dinkes: Berkat PSN dan Pengasapan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com