Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Memburu BBM Murah hingga Detik Terakhir, SPBU Vivo Sempat Diserbu

Kompas.com - 06/09/2022, 06:17 WIB
Larissa Huda

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang pengemudi ojek daring bernama Firman ikut berburu bahan bakar minyak (BBM) murah usai adanya kenaikan harga dari pemerintah.

Stasiun pengisian bahan bakar umum (SPBU) milik perusahaan swasta Vivo seketika menjadi incaran pengendara imbas kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi Pertalite, pada Sabtu (3/9/2022).

Namun, Firman harus menelan kecewa karena BBM incarannya tidak tersedia di SPBU SPBU Vivo Jalan Raya Pekayon, Bekasi. Padahal, ia sempat mampir ke SPBU Vivo lainnya, tetapi stok Revvo 89 di sana juga kosong.

"Tadi sempat antar penumpang juga, sekalian mau isi karena ada SPBU Vivo juga, eh ternyata enggak ada. Pas ke sini, sama kosong juga," kata dia.

Pengendara sepeda motor lain pun juga memutar arah dan mengurungkan niat untuk membeli BBM saat petugas SPBU menginformasikan stok Revvo 89 kosong.

Baca juga: Lenyap Saat Pagi, Revvo 89 Mendadak Muncul di SPBU Vivo Bekasi pada Malam Hari dengan Harga Berbeda

BBM Murah Revvo 89 Diburu Pengendara

SPBU milik perusahaan swasta Vivo menjadi incaran pengendara imbas kenaikan harga BBM bersubsidi Pertalite, pada Sabtu (3/9/2022).

Antrean pengendara terjadi di salah satu SPBU Vivo kawasan Antasari, Cipete Selatan, Cilandak, Jakarta Selatan. Pasalnya, SPBU Vivo menjual bensin Revvo 89 seharga Rp 8.900 per liter, lebih murah dari harga terbaru Pertalite yakni Rp 10.000 per liter.

"Pas hari Sabtu itu Pertalite naik, di sini pengendara antre. Mau mobil dan motor antre," ujar salah satu petugas SPBU Vivo di lokasi, Senin (5/9/2022).

Banyaknya pengendara yang antre membuat stok Revvo 89 kosong sejak Minggu (4/9/2022) kemarin. Revvo 89 memiliki research octane number (RON) 89 atau sedikit di bawah Pertalite yang memiliki RON 90.

Adapun kenaikan harga Pertalite, Solar, dan Pertamax diumumkan oleh Presiden Joko Widodo. Harga baru BBM bersubsidi dan non-subsidi mulai berlaku pada Sabtu (3/9/2022) pukul 14.30 WIB.

Saat ini harga Pertalite naik dari Rp 7.650 per liter menjadi Rp 10.000 per liter. Solar subsidi dari Rp 5.150 per liter menjadi Rp 6.800 per liter, dan Pertamax dari Rp 12.500 menjadi Rp 14.500 per liter.

Baca juga: [POPULER JABODETABEK] Anies Dipanggil KPK Soal Formule E | BBM Murah Revvo 89 Lenyap | Tindak-tanduk Rudi Samin

BBM Revvo 89 Mendadak "Lenyap" di SPBU

Daftar harga BBM Vivo per hari ini, Rabu (5/9/2022).KOMPAS.com/Ruly Kurniawan Daftar harga BBM Vivo per hari ini, Rabu (5/9/2022).

Sejumlah SPBU milik perusahaan swasta Vivo di Jakarta dan Bekasi kini tidak lagi menjual BBM jenis Revvo 89.

Seperti di SPBU Vivo kawasan Cideng, Jakarta Pusat, misalnya. Stok bensin Revvo 89 "lenyap" sejak kenaikan harga Pertalite pada Sabtu (3/9/2022) pukul 14.30 WIB.

"Sudah enggak ada lagi Revvo 89 pas pemerintah menaikkan (harga) BBM," kata seorang petugas SPBU Vivo di Cideng, Senin (5/9/2022).

Halaman Berikutnya
Halaman:


Terkini Lainnya

Cerita Porter Berusia 73 Tahun di Terminal Kampung Rambutan: Kadang Makan Nasi Cabai Saja...

Cerita Porter Berusia 73 Tahun di Terminal Kampung Rambutan: Kadang Makan Nasi Cabai Saja...

Megapolitan
Heru Budi Pastikan ASN Pemprov DKI Bolos Usai Libur Lebaran Akan Disanksi Tegas

Heru Budi Pastikan ASN Pemprov DKI Bolos Usai Libur Lebaran Akan Disanksi Tegas

Megapolitan
Heru Budi: Pemprov DKI Tak Ada WFH, Kan Sudah 10 Hari Libur...

Heru Budi: Pemprov DKI Tak Ada WFH, Kan Sudah 10 Hari Libur...

Megapolitan
Mulai Bekerja Usai Cuti Lebaran, ASN Pemprov DKI: Enggak Ada WFH

Mulai Bekerja Usai Cuti Lebaran, ASN Pemprov DKI: Enggak Ada WFH

Megapolitan
Suami di Jaksel Terjerat Lingkaran Setan Judi 'Online' dan Pinjol, Istri Dianiaya lalu Ditinggal Kabur

Suami di Jaksel Terjerat Lingkaran Setan Judi "Online" dan Pinjol, Istri Dianiaya lalu Ditinggal Kabur

Megapolitan
Jalan Gatot Subroto-Pancoran Mulai Ramai Kendaraan, tapi Masih Lancar

Jalan Gatot Subroto-Pancoran Mulai Ramai Kendaraan, tapi Masih Lancar

Megapolitan
KRL Jabodetabek Gangguan di Manggarai, Rute Bogor-Jakarta Terhambat

KRL Jabodetabek Gangguan di Manggarai, Rute Bogor-Jakarta Terhambat

Megapolitan
Menikmati Hari Libur Terakhir Lebaran di Ancol Sebelum Masuk Kerja

Menikmati Hari Libur Terakhir Lebaran di Ancol Sebelum Masuk Kerja

Megapolitan
Jalan Sudirman-Thamrin Mulai Ramai Kendaraan Bermotor, tapi Masih Lancar

Jalan Sudirman-Thamrin Mulai Ramai Kendaraan Bermotor, tapi Masih Lancar

Megapolitan
KRL Jabodetabek Mulai Dipadati Penumpang, Sampai Berebut Saat Naik dan Turun

KRL Jabodetabek Mulai Dipadati Penumpang, Sampai Berebut Saat Naik dan Turun

Megapolitan
Pemudik Keluhkan Sulit Cari 'Rest Area', padahal Fisik Kelelahan akibat Berkendara Berjam-jam

Pemudik Keluhkan Sulit Cari "Rest Area", padahal Fisik Kelelahan akibat Berkendara Berjam-jam

Megapolitan
Cerita Pemudik Kembali ke Jakarta Saat Puncak Arus Balik: 25 Jam di Jalan Bikin Betis Pegal

Cerita Pemudik Kembali ke Jakarta Saat Puncak Arus Balik: 25 Jam di Jalan Bikin Betis Pegal

Megapolitan
Keluhkan Oknum Porter Terminal Kampung Rambutan yang Memaksa, Pemudik: Sampai Narik Tas, Jadi Takut

Keluhkan Oknum Porter Terminal Kampung Rambutan yang Memaksa, Pemudik: Sampai Narik Tas, Jadi Takut

Megapolitan
Korban KDRT di Jaksel Trauma Mendalam, Takut Keluar Rumah

Korban KDRT di Jaksel Trauma Mendalam, Takut Keluar Rumah

Megapolitan
Cuti Lebaran Usai, Ganjil Genap di Jakarta Berlaku Hari Ini

Cuti Lebaran Usai, Ganjil Genap di Jakarta Berlaku Hari Ini

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com