Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara ke Taman Literasi Martha Christina Tiahahu Naik MRT, Transjakarta, dan KRL

Kompas.com - 22/09/2022, 15:24 WIB
Retno Ayuningrum ,
Nursita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Taman Literasi Martha Christina Tiahahu merupakan ruang publik yang ditujukan untuk pegiat literasi, seniman, penulis, dan tempat bermain ramah anak.

Taman yang juga disebut Taman Literasi Blok M ini baru diresmikan oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada Minggu (18/9/2022).

Lokasinya berada di kawasan Blok M, tepatnya di Jalan Sisingamangaraja, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Taman yang baru selesai direvitalisasi ini mudah dijangkau menggunakan transportasi umum.

Baca juga: Resmikan Taman Literasi Martha Christina Tiahahu, Anies Berharap Daya Baca Masyarakat Jakarta Meningkat

Berikut beberapa cara menuju Taman Literasi Martha Christina Tiahahu Blok M:

Menggunakan MRT Jakarta

Untuk menuju Taman Literasi Martha Christina Tiahahu menggunakan MRT Jakarta, Anda bisa turun di Stasiun Blok M.

Setelah itu, Anda tinggal berjalan kaki sekitar dua menit. Jarak antara Stasiun MRT Jakarta dengan taman tersebut sekitar 190 meter.

Menggunakan transjakarta

Selain menggunakan MRT Jakarta, Anda juga bisa naik bus transjakarta untuk menuju Taman Literasi Martha Christina Tiahahu.

Caranya, Anda harus mencari rute menuju Blok M dan turun di Halte Kejaksaan Agung (CSW).

Setelah itu, Anda bisa berjalan kaki ke taman sekitar empat menit dengan jarak kurang lebih 300 meter.

Menggunakan KRL

Stasiun KRL terdekat dari Taman Literasi Martha Christina Tiahahu adalah Stasiun Kebayoran.

Setelah tiba di Stasiun Kebayoran, Anda bisa melanjutkan perjalanan menggunakan transportasi lain, seperti ojek online (ojol), ojek pangkalan, atau transportasi umum lainnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com