JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta Syarif berharap, penjabat (Pj) Gubernur DKI terpilih, Heru Budi Hartono bisa melanjutkan program-program Gubernur Anies Baswedan.
"Harapannya Pj itu kan harus mengikuti menjalankan program yang sudah ada dalam RPD (rencana pembangunan daerah) 2023-2026," kata Syarif saat dihubungi, Selasa (11/10/2022).
Baca juga: Siap Kritisi Pj Gubernur, Gerindra DKI: Kritik Konstruktif, Bukan Destruktif...
Syarif berharap Heru bisa berkomunikasi dengan baik dengan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI dan masyarakat saat menjabat Pj Gubernur DKI nanti.
"Program yang belum selesai di zaman Anies bisa dilanjutkan, yang sudah ada dipertahankan baik-baik, kan gitu," ujar Syarif.
Syarif menambahkan fraksinya di legislatif Jakarta siap mengkritisi Heru.
"Kan kedudukan DPRD memang seperti itu (mengkritisi pemerintah), menjadi representasi suara rakyat. Manakala ada program yang tidak jalan, ya, dikritisi," ucap Syarif.
Baca juga: Heru Budi Hartono Akan Dilantik Jadi Pj Gubernur DKI pada 17 Oktober
Di sisi lain, jika Heru menjalankan tugas dengan sesuai, Syarif menyebut DPRD DKI Jakarta bakal bersikap obyektif.
Syarif turut menegaskan, DPRD sejatinya memang memiliki fungsi pengawasan.
Menurut dia, kritik yang nantinya disampaikan kepada Heru pun berbentuk membangun.
"Kalau enggak kritis, nanti enggak ada fungsi pengawasan. Kan itu (yang disampaikan) kritis konstruktif ya, bukan kritik destruktif," ungkap Syarif.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.