JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali menilai bahwa citra dari eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan di media sosial tergolong tak terlalu bagus.
Hal ini Ali nyatakan usai mengunjungi kediaman Anies di kawasan Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan, Minggu (16/10/2022) malam.
Ali awalnya mengaku telah bersilaturahmi dengan Anies usai lengser dari jabatan Gubernur DKI.
Tak lupa, ia juga memberikan selamat kepada Anies atas pencapaiannya selama lima tahun menjabat.
Di sisi lain, Ali mengaku jarang berinteraksi di Ibu Kota sehingga dia kerap membaca hal yang terjadi di sana melalui media sosial.
"Saya kurang berinteraksi di Jakarta sehingga lebih banyak membaca di media sosial. Di media sosial ini, (penilaian terhadap) Pak Gubernur hampir-hampir tidak ada yang baik," urainya di kediaman Anies, Minggu malam.
Baca juga: Saat Anies Tegaskan Tugasnya Tak Berakhir Usai Lengser dari Gubernur DKI...
Namun, usai melihat betapa ramainya acara perpisahan Anies bertajuk "Terima Kasih Jakarta" yang digelar di Balai Kota DKI Jakarta dan sekitarnya pada Minggu kemarin, Ali mengubah penilaiannya.
Ia meyakini bahwa apa yang muncul di media sosial terkait Anies tergolong kontraproduktif.
"Tapi, begitu saya melihat penyambutan masyarakat (saat acara Terima Kasih Jakarta), jarang sekalilah pemimpin di akhir masa jabatannya diantar begitu banyak masyarakat," sebutnya.
"Kemudian saya bilang, oh ternyata apa yang selama ini dinarasikan di media sosial kok jadi kontraproduktif," sambung Ali.
Baca juga: Ucapan Terima Kasih Warga untuk Anies-Riza...
Untuk diketahui, Ali bersama sejumlah elite Nasdem mengunjungi kediaman Anies pukul 22.00, di hari terakhir Anies menjabat Gubernur DKI Jakarta.
Ali tak sendirian, ia ditemani Wakil Sekretaris Jenderal Partai Nasdem Hermawi Taslim dan Wakil Ketua DPR dari Nasdem, Rachmat Gobel.
Ali dan Anies sepakat bahwa pertemuan antara keduanya hanya sebatas silaturahmi dan mengobrol santai.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.