TANGERANG, KOMPAS.com - Satu bulan jelang berlangsungnya Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Banten 2022, pembangunan Gedung Olahraga Green Lake City (GOR GLC) belum juga rampung.
Bahkan, para pekerjanya pesimistis pembangunan akan rampung sebelum pergelaran Porprov Banten 2022 mulai dihelat pada 20 November 2022 mendatang.
GOR GLC sejatinya bakal menjadi gelanggang cabang olahraga bola voli indoor dan outdoor.
Dengan waktu yang kurang lebih hanya tinggal 32 hari lagi, pekerja bagunan GOR GLC Dedi menyatakan bahwa pengerjaan bangunan tersebut tidak bisa selesai sesuai harapan.
Baca juga: Wali Kota Tangerang Marah, GOR Green Lake City untuk Porprov Banten 2022 Belum Rampung
Menurut dia, pembangunan baru bisa diselesaikan dalam waktu sekitar dua hingga tiga bulan.
"Kalau lihat kondisi sekarang, kemungkinan selesainya itu minimal harus dua bulan pengerjaan lagi," kata Dedi di GOR GLC, Selasa.
"Tahap yang paling susah dan makan waktu itu justru finishing, karena tahap itu kami harus merapikan dan menyempurnakan pembangunan GOR Green Lake City," tambah dia.
Sementara itu, pelaksana pembangunan kontraktor Ari mengatakan bahwa saat ini pembangunan GOR GLC sudah mencapai 70 persen.
Baca juga: Operasi Zebra Jaya 2022 di Kota Tangerang Bakal Pakai ETLE Tahun Depan
Pihaknya optimistis GOR GLC bisa selesai pada November yang akan datang.
"Ini sudah 70 persen, target kami November, akhir," kata Ari.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.