JAKARTA, KOMPAS.com - Suku Dinas Kesehatan Jakarta Barat mencatat terdapat 28 kasus gagal ginjal akut di Jakarta Barat per Jumat (28/10/2022).
"Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan DKI Jakarta, per Jumat, total kasus gagal ginjal akut di Jakarta Barat saat ini terdapat 28 kasus," kata Kasudin Kesehatan Jakarta Barat, Erizon Safari saat dikonfirmasi, Jumat.
Baca juga: Layanan Deteksi Dini Gagal Ginjal Akut di Puskesmas Jakarta Khusus untuk Pasien Bergejala
Dari 28 kasus tersebut, setengah di antaranya telah dinyatakan sembuh.
"Dari 28 kasus, 14 di antaranya telah dinyatakan sembuh. Kami mendapat data kumulatif saja, detailnya di Dinkes," ungkap Erizon.
Sementara itu, kasus gagal ginjal akut di DKI Jakarta bertambah menjadi 135 kasus.
"Total 135 (kasus), tapi ini total dari Januari (2022)," ujar Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta Widyastuti di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Jumat (28/10/2022).
Baca juga: Jumlah Kasus Gagal Ginjal Akut di Jakarta: 135 Terdiagnosis, 63 Meninggal Dunia
Widyastuti menambahkan, penambahan kasus itu berdasarkan hasil penyisiran rumah sakit (RS) di DKI Jakarta.
"Dari 135 (kasus) tadi, yang meninggal 63, sembuh 46," kata Widyastuti.
Penambahan kasus itu tidak seluruhnya kasus baru. Ada juga kasus lama, tetapi baru tercatat di data dinkes.
"Harus kami pilah-pilah lagi, mana yang kasus baru mana yang tidak," ujar dia.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.