Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Temuan Rel Trem Zaman Belanda dan Perkembangan Transportasi Publik di Jakarta dari Masa ke Masa

Kompas.com - 17/11/2022, 17:35 WIB
Rakhmat Nur Hakim

Editor

JAKARTA, KOMPAS.com - Warga Jakarta belakangan dibuat ramai dengan temuan rel trem yang sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda di area proyek pembangunan Mass Rapid Transit (MRT) fase 2A. Rel tersebut ditemukan di Jalan Pembangunan I, Gambir, Jakarta Pusat.

Kala itu, pemerintah kolonial Belanda memperkenalkan trem sebagai sarana transportasi massal masyarakat kota Jakarta yang dulu bernama Batavia.

Sebelum adanya jaringan trem, transportasi di Jakarta didominasi oleh delman dan sepeda yang lalu-lalang hampir di setiap sudut kota. Ketika itu belum ada sarana transportasi publik dalam kota yang mampu mengangkut orang dalam jumlah besar. Belum banyak pula masyarakat yang memiliki mobil dan sepeda motor pribadi.

Baca juga: Kokohnya Rel Trem Kuno Peninggalan Belanda yang Ditemukan di Lokasi Proyek MRT...

Lambat laun, Belanda mulai memperkenalkan trem sebagai sarana transportasi publik. Trem pertama yang dioperasikan di jalanan Batavia ialah trem yang ditarik oleh kuda. Trem itu mulai beroperasi pada 1869.

Trem generasi awal yang ditarik kuda hanya terdiri dari satu gerbong kecil. Bentuknya belum menyerupai kereta seutuhnya. Trem itu lebih mirip seperti delman. Bedanya, ia berjalan di atas jaringan rel besi. Rutenya ialah dari Kota Lama menuju ke Weltevreden atau kini dikenal dengan Jalan Medan Merdeka

Seiring berkembangnya teknologi, pada 1881 trem kuda kemudian diganti menjadi trem uap yang dimiliki oleh perusahaan Stroomtram Mij. Bentuk trem uap sudah seperti kereta pada umumnya yang terdiri dari gerbong besar.

Trem uap memiliki rute yang sama seperti trem kuda. Bedanya, trem uap melanjutkan perjalanannya dari Weltevreden menuju ke Salemba dan berakhir di Meester Cornelis atau kini dikenal dengan Jatinegara.

Baca juga: Saat Rel Trem Kuno Peninggalan Belanda Ditemukan di Area Proyek Rel MRT...

Pada 1897, trem uap tergantikan oleh kehadiran trem listrik yang memiliki beberapa rute di antaranta Menteng-Kramat-Jakarta Kota; Senen-Gunung Sahari; dan Menteng-Merdeka Timur-Harmoni.

Di tahun 1960, Presiden Soekarno memutuskan untuk tak melanjukan operasional trem listrik sebagai transportasi massal di ibu kota. Ia menginginkan transportasi massal di Jakarta berbasis kereta bawah tanah. Era kejayaan trem pun berakhir.

Kendati demikian saat itu pemerintah tak mencabut jaringan rel trem listrik, melainkan hanya menibannya dengan aspal sehingga menjadi jalan yang bisa dilalui kendaraan bermotor. Alasannya, biaya pencabutan rel sangat mahal. 

Seiring dihapuskannya trem, transportasi massal di Jakarta pun berganti ke moda bus kota yang saat itu dioperasionalkan oleh Perusahaan Umum Pengangkutan Penumpang Djakarta (PPD).

Transjakarta, LRT, dan MRT

Setelah puluhan tahun tak memiliki jaringan transportasi publik usai penghapusan trem, Jakarta mulai membangun jaringan transportasi massalnya pada 2004 dengan mengoperasionalkan Transjakarta.

Baca juga: Bantalan Rel Trem Peninggalan Belanda Terbuat dari Kayu Jati, Masih Kokoh Meski Berumur Seabad

Rute pertama yang dilalui Transjakarta koridor 1 ialah Blok M-Jakarta Kota. Transjakarta terus mengembangkan jaringannya hingga memiliki 13 koridor saat ini.

Adapun jaringan trem kala itu yang membentang dari Stasiun Kota, Harmoni, Lapangan Banteng, Stasiun Gambir, hingga ke Jatinegara menjadi jalur yang kini dilewati Transjakarta.

Seiring perkembangan zaman, Jakarta kini mulai menambah jaringan transportasi massal dalam kota beruapa light rail transit (LRT) dan MRT. Lewat pembangunan MRT Fase 2A inilah rel trem kuno era Belanda kembali ditemukan. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Masuk Bursa Cagub DKI dari PKS, Khoirudin: Saya Kawal dari Dewan Saja...

Masuk Bursa Cagub DKI dari PKS, Khoirudin: Saya Kawal dari Dewan Saja...

Megapolitan
Maju di Pilwalkot Bogor, Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Daftar Lewat Gerindra

Maju di Pilwalkot Bogor, Sekretaris Pribadi Iriana Jokowi Daftar Lewat Gerindra

Megapolitan
Pendapatan Ojek Sampan Tak Cukupi Biaya Hidup, Bakar Terpaksa Berutang Untuk Makan

Pendapatan Ojek Sampan Tak Cukupi Biaya Hidup, Bakar Terpaksa Berutang Untuk Makan

Megapolitan
Pascalebaran, Harga Bawang Merah di Pasar Perumnas Klender Tembus Rp 80.000 per Kilogram

Pascalebaran, Harga Bawang Merah di Pasar Perumnas Klender Tembus Rp 80.000 per Kilogram

Megapolitan
Jadwal Pra PPDB SD dan SMP Kota Tangerang 2024 dan Cara Daftarnya

Jadwal Pra PPDB SD dan SMP Kota Tangerang 2024 dan Cara Daftarnya

Megapolitan
BPBD DKI: Banjir yang Rendam Jakarta sejak Kamis Pagi Sudah Surut

BPBD DKI: Banjir yang Rendam Jakarta sejak Kamis Pagi Sudah Surut

Megapolitan
Maju Mundur Kenaikan Tarif Transjakarta, Wacana Harga Tiket yang Tak Lagi Rp 3.500

Maju Mundur Kenaikan Tarif Transjakarta, Wacana Harga Tiket yang Tak Lagi Rp 3.500

Megapolitan
Mengapa Penjaga Warung Madura Selalu 'Video Call' Setiap Hari?

Mengapa Penjaga Warung Madura Selalu "Video Call" Setiap Hari?

Megapolitan
Gara-gara Masalah Asmara, Remaja di Koja Dianiaya Mantan Sang Pacar

Gara-gara Masalah Asmara, Remaja di Koja Dianiaya Mantan Sang Pacar

Megapolitan
Pendatang Usai Lebaran Berkurang, Magnet Jakarta Kini Tak Sekuat Dulu

Pendatang Usai Lebaran Berkurang, Magnet Jakarta Kini Tak Sekuat Dulu

Megapolitan
Pendaftaran Cagub Independen Jakarta Dibuka 5 Mei 2024, Syaratnya 618.750 KTP Pendukung

Pendaftaran Cagub Independen Jakarta Dibuka 5 Mei 2024, Syaratnya 618.750 KTP Pendukung

Megapolitan
Polisi Tilang 8.725 Pelanggar Ganjil Genap di Tol Jakarta-Cikampek Selama Arus Mudik dan Balik

Polisi Tilang 8.725 Pelanggar Ganjil Genap di Tol Jakarta-Cikampek Selama Arus Mudik dan Balik

Megapolitan
Belajar dari Pemilu 2024, KPU DKI Mitigasi TPS Kebanjiran Saat Pilkada

Belajar dari Pemilu 2024, KPU DKI Mitigasi TPS Kebanjiran Saat Pilkada

Megapolitan
Kisah Bakar dan Sampan Kesayangannya, Menjalani Masa Tua di Perairan Pelabuhan Sunda Kelapa

Kisah Bakar dan Sampan Kesayangannya, Menjalani Masa Tua di Perairan Pelabuhan Sunda Kelapa

Megapolitan
Bandara Soekarno-Hatta Jadi Bandara Tersibuk Se-Asia Tenggara Selama Periode Mudik Lebaran

Bandara Soekarno-Hatta Jadi Bandara Tersibuk Se-Asia Tenggara Selama Periode Mudik Lebaran

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com