Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fraksi PSI Minta Heru Budi Rilis Laporan Keuangan Formula E 2022

Kompas.com - 19/12/2022, 20:35 WIB
Muhammad Naufal,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta meminta Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono agar mengeluarkan laporan keuangan penyelenggaraan ajang balap mobil Formula E Jakarta 2022.

Hal ini dinyatakan Anggota Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta Idris Ahmad saat Heru yang didampingi Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi, mengunjungi fraksi-fraksi DPRD DKI Jakarta, Senin (19/12/2022).

Idris meminta Heru Budi agar merilis laporan keuangan Formula E Jakarta saat tahun baru 2023.

Hal ini Idris minta agar bisa memberikan sikap terhadap penyelenggaraan Formula E Jakarta 2023 dan 2024.

Baca juga: Fraksi PAN Titip Perbaiki Penyelenggaraan Formula E ke Heru Budi: Jangan kayak Kemarin, Mepet...

"(Soal) Formula E, di tahun baru, kami bisa mendengar pertanggung jawaban agar (bisa) memutuskan (sikap) bagaimana dua tahun sisanya (berkait penyelenggaraan Formula E 2023 dan 2024)," tuturnya.

Idris menegaskan, fraksinya hendak melihat laporan keuangan itu karena ingin memastikan tanggung jawab Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI saat menyelenggarakan Formula E Jakarta 2022.

Menurut dia, laporan keuangan Formula E Jakarta 2022 merupakan bagian dari pembahasan rutin Fraksi PSI DPRD DKI Jakarta.

Baca juga: Saat Heru Budi Serahkan Sepenuhnya Kelanjutan Formula E Jakarta ke Jakpro...

"Ekspektasi kami adalah bagaimana melihat pelaksanaan ini (Formula E Jakarta 2022) sebenarnya tanggung jawabnya kemarin seperti apa sih. Karena itu bagian dari diskusi kami juga," ucap Idris.

Dalam kesempatan yang berbeda, Heru juga mendapatkan pendapat berkait penyelenggaraan Formula E Jakarta 2022 dari fraksi yang berbeda.

Anggota Fraksi PAN DPRD DKI Jakarta Farazandi Fidinansyah meminta Heru agar menyiapkan penyelenggaraan Formula E 2023 secara matang.

"Kalaupun nanti menjadi legacy Bapak (Heru) ke depan, mohon dipersiapkan. Jangan kayak kemarin, mepet, Pak," tutur Farazandi.

Baca juga: Terkait Pertanggungjawaban dan Kelanjutan Formula E Jakarta, Heru Budi Serahkan ke Jakpro

"Saya berharap Formula E ke depan bisa menjadi legacy Bapak, bisa lebih baik lagi," sambungnya.

Dalam kesempatan itu, ia mengapresiasi Formula E Jakarta 2022 yang digelar eks Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Di satu sisi, Farazandi mempertanyakan apakah Formula E Jakarta 2022 berdampak signifikan kepada ekonomi masyarakat.

"Kalau penyelenggaraan, kita apresiasi. Tapi untuk festival, dampak ekonomi ke masyarakat dan lain-lain, jujur masih banyak kekurangannya, Pak," ucap dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Bandara Soekarno-Hatta Jadi Bandara Tersibuk se-Asia Tenggara Selama Periode Mudik Lebaran

Bandara Soekarno-Hatta Jadi Bandara Tersibuk se-Asia Tenggara Selama Periode Mudik Lebaran

Megapolitan
KPU DKI Susun Jadwal Pencoblosan Pilkada 2024 jika Terjadi Dua Putaran

KPU DKI Susun Jadwal Pencoblosan Pilkada 2024 jika Terjadi Dua Putaran

Megapolitan
Mengapa Warung Madura di Jabodetabek Buka 24 Jam?

Mengapa Warung Madura di Jabodetabek Buka 24 Jam?

Megapolitan
Misteri Motif Selebgram Meli Joker Pilih Akhiri Hidup dengan 'Live' Instagram, Benjolan di Kepala Sempat Disorot

Misteri Motif Selebgram Meli Joker Pilih Akhiri Hidup dengan "Live" Instagram, Benjolan di Kepala Sempat Disorot

Megapolitan
Dishub DKI Kaji Usulan Kenaikan Tarif Rp 3.500 Bus Transjakarta yang Tak Berubah sejak 2007

Dishub DKI Kaji Usulan Kenaikan Tarif Rp 3.500 Bus Transjakarta yang Tak Berubah sejak 2007

Megapolitan
Tarif Sementara Bus Transjakarta ke Bandara Soekarno-Hatta Rp 3.500, Berlaku Akhir April 2024

Tarif Sementara Bus Transjakarta ke Bandara Soekarno-Hatta Rp 3.500, Berlaku Akhir April 2024

Megapolitan
Banjir di 18 RT di Jaktim, Petugas Berjibaku Sedot Air

Banjir di 18 RT di Jaktim, Petugas Berjibaku Sedot Air

Megapolitan
Kronologi Penangkapan Pembunuh Tukang Nasi Goreng yang Sembunyi di Kepulauan Seribu, Ada Upaya Mau Kabur Lagi

Kronologi Penangkapan Pembunuh Tukang Nasi Goreng yang Sembunyi di Kepulauan Seribu, Ada Upaya Mau Kabur Lagi

Megapolitan
Kamis Pagi, 18 RT di Jaktim Terendam Banjir, Paling Tinggi di Kampung Melayu

Kamis Pagi, 18 RT di Jaktim Terendam Banjir, Paling Tinggi di Kampung Melayu

Megapolitan
Ujung Arogansi Pengendara Fortuner Berpelat Palsu TNI yang Mengaku Adik Jenderal, Kini Jadi Tersangka

Ujung Arogansi Pengendara Fortuner Berpelat Palsu TNI yang Mengaku Adik Jenderal, Kini Jadi Tersangka

Megapolitan
Paniknya Remaja di Bekasi Diteriaki Warga Usai Serempet Mobil, Berujung Kabur dan Seruduk Belasan Kendaraan

Paniknya Remaja di Bekasi Diteriaki Warga Usai Serempet Mobil, Berujung Kabur dan Seruduk Belasan Kendaraan

Megapolitan
Akibat Hujan Angin, Atap ICU RS Bunda Margonda Depok Ambruk

Akibat Hujan Angin, Atap ICU RS Bunda Margonda Depok Ambruk

Megapolitan
Arogansi Pengendara Fortuner yang Mengaku Anggota TNI, Berujung Terungkapnya Sederet Pelanggaran Hukum

Arogansi Pengendara Fortuner yang Mengaku Anggota TNI, Berujung Terungkapnya Sederet Pelanggaran Hukum

Megapolitan
Banjir dan Fasilitas Rusak, Pekerja di Pelabuhan Sunda Kelapa: Tolong Perbaiki supaya Banyak Pengunjung...

Banjir dan Fasilitas Rusak, Pekerja di Pelabuhan Sunda Kelapa: Tolong Perbaiki supaya Banyak Pengunjung...

Megapolitan
Walkot Depok Idris: Saya 'Cawe-cawe' Dukung Imam Budi Hartono di Pilkada

Walkot Depok Idris: Saya "Cawe-cawe" Dukung Imam Budi Hartono di Pilkada

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com