Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pria Paruh Baya di Kelapa Dua Tangerang Tewas Usai Terjebak Asap Kebakaran di Rumahnya

Kompas.com - 09/01/2023, 13:17 WIB
Annisa Ramadani Siregar,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Seorang pria paruh baya bernama Gilang (51) ditemukan tewas di rumahnya, di Kelurahan Bencongan, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang pada Senin (9/1/2023) pukul 06.10 WIB.

Kepala BPBD Kabupaten Tangerang Ujat Sudrajat mengatakan, korban meninggal usai terjebak asap kebakaran yang berasal dari korsleting listrik.

"Kebakaran rumah tinggal dikarenakan korsleting listrik di bagian dapur dan kamar. Dan si korban juga memiliki penyakit asma," ujar Ujat melalui keterangannya, Senin.

Baca juga: Lapak Barang Bekas di Bekasi Habis Dilalap Api, Diduga akibat Korsleting

Saat kejadian, korban sedang tertidur di kamarnya. Lalu muncul api dari atap dapur rumahnya dan menjalar ke arah kamar korban.

“Kebakarannya kecil, cuma asapnya banyak. Korban punya penyakit asma ditambah asap tebal, sehingga kambuh dan meninggal dunia,” jelas Ujat.

Sebanyak enam personel dan satu unit mobil pemadam kebakaran dikerahkan ke lokasi untuk memadamkan api.

Akibat kebakaran, atap rumah korban mengalami kerusakan.

Baca juga: Kebakaran Rumah di Bekasi, Seorang Lansia Tewas Terjebak di Lantai 2

Senada dengan Ujat, Kapolsek Kelapa Dua Kompol Tedjo Asmoro juga mengatakan bahwa korban meninggal karena penyakit asmanya kambuh.

“Jadi asapnnya muter di ruangan itu, orangnya punya penyakit asma jadi meninggal dunia,” kata Tedjo.

“Dia sendiri di rumah itu, kan bujangan, dia lagi tidur. Rumahnya ditutup rapat-rapat, dia punya penyakit asma, kambuh kemudian meninggal,” lanjutnya.

Usai dievakuasi, jenazah korban langsung dimakamkan di pemakaman dekat rumahnya.

Pihak keluarga korban pun menolak jenazah korban untuk diotopsi karena menganggap ini sebagai musibah.

"Pihak keluarga bilang enggak usah (diotopsi), langsung dimakamin saja katanya, namanya musibah," jelas Tedjo.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kawal Aksi di Sekitar Gedung MK, 2.713 Aparat Gabungan Dikerahkan

Kawal Aksi di Sekitar Gedung MK, 2.713 Aparat Gabungan Dikerahkan

Megapolitan
Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Sudah Hilang Sejak 9 April 2024

Perempuan yang Ditemukan Tewas di Pulau Pari Sudah Hilang Sejak 9 April 2024

Megapolitan
Perempuan Menangis Histeris di Lokasi Kebakaran 'Saudara Frame', Mengaku Ibu dari Korban Tewas

Perempuan Menangis Histeris di Lokasi Kebakaran "Saudara Frame", Mengaku Ibu dari Korban Tewas

Megapolitan
Melonjak, Jumlah Pasien DBD di Jakbar Tembus 1.124 pada April 2024

Melonjak, Jumlah Pasien DBD di Jakbar Tembus 1.124 pada April 2024

Megapolitan
JPO Cilincing yang Hancur Ditabrak Kontainer Diperbaiki, Biaya Ditanggung Perusahaan Truk

JPO Cilincing yang Hancur Ditabrak Kontainer Diperbaiki, Biaya Ditanggung Perusahaan Truk

Megapolitan
Polisi Usut Penyebab Remaja di Cengkareng Gantung Diri

Polisi Usut Penyebab Remaja di Cengkareng Gantung Diri

Megapolitan
Dari 7 Jenazah Korban Kebakaran Mampang, 2 di Antaranya Anak Laki-laki

Dari 7 Jenazah Korban Kebakaran Mampang, 2 di Antaranya Anak Laki-laki

Megapolitan
Isak Tangis Iringi Pengantaran 7 Jenazah Korban Kebakaran 'Saudara Frame' ke RS Polri

Isak Tangis Iringi Pengantaran 7 Jenazah Korban Kebakaran "Saudara Frame" ke RS Polri

Megapolitan
Kebakaran Toko Bingkai Saudara Frame Padam, Arus Lalin Jalan Mampang Prapatan Kembali Normal

Kebakaran Toko Bingkai Saudara Frame Padam, Arus Lalin Jalan Mampang Prapatan Kembali Normal

Megapolitan
Sebelum Toko 'Saudara Frame' Terbakar, Ada Percikan Api Saat Pemotongan Kayu

Sebelum Toko "Saudara Frame" Terbakar, Ada Percikan Api Saat Pemotongan Kayu

Megapolitan
Kondisi Karyawan Selamat dari Kebakaran Saudara Frame, Salah Satunya Luka Bakar Hampir di Sekujur Tubuh

Kondisi Karyawan Selamat dari Kebakaran Saudara Frame, Salah Satunya Luka Bakar Hampir di Sekujur Tubuh

Megapolitan
Polisi: Ada Luka di Dada dan Cekikan di Leher Jasad Perempuan di Pulau Pari

Polisi: Ada Luka di Dada dan Cekikan di Leher Jasad Perempuan di Pulau Pari

Megapolitan
144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan, Terbanyak di Jaktim

144 Kebakaran Terjadi di Jakarta Selama Ramadhan, Terbanyak di Jaktim

Megapolitan
Wanita Ditemukan Tewas di Dermaga Pulau Pari, Polisi Periksa 3 Teman Dekat Korban

Wanita Ditemukan Tewas di Dermaga Pulau Pari, Polisi Periksa 3 Teman Dekat Korban

Megapolitan
Cerita Warga Habiskan Uang Jutaan Rupiah untuk Bagi-bagi THR di Hari Lebaran

Cerita Warga Habiskan Uang Jutaan Rupiah untuk Bagi-bagi THR di Hari Lebaran

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com