Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Lagi Terima Undangan Stasiun TV, Tiko Ingin Fokus Urus Ibunya

Kompas.com - 09/01/2023, 14:12 WIB
Nabilla Ramadhian,
Ihsanuddin

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pulung Mustika Abima (23) alias Tiko akhir-akhir ini kerap mendapat undangan untuk berbicara di beberapa tempat, termasuk stasiun televisi ternama.

Pemuda itu menarik perhatian banyak pihak karena sendirian mengurus ibunya yang depresi selama belasan tahun di rumah mewah terbengkalai di kawasan Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur. 

Kendati demikian, Tiko disebut tak akan lagi menerima tawaran wawancara dari stasiun TV karena hendak fokus pada ibunya. 

Hari ini adalah hari terakhir Tiko memenuhi undangan dari stasiun TV.  

"Nanti dia enggak akan terima lagi panggilan stasiun TV. Udah di-cut," kata Ketua RT 006/RW 02 Kelurahan Jatinegara, Noves Haristedja, Senin (9/1/2023).

Baca juga: Akhirnya, Rumah Mewah Eny dan Tiko Kembali Dialiri Listrik

Menurut Noves, Tiko hari ini hanya datang ke salah satu stasiun TV karena sudah ada janji atau kontrak.

"Hari ini terakhir, mungkin karena udah janji atau kontrak. Dia akan fokus ke mamanya sampai (mamanya) pulang ke rumah," pungkas Noves.

Adapun ibu Tiko, Eny Sukaesi (58), saat ini masih menjalani perawatan di Rumah Sakit Jiwa Duren Sawit.

Eny dirawat di rumah sakit itu sejak keberadaan ia dan Tiko di rumah mewah terbengkalai itu viral.

Selama menunggu ibunya dirawat di RSJ, Tiko tidak tinggal di rumahnya, melainkan di pos tempat ia bekerja sebagai petugas keamanan kompleks.

Baca juga: Ada Spanduk Terpampang di Depan Rumah Ibu Eny, Isinya Tiko Akan Fokus Temani Mama.

Meski demikian, pada Senin siang ini Tiko sempat terpantau masuk ke rumahnya yang kini sudah bersih.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, Tiko tiba di lokasi sekitar pukul 12.01 WIB dengan menumpang mobil hitam.

Setelah sekitar 40 menit berada di rumah, Tiko terpantau keluar kembali dan berjalan ke arah parkiran mobil.

Ketua Yayasan Bunda Milenial, Sisca Rumondor, terlihat mendampingi Tiko sejak ia keluar pagar hingga memasuki mobil berwarna hitam.

"Tiko ingin pergi menjenguk ibunya," ujar dia di lokasi.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ratusan Orang Tertipu Program Beasiswa Doktoral di Filipina, Uang Para Korban Dipakai Pelaku untuk Trading

Ratusan Orang Tertipu Program Beasiswa Doktoral di Filipina, Uang Para Korban Dipakai Pelaku untuk Trading

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Akhir Arogansi Sopir Fortuner yang Mengaku Anggota TNI | Masyarakat Diimbau Tak Sebar Video Meli Joker

[POPULER JABODETABEK] Akhir Arogansi Sopir Fortuner yang Mengaku Anggota TNI | Masyarakat Diimbau Tak Sebar Video Meli Joker

Megapolitan
Pengemudi Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI Palsu Bakal Jalani Pemeriksaan Psikologi

Pengemudi Fortuner Arogan Berpelat Dinas TNI Palsu Bakal Jalani Pemeriksaan Psikologi

Megapolitan
Sudah 3 Jam, Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Belum Juga Padam

Sudah 3 Jam, Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Belum Juga Padam

Megapolitan
5 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Berhasil Dievakuasi, Polisi: Mayoritas Menderita Luka Bakar

5 Korban Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Berhasil Dievakuasi, Polisi: Mayoritas Menderita Luka Bakar

Megapolitan
7 Orang Masih Terjebak dalam Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Prapatan

7 Orang Masih Terjebak dalam Kebakaran Toko Bingkai di Mampang Prapatan

Megapolitan
Karyawan Gedung Panik dan Berhamburan Keluar Saat Toko Bingkai di Mampang Prapatan Kebakaran

Karyawan Gedung Panik dan Berhamburan Keluar Saat Toko Bingkai di Mampang Prapatan Kebakaran

Megapolitan
Harga Bahan Dapur Naik Turun, Pedagang Pasar Perumnas Klender: Alhamdulillah Masih Punya Pelanggan Setia

Harga Bahan Dapur Naik Turun, Pedagang Pasar Perumnas Klender: Alhamdulillah Masih Punya Pelanggan Setia

Megapolitan
Pengemudi Fortuner Arogan Gunakan Pelat Dinas Palsu, TNI: Melebihi Gaya Tentara dan Rugikan Institusi

Pengemudi Fortuner Arogan Gunakan Pelat Dinas Palsu, TNI: Melebihi Gaya Tentara dan Rugikan Institusi

Megapolitan
Banyak Warga Menonton Kebakaran Toko Bingkai, Lalin di Simpang Mampang Prapatan Macet

Banyak Warga Menonton Kebakaran Toko Bingkai, Lalin di Simpang Mampang Prapatan Macet

Megapolitan
Pemkot Bogor Raih 374 Penghargaan Selama 10 Tahun Kepemimpinan Bima Arya

Pemkot Bogor Raih 374 Penghargaan Selama 10 Tahun Kepemimpinan Bima Arya

Megapolitan
Kena Batunya, Pengemudi Fortuner Arogan Mengaku Keluarga TNI Kini Berbaju Oranye dan Tertunduk

Kena Batunya, Pengemudi Fortuner Arogan Mengaku Keluarga TNI Kini Berbaju Oranye dan Tertunduk

Megapolitan
Toko Pigura di Mampang Prapatan Kebakaran

Toko Pigura di Mampang Prapatan Kebakaran

Megapolitan
Puspom TNI: Purnawirawan Asep Adang Tak Kenal Pengemudi Fortuner Arogan yang Pakai Pelat Mobil Dinasnya

Puspom TNI: Purnawirawan Asep Adang Tak Kenal Pengemudi Fortuner Arogan yang Pakai Pelat Mobil Dinasnya

Megapolitan
Pemilik Khayangan Outdoor: Istri Saya Langsung Nangis Saat Tahu Toko Dibobol Maling

Pemilik Khayangan Outdoor: Istri Saya Langsung Nangis Saat Tahu Toko Dibobol Maling

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com